Home / Palu

Kamis, 6 Maret 2025 - 21:43 WIB

Rumahnya Dibobol Maling, Warga di Palu Merasa Dipersulit saat Melapor ke Polisi

Ilustrasi pencuri/Ist

Ilustrasi pencuri/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Amat Banjir, korban tindak pidana pencurian di Kota Palu, Sulawesi Tengah, merasa dipersulit saat melapor ke polisi.

Rumah pria yang berprofesi sebagai jurnalis itu dibobol maling di Jalan I Gusti Ngurah Rai, Kelurahan Tavanjuka, Kota Palu, Kamis dini hari, (06/03/2025).

Banjir mengatakan, pencuri berhasil menggasak sejumlah dokumen identitas diri seperti KTP, serta uang tunai Rp17 juta hingga tabung gas.

Ia pun mendatangi Kantor Polsek Palu Selatan untuk melaporkan peristiwa yang dialami sekira pukul 09.00 Wita.

Baca juga  10 Rumah Penerima Dana Stimulan di Birobuli Selatan Palu Selesai Direhab

Akan tetapi, Banjir merasa di-“pingpong” sehingga dirinya kecewa terhadap pelayanan di Polsek Palu Selatan.

“Saya melapor ke anggota polisi di pos penjagaan, tetapi diarahkan ke ruang reskrim. Saat berada di ruang reskrim, petugas malah meminta melapor di depan,” ujarnya.

Keanehan lain, kata banjir, polisi meminta dirinya datang bersama saksi (istri) karena yang kehilangan uang adalah istrinya.

Baca juga  Kapolresta Palu Imbau Warga Tak Panik Berlebihan Tanggapi Viralnya Isu Penculikan Anak

Merasa dipersulit, Banjir memutuskan pulang ke rumah. Tak lama berselang datang personel polisi untuk memeriksa keadaan rumahnya.

“Uang istri saya yang hilang kan uang saya juga. Saat polisi datang untuk mengecek pintu yang dibobol, mereka meminta saya agar membuat laporan. Saya jadi bingung,” ucap Banjir.

Hingga berita ini ditayangkan, belum ada keterangan pihak kepolisian terkait keluhan warga soal pelayanan di Polsek Palu Selatan.

(Red)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi - aksi demo mahasiswa di Kantor DPRD Sulteng terkait insiden penembakan di Parigi Moutong, Selasa (15/2/2022)/hariansulteng

Nasional

Sambut Kedatangan Jokowi di Palu, Mahasiswa Bakal Demo Tuntut Cabut IUP PT Trio Kencana
Massa mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa Universitas Tadulako (Untad) menggelar aksi bisu atau tutup mulut, Senin (31/7/2023)/hariansulteng

Palu

Mahasiswa Untad Gelar Aksi Bisu di Rektorat Tolak Kenaikan UKT
Hadianto Rasyid melantik Tim Pembina Posyandu Kota Palu periode 2025-2030, Jumat (19/9/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Wali Kota Palu Sebut Tim Pembina Posyandu Punya Peran Strategis Atasi Stunting
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menyerahkan langsung kunci kendaraan pengangkut sampah sebanyak 22 Unit kepada para petugas/Pemkot Palu

Palu

Serahkan 22 Kunci Armada Sampah, Hadianto: Tidak Boleh Digunakan untuk Hal Lain
Sekkot Palu Irmayanti Pettalolo secara resmi membuka monitoring dan evaluasi program prioritas nasional keamanan pangan terpadu 2023, Selasa (28/11/2023)/Pemkot Palu

Palu

Sekkot Palu Buka Monitoring dan Evaluasi Program Prioritas Nasional Keamanan Pangan Terpadu
Ilustrasi gempa bumi

Palu

Selang 3 Hari, Palu Kembali Diguncang Gempa Saat Tengah Malam
Rusdy Mastura menghadiri acara temu kader PDI Perjuangan se-Kota Palu pada Kamis malam (3/10/2024)/Ist

Palu

Hadiri Temu Kader PDI Perjuangan di Palu, Cudy Merasa Muda di ‘Kandang Banteng’

Palu

Basarnas Palu Temukan Pengendara Motor Jatuh di Jurang Sedalam 15 Meter