Home / Olahraga / Palu

Sabtu, 14 Desember 2024 - 20:28 WIB

Satbrimob Polda Sulteng Dikerahkan Amankan Laga Liga 2 Persipal vs Persibo di Stasion Gawalise

Personel brimob Polda Sulteng turut mengamankan jalannya pertandingan Liga 2 babak ke-11 antara Persipal melawan Persibo Bojonegoro, Sabtu (14/12/2024)/Ist

Personel brimob Polda Sulteng turut mengamankan jalannya pertandingan Liga 2 babak ke-11 antara Persipal melawan Persibo Bojonegoro, Sabtu (14/12/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Personel brimob Polda Sulteng turut mengamankan jalannya pertandingan Liga 2 babak ke-11 antara Persipal melawan Persibo Bojonegoro, Sabtu (14/12/2024).

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Gawalise, Kota Palu itu berakhir dengan kemenangan tuan rumah atas tim tamu.

Di hadapan pendukung sendiri, Persipal Palu berhasil menaklukkan Persibo Bojonegoro dengan skor tipis 1-0.

Dansat Brimob Polda Sulteng, Kombes Kurniawan Tandi Rongre menyebut anggotanya ikut terjunkan mengamankan sesuai Peraturan Kepolisian (Perpol) Nomor 10 Tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga.

Aturan tersebut mencakup berbagai mekanisme pengamanan, seperti penilaian risiko ancaman, latihan personel, pengaturan zona, serta tata cara bertindak.

Baca juga  Ringankan Beban Warga, Brimob Bantu Korban Terdampak Banjir di Morowali Utara

“Pengamanan yang dilakukan bukan hanya untuk memastikan kelancaran pertandingan, tetapi juga untuk memberikan rasa aman bagi semua pihak, termasuk pemain, official, dan suporter. Kami berkomitmen untuk mengantisipasi potensi gangguan agar olahraga menjadi ruang yang nyaman dan aman bagi masyarakat,” ujar Rongre.

Rongre menjelaskan, pola pengamanan yang tidak menempatkan personel di dalam lapangan selama pertandingan berlangsung.

Steward ditugaskan menjaga penonton di dalam stadion, sementara personel brimob tetap siaga di luar dan baru akan masuk jika diperlukan.

Baca juga  Video Pria Disebut Tenteng Kepala Manusia di Jalan Trans Palu-Napu, Polisi: Stop Sebar Hoaks

Selain itu, personel brimob tetap siaga dan awas dalam mengantisipasi setiap kemungkinan yang dapat mengganggu keamanan pertandingan. Sikap proaktif ini menjadi bagian penting dalam menjaga situasi tetap kondusif sepanjang acara berlangsung.

“Dengan pola pengamanan yang ketat ini, pertandingan berjalan lancar tanpa adanya insiden yang mengganggu jalannya acara. Keberhasilan pengamanan ini menjadi bukti nyata dedikasi Satbrimob Polda Sulteng dalam mendukung kegiatan masyarakat yang aman dan tertib,” tutur Rongre.

(Rza)

Share :

Baca Juga

Hadianto Rasyid melantik Tim Pembina Posyandu Kota Palu periode 2025-2030, Jumat (19/9/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Wali Kota Palu Sebut Tim Pembina Posyandu Punya Peran Strategis Atasi Stunting
Luqmanul Hakim/Ist

Palu

Luqmanul Hakim Bakal Hadirkan Pertunjukan Stand Up Spesial ‘Tellashow’ Setelah 11 Tahun Berkarya
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid meninjau situasi perayaan malam Natal dengan mengunjungi sejumlah pos pengamanan (pospam), Minggu (24/12/2023)/hariansulteng

Palu

Malam Natal, Hadianto Bersama Forkopimda Palu Keliling Tinjau Pos Pengamanan
Deklarasi Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri dimeriahkan Dewa 19 dan sederet bintang lainnya/Ist

Palu

Dewa 19 hingga Pasha Ungu Bakal Meriahkan Deklarasi Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri di Palu
Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin secara resmi membuka pelaksanaan pasar murah di Kelurahan Palupi dalam rmenyambut Idulfitri 1446 H, Senin (24/03/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Gelar Pasar Murah Jelang Idulfitri 1446 H
PT Bumi Duta Persada menggarap proyek rehabilitasi dan rekonstruksi ruas jalan di Palu. (Foto: Istimewa)

Palu

Rekam Jejak PT Bumi Duta Persada dan Proyek Rp278 Miliar di Palu yang Disorot Gapensi
Polda Sulteng gelar rapat rencana pengamanan debat publik ketiga Pilgub Sulteng 2024, Jumat (8/11/2024)/Ist

Palu

Polisi Siapkan Rencana Pengamanan Debat Publik Ketiga Pilgub Sulteng
Pemerintah melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Palu mulai memperbaiki ruas Jalan Garuda/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Mulai Perbaiki Jalan Garuda, Target Pengerjaan 6 Bulan