HARIANSULTENG.COM, PALU – Sekolah Tinggi Teologi Injili Indonesia (STTII) Palu melaksanakan wisuda ke-XIX.
Acara itu berlangsung di Ballroom Hotel Best Western, Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Birobuli Utara, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (9/9/2023).
Wisuda kali ini diikuti sebanyak 26 peserta dengan rincian 22 lulusan sarjana (S1) dan 4 orang jenjang magister (S2) Program Studi Teologi.
Acara wisuda sekaligus dirangkaikan dengan peringatan Dies Natalis Sekolah Tinggi Teologi Injili Indonesia Palu ke-33 tahun.
Dalam wisuda tersebut, pihak STTII Palu memberikan penghargaan kepada wisudawan yang meraih prestasi.
Penerima penghargaan bagi wisudawan dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi Prodi Teologi diraih oleh Masliana katalio (S1) dengan IPK 3,46 dan Erick Dian Rusman (S2) dengan IPK 3,74.
Ketua STTII Palu, Krstiana Fitriani menyampaikan selamat dan berharap para wisudawan dapat mengabdi kepada Tuhan dan masyarakat.
“Selamat kepada para wisudawan yang telah meraih penghargaan. Selamat juga bagi seluruh wisudawan yang akan mengabdi bagi gereja, masyarakat, negara, dan Tuhan. Selamat melayani dan terus menjadi berkat bagi banyak orang,” ujarnya. (Mrj)