Home / Palu

Minggu, 27 November 2022 - 18:16 WIB

Terima Keluhan Soal Antrean BBM, Pertamina Sidak Dua SPBU di Kota Palu

Pertamina sidak SPBU di Kota Palu dalam merespon keluhan masyarakat terkait antrean BBM/Ist

Pertamina sidak SPBU di Kota Palu dalam merespon keluhan masyarakat terkait antrean BBM/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – PT Pertamina menerima banyak keluhan dari masyarakat terkait antrean bahan bakar minyak (BBM) di Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Menyikapi hal tersebut, EGM Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Erwin Dwiyanto langsung mengunjungi dua Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

Inspeksi mendadak (sidak) di Kota Palu ini dilakukan di SPBU 74.941.16 Jalan Moh Yamin dan SPBU 74.941.27 Jalan Sisingamangaraja.

Didampingi, Komite BPH Migas, Yapit Sapta Putra, Erwin memeriksa sejumlah fasilitas SPBU seperti CCTV, Automatic Tank Gauge (ATG) dan kondisi EDC yang dilakukan untuk input nopol maupun scan QR Code konsumen BBM Subsidi.

“Kami ingin memastikan pelayanan konsumen tetap prima sebagai respon atas keluhan masyarakat terkait antrean di beberapa SPBU di Palu,” ungkap Erwin dalam keterangannya, Minggu (27/11/2022).

Baca juga  13 Tim Ikut Festival Musik Sahur di Tawaeli, Ada Peserta Berasal dari Donggala

Ia pun kemudian berdialog dengan beberapa konsumen roda truk guna mendapatkan pola distribusi BBM tepat.

Erwin menyebut maraknya antrean SPBU di Palu lantaran ulah oknum konsumen yang melakukan pembelian BBM secara berlebihan. Sementara, fenomena antrean ini justru tidak terjadi di daerah lain di Sulawesi.

“Daerah lain di Sulawesi sudah berkurang antrean di SPBU, Palu termasuk yang masih terdapat antrean. Kami mendapati masukan dari konsumen dan akan mengatur ulang pola pengiriman BBM ke SPBU. Peran Pemda dan aparat penegak hukum mutlak diperlukan dalam pengawasan pendistribusian BBM,” imbuhnya.

Baca juga  Kecam Penghina Guru Tua, Gubernur Anwar Hafid: Tindakan Salah Orang

Komite BPH Migas, Yapit Sapta Putra turut merekomendasikan beberapa hal untuk perbaikan pelayanan.

“Beberapa hal kita rekomendasikan antara lain CCTV SPBU yang seharusnya merekam lebih lama yakni selama minimal sebulan dan beberapa hal lainnya yang akan kami rumuskan dalam peraturan dan memperketat pengawasan,” katanya.

Pertamina memastikan stok BBM dari Terminal BBM Donggala yang melayani kota Palu dan sekitarnya dalam keadaan aman.

Stok Biosolar mencapai 4.382 kilo liter dengan konsumsi rata-rata harian 320 kilo liter, atau mampu menampung lonjakan konsumsi 14 kali lipat.

Sedangkan untuk Pertalite sebanyak 3.200 kilo liter dengan konsumsi rata-rata harian 619 kilo liter dengan ketahanan stok 5 kali lipat lebih. (Agr)

Share :

Baca Juga

Lapangan Vatulemo depan Kantor Wali Kota Palu/hariansulteng

Palu

Keluhan Juru Parkir Vatulemo Palu: Tak Difasilitasi Mendaftar, Nilai Setoran Tinggi
Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah/hariansulteng

Palu

Paparkan Capaian Kinerja 2022, Kapolresta Palu Dikritik Soal Buruknya Komunikasi dengan Media
Kapolresta Palu, AKBP Bayu Indra Wiguno/Humas Polresta Palu

Palu

9 Bulan Menjabat, Kapolresta Palu AKBP Bayu Indra Wiguno Digeser ke Polda Sulteng
Bupati Tolitoli, Amran Hi Yahya dan Bupati Morowali, Taslim hadiri wisuda UT Palu secara virtual, Sabtu (18/12/2021)/hariansulteng

Palu

Bupati Tolitoli dan Morowali Saksikan Wisuda Universitas Terbuka Palu
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo bersama sejumlah pejabat menerima kunjungan kerja anggota DPR Aceh, Rabu (21/08/2024)/Pemkot Palu

Palu

Sekkot Palu Irmayanti Pettalolo Terima Kunjungan Anggota DPR Aceh
Asisten II bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Palu, dr Husaema menghadiri penandatanganan prasasti peresmian Masjid Miftahul Huda, Selasa (1/8/2023)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Resmikan Masjid Bantuan Masyarakat Yogyakarta
KPU Kota Palu menggelar sosialisasi tahapan Pilkada 2024, Sabtu (4/5/2024)/hariansulteng

Palu

Menunggu Putusan MK, KPU Palu Belum Tetapkan Anggota DPRD Terpilih 2024
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid/hariansulteng

Palu

Over Kapasitas, Pembangunan Gedung Baru Rutan Palu Masih Menunggu Ketersediaan Lahan