Home / Donggala

Selasa, 30 November 2021 - 16:25 WIB

Warga Terdampak Banjir di Dampelas Donggala Butuh Alas Tidur dan Makanan

Banjir merendam Desa Lembah Mukti, Kecamatan Dampelas, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Senin (29/11/2021) sore/Ist

Banjir merendam Desa Lembah Mukti, Kecamatan Dampelas, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Senin (29/11/2021) sore/Ist

HARIANSULTENG.COM, DONGGALA – Ratusan rumah warga di Desa Rerang dan Lembah Mukti, Kecamatan Dampelas, Kabupaten Donggala terendam banjir, Senin (29/11/2021) sore.

Hasil assessment Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulawesi Tengah, warga terdampak membutuhkan alas tidur dan bahan makanan.

“Ada 300 rumah warga terdampak banjir, 100 rumah di Desa Rerang dan 200 rumah di Desa Lembah Mukti. Kebutuhan mendesak masyarakat yakni alas tidur, selimut dan sembako,” tutur Koordinator Unit Respon TRC BPBD Sulawesi Tengah, Riki, Selasa (30/11/2021).

Baca juga  Jalan Trans Tolitoli-Palu Longsor Akibat Hujan Deras

Warga terdampak banjir saat ini telah mengungsi ke rumah kerabat di lokasi yang lebih aman.

Riki menambahkan, tingginya curah hujan sejak Minggu pagi juga mengakibatkan longsor di sejumlah ruas jalan menuju Lembah Mukti.

Baca juga  Dua Ekor Buaya Pemangsa Warga di Ogoamas Donggala Dibunuh dengan Tombak

BPBD Sulawesi Tengah hari ini telah menerjunkan tim rescue ke lokasi bencana guna melakukan proses assessment.

“Kebutuhan mendesak saat ini juga alat berat untuk membersihkan material longsor. Sebab sampai saat ini akses jalan ke Lembah Mukti belum bisa dilalui kendaraan,” ungkap Riki.(Fir)

Share :

Baca Juga

Kepala Desa Marana, Lutfin Yuhan berorasi di depan Kantor Gubernur Sulteng, Selasa (8/8/2023)/hariansulteng

Donggala

Kecewa Bupati Donggala Tak Hadiri Panggilan Eksekusi, Lutfin Merasa Terintimidasi di Era Kasman Lassa
Anggota DPD/MPR RI, Muhammad J Wartabone gelar sosialisasi 4 pilar kebangsaan dan zikir bersama warga Donggala/Ist

Donggala

Muhammad J Wartabone Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan dan Zikir Bersama Warga Donggala
Kakanwil Kemenkumham Sulteng, Budi Argap Situngkir bersama Kepala Lapas Palu dan Asisten III Pemkab Donggala meninjau lokasi perkebunan program pembinaan kemandirian ternak itik, Minggu (29/1/2023)/Ist

Donggala

Lapas Palu Laksanakan Program Pembinaan Kemandirian Ternak Itik di Donggala
Ilustrasi gempa bumi

Donggala

3 Daerah di Sulawesi Termasuk Sulteng Diguncang Gempa Sejak Kemarin Hingga Dini Hari
Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Legowo WR Jatmiko memanen jagung di Desa Labuan Toposo, Kecamatan Labuan, Kabupaten Donggala/Ist

Donggala

Hari Ketiga di Sulteng, Pangdam XIII/Merdeka Panen Jagung bersama Masyarakat Donggala
Seorang warga tewas diterkam buaya saat memanah ikan di Pantai Tanjung Dusun I Desa Ogoamas I Kecamatan Sojol Utara, Kabupaten Donggala, Minggu (31/5/2022) pagi/Ist

Donggala

Dalam Sebulan, 2 Warga di Donggala Tewas Diterkam Buaya Saat Memanah Ikan
Kepala Seksi Paud Dinas Pendidikan Kabupaten Donggala Alwin Lawasa

Donggala

Dinas Pendidikan Pemkab Donggala Serius Tingkatkan Lingkungan Belajar Berkualitas Bagi Paud
Tangkapan layar saat anak anggota DPRD Donggala dipukuli karena dituduh menjambret, Senin (29/11/2021)/Ist

Donggala

Viral Anak Anggota DPRD Donggala Dituduh Jambret dan Dipukuli