Home / Sulteng

Jumat, 20 Oktober 2023 - 23:26 WIB

Tim Sepak Bola Sulteng Optimis Lolos ke PON Aceh-Sumut

Tim Sepak Bola Sulteng optimis lolos ke PON Aceh-Sumut/Pemkot Palu

Tim Sepak Bola Sulteng optimis lolos ke PON Aceh-Sumut/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM – Tim sepak bola pra PON Sulawesi Tengah (Sulteng) optimis lolos ke ajang PON Aceh-Sumatra Utara (Sumut) tahun 2024 mendatang.

Hal itu disampaikan Manajer Pra PON Sulawesi Tengah setelah timnya berhasil meraih empat poin di laga Grup E.

Tim pra PON Sulawesi Tengah ditahan imbang oleh tuan rumah, tim pra PON Gorontalo 1-1 dan berhasil menang 3 – 0 dari tim pra PON Sulawesi Utara.

“Dari hasil pertandingan tersebut, Sulteng mengantongi empat poin dengan dua laga pertandingan tersebut. Sehingga kita optimis Tim Pra PON Sulawesi Tengah lolos PON Aceh, Sumatera Utara 2024 mendatang. Kita tinggal melihat hasil pertandingan di grup sebelah antara Jawa Timur dan DKI,” ungkap Manajer Pra PON Sulawesi Tengah, Susik yang juga merupakan Kepala Dinas Sosial Kota Palu, Jumat (20/10/2023).

Baca juga  Bakal Calon Rektor Universitas Tadulako Adu Visi Misi Bulan Depan

Atas pencapaian yang diraih ini, Susik mengucapkan terima kasih yang kepada Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid selaku Ketua Umum Asprov PSSI Sulteng yang telah memberikan motivasi dan dorongan.

Sehingga penantian sejak 15 tahun yang lalu itu, Tim Pra PON Sulawesi Tengah berhasil mengantongi tiket menuju PON 2024 mendatang.

Baca juga  Buntut Polisi Rampas Paksa Ponsel Wartawan di Banggai, Kapolda Sulteng Minta Maaf

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Pelatih Utama Tim Pra PON Sulawesi Tengah, Zulkifli Syukur yang merupakan mantan Timnas Indonesia, yang telah melatih para pesepakbola Sulawesi Tengah selama dua bulan terakhir dengan baik.

“Saya juga mengucapkan terima kasih atas doa dari masyarakat Sulawesi Tengah, sehingga kita mendapatkan hasil maksimal. InsyaAllah doa dari seluruh masyarakat Sulteng kita bisa lolos PON 2024 ini. Ini penantian yang luar biasa, kurang lebih 15 tahun kita baru bisa lagi lolos PON,” ungkap Susik.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Antisipasi Tawuran, puluhan personel Polri bersiaga di sekitar Jembatan Lalove, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu malam (27/5/2023)/hariansulteng

Palu

Puluhan Polisi Bersenjata Siaga di Jembatan Lalove Antisipasi Tawuran Nunu-Anoa
Direktur Pelaksana Yayasan Tanah Merdeka, Richard Labiro/hariansulteng

Morowali

Yayasan Tanah Merdeka Soroti Bencana Longsor di Area Penyimpanan Limbah Tailing PT IMIP
Ilustrasi pengisian Pertamax di SPBU/Ist

Sulteng

Desas-desus Harga Pertalite dan Solar Naik Mulai 1 September, Cek Harga Terkini di Sulteng
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara simbolis menyerahkan kunci hunian tetap (huntap) kepada penyintas gempa dan likuifaksi di Petobo, Rabu (20/3/2024)/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Serahkan 655 Unit Huntap Petobo ke Penyintas Bencana
PT PPI salurkan 8 ton minyak goreng curah di Pasar Masomba, Kota Palu, Jumat (18/3/2022)/hariansulteng

Ekonomi

PT PPI Salurkan 8 Ton Minyak Goreng Curah Rp 11.500 Per Liter ke Pedagang Pasar Masomba Palu
Warga keluhkan air sungai berubah warna akibat aktivitas tambang PT ANI di Kecamatan Bunta, Kabupaten Banggai, Jumat (17/6/2022)/Ist

Banggai

Warga Sekitar Areal Tambang PT ANI di Banggai Keluhkan Air Sungai Berubah Warna
Balai POM Palu melakukan melakukan monitoring terhadap penjualan Cokelat Kinder Joy di pasaran, Selasa (12/4/2022)/Ist

Palu

Diduga Tercemar Salmonella, Balai POM Palu Hentikan Penjualan Kinder Joy di 6 Toko Ritel
Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Djoko Wienartono/Ist

Palu

Kasus Kematian Bayu Adhitiawan Naik Penyidikan, Polda Sulteng Segera Tetapkan Tersangka