Home / Nasional

Minggu, 12 Desember 2021 - 01:28 WIB

Cahaya Merah Muncul di Gunung Semeru Pasca Erupsi, Warga Istighfar Hingga Menangis

Tangkapan layar penampakan cahaya merah muncul di Gunung Semeru, Jawa Timur, Kamis (9/12/2021)/Ist

Tangkapan layar penampakan cahaya merah muncul di Gunung Semeru, Jawa Timur, Kamis (9/12/2021)/Ist

HARIANSULTENG.COM, NASIONAL – Publik kembali dibuat heboh pascaseminggu erupsi Gunung Semeru.

Sebuah video memperlihatkan cahaya merah terbang di Gunung Semeru viral di media sosial.

Video berdurasi 3 menit itu direkam dari kamera pemantau saat malam hari, Kamis (9/12/2021).

Di dalam video tersebut terdengar suara dua pria terus membaca istighfar sambil menangis histeris.

“Astagfirullahaladzim ya Allah,” kata pria di dalam video sembari terisak.

Fenomena ini membuat banyak netizen berspekulasi mengaitkannya dengan hal-hal mistis

Namun Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) memberikan penjelasan ilmiah.

Baca juga  Viral Petir Sambar Aspal Sirkuit Mandalika di Tengah Aksi Pawang Hujan

“Itu cahaya panas dari kubah lava yang ada di kawah, sudah menjadi keseharian dari Gunung Semeru,” kata Koordinator Kelompok Mitigasi Gunung Api Badan Geologi PVMBG, Kristianto dalam keterangannya, Minggu (12/12/2021).

Kristianto memastikan video penampakan cahaya merah tersebut bukan disebar oleh petugas pos pantau.

Ia menyebut banyak pihak selama ini memberikan ulasan tersendiri terkait aktivitas Gunung Semeru.

“Selama ini banyak netizen memposting video saat ke pos pantau lalu membuat ulasan sendiri,” ujar Kristianto.

Baca juga  Kebebasan Pers Terancam, AJI Desak Usut Pelaku Teror terhadap Penulis Opini Detikcom

Ia menjelaskan, kemunculan cahaya merah sebagai hal biasa saat malam hari dan hanya terekam kamera yang di-setting khusus.

“Suhu panas itu seolah kebawa api, padahal itu efek radiasi dari cahaya. Cahaya di bawah tapi kelihatan seperti lampu karena ada asap. Sementara itu, ada aliran lava ke bawah, sepanjang sekitar 700 meter. Di bawah juga kan itu menyala di ujung,” terang Kristianto. (Arm)

Share :

Baca Juga

Khansa Syahlaa kibarkan bendera merah putih di Gunung Elbrus, Rabu (17/8/2022)/Instagtam @khansa_summiters

Nasional

HUT ke-77 RI, Remaja Perempuan Kibarkan Bendera Merah Putih di Gunung Tertinggi Eropa
Pengawalan Paspampres saat Wakil Presiden Ma'ruf Amin berkunjung ke Ponpes Alkhairaat Jl Sis Aljufri, Kelurahan Siranindi, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Kamis (6/1/2022)/hariansulteng

Nasional

Kunjungan Perdana ke Alkhairaat sebagai Wapres, Begini Paspampres Kawal Ma’ruf Amin
Pengamat politik Rocky Gerung/Instagram @rockygerungofficial

Nasional

Soroti Penjelasan Polisi Soal PT GNI, Rocky Gerung: Pelajari Dulu Faktor Struktural Baru Tuduh Ada Provokator
Umar Patek/BNPT

Nasional

Tobat Usai Bebas Bersyarat, Pelaku Bom Bali Umar Patek Kenang Perkataan Kapolda Sulteng Irjen Rudy
Presiden Jokowi/Sekretariat Negara

Nasional

Presiden Jokowi Akan Kunjungi Sulteng Pekan Ini, Berikut Agendanya
FIFA mengumumkan pembatalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20/FIFA

Nasional

FIFA Batalkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, PSSI Terancam Kena Sanksi
Pangdam XIII/Merdeka, Mayjen TNI Denny Tuejeh memimpin serah terima jabatan (sertijab) Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka dan Danrem 132/Tadulako, Selasa (4/1/2022)/Ist

Nasional

Brigjen Toto Nurwanto Resmi Jabat Korem 132/Tadulako Gantikan Farid Makruf
Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka/Instagram @prabowo

Nasional

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Jadi Presiden dan Wakil Presiden RI Terpilih