Home / Palu

Rabu, 8 Maret 2023 - 22:29 WIB

Usai Periksa Korban, Polresta Palu Segera Panggil Ustaz Terduga Pelaku Pencabulan Santri di Bawah Umur

Ilustrasi/Ist

Ilustrasi/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Pihak Polresta Palu akan segera memangil seorang ustaz berinisial AA, terduga pelaku pencabulan santri di bawah umur di salah satu pesantren.

Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah menjelaskan saat ini masih tahap pemeriksaan terhadap saksi-saksi pelapor dan korban.

“Masih proses penyelidikan. Penyidik lagi periksa saksi-saksi pelapor dan keterangan korban, kemudian akan dilanjutkan gelar perkara dan dilakukan pemanggilan pelaku,” kata Barliansyah, Rabu (8/3/2023).

Baca juga  Pemudik Kapal Melonjak 100 Persen, KSOP Teluk Palu Perketat Prokes di Pelabuhan Pantoloan

Ia mengatakan, kasus dugaan pencabulan di lingkungan pesantren ini bermula dari laporan polisi Nomor: LP-B / 267 / II /2023 / SPKT / Resor Kota Palu / Polda Sulawesi Tengah tertanggal 8 Maret 2023.

Dugaan pelecehan seksual terhadap santri di bawah umur ini terjadi pada 7 Maret 2023 sekira pukul 12.04 Wita, yang mengakibatkan korban mengalami rasa sakit dan trauma.

Baca juga  Wakil Wali Kota Palu Hadiri Gerakan Aksi Pancasila Melawan Stunting

“Korban diduga disetubuhi sebanyak 7 kali sejak akhir Februari 2023 hingga 4 Maret 2023. Pelaku diperhadapkan dengan Undang-Undang Perlindungan anak pasal 81 UU RI nomor 35 Tahun 2014 tentang Setubuh Anak,dengan ancaman penjara 15 tahun,” terang Barliansyah. (Anw)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi/Ist

Palu

Viral Kabar Penculikan Anak di Kelurahan Duyu Palu, Lurah Angkat Bicara
Kapolsek Palu Timur, AKP Umar bersama Dekan FISIP Untad, Prof Muhammad Khairil menemui massa aksi terkait kasus perusakan sekretariat mahasiswa, Kamis (16/12/2021)/hariansulteng

Palu

Dua Bulan Berlalu, Pelaku Perusakan Sekretariat Mahasiswa Untad Belum Terungkap
Kabagdal Ops Polda Sulteng, AKBP Rahmad Lubis/Ist

Palu

18 Geng Motor di Kota Palu Jadi Sasaran Operasi Pekat Polda Sulteng
Huntap berbentuk rumah panggung di Kelurahan Lere, Kota Palu/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Serahkan 39 Huntap Berbentuk Rumah Panggung di Lere: Serasa di Los Angeles
Muhammad Fahrun/Ist

Palu

Jelang Voting Day Pemilu 2024, Fahrun Optimis Amankan Satu Kursi DPRD Sulteng Dapil Kota Palu
Mahasiswa Fakultas Teknik dan Kehutanan Universitas Tadulako (Untad), Kota Palu kembali terlibat tawuran, Kamis (8/6/2023)/hariansulteng

Palu

BREAKING NEWS: Mahasiswa Teknik dan Kehutanan Untad Tawuran Lagi, Polisi Lepaskan Gas Air Mata
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo simbolis meresmikan rumah produksi kelor PT Kelo 'I Mangge Palu di Jalan Uwe Tombua, Kelurahan Kayumalue, Kota Palu, Senin (20/11/2023)/Pemkot Palu

Palu

Sekkot Palu Resmikan Rumah Produksi Kelor di Kelurahan Kayumalue
Ratusan warga memadati rumah duka Mahmud Ismaun di Kota Palu, Senin (18/7/2022)/hariansulteng

Nasional

Kurun Waktu 5 Bulan, Dua Warga Asal Palu Jadi Korban Pembantaian KKB di Papua