Home / Palu

Rabu, 24 Juli 2024 - 19:11 WIB

Roa Jaga Roa Ajak Warga Ikut Operasi Katarak Gratis di Palu

warga ikut operasi katarak gratis di Palu/Ist

warga ikut operasi katarak gratis di Palu/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Roa Jaga Roa mengajak warga Sulawesi Tengah (Sulteng) untuk ikut dalam operasi katarak dan pterigium gratis, yang dilaksanakan pada 13-14 September 2024 di Kota Palu.

Aksi sosial operasi katarak dan pterigium gratis ini dilaksanakan dalam rangka memperingati 100 tahun masuknya Gereja Katolik di Sulteng.

Kegiatan ini dilaksanakan atas kerja sama Kevikepan (lembaga milik Gereja Katolik Palu), Himpunan Bersatu Teguh (HBT) yang berpusat di Padang Sumatera Barat, Golden Bakery Palu, Roa Jaga Roa, INTI, PSMTI dan sejumlah pihak lainnya.

Senior Relawan Roa Jaga Roa Palu, Nudin Lasahido menjelaskan, sejumlah dokter dari Jakarta sudah menyatakan kesediaan untuk datang ke Palu dalam aksi sosial tersebut.

“Setiap satu orang dokter, akan melakukan tindakan operasi terhadap 25 orang. Ada 6 dokter dari Jakarta yang akan ke Palu. Kita juga akan mengajak dengan sejumlah dokter lainnya dari Palu,” katanya, Rabu (24/7/2024).

Baca juga  Wali Kota Palu Wajibkan Pemutaran Lagu Indonesia Raya Setiap Hari Jam 10 Pagi

Nudin menambahkan, pihaknya bersama dengan owner Golden Bakery Michael The, akan bertemu dengan manajemen Rumah Sakit dr. Windhu Trisno atau yang dikenal dengan nama Rumah Sakit TNI Palu, untuk menjadi tempat operasi katarak dan pterigium.

Untuk diketahui, sudah ada puluhan orang yang mendaftar sejak diumumkan pelaksanaan operasi katarak dan pterigium gratis di Palu.

“Kami menargetkan bisa sampai lebih 500 orang yang akan dioperasi dalam dua hari,” ungkap Nudin Lasahido.

Owner Golden Bakery Michael The mengatakan, para dokter yang akan melakukan operasi, adalah yang bersama-sama Menteri Sosial saat operasi gratis di Parigi beberapa waktu lalu.

“Mereka itulah yang akan datang ke Palu dalam rangka operasi katarak dan pterigium gratis di Palu,” ujarnya.

Baca juga  Jatam Ajak Komnas HAM Desak Polda Sulteng Tertibkan PETI di Poboya

Michael The menyebut sebelum pelaksanaan operasi, warga yang sudah mendaftar diwajibkan menjalani screening kesehatanbuntuk menentukan bisa tidaknya mereka dioperasi.

“Seminggu sebelum pelaksanaan operasi, kita akan undang para calon pasien untuk menjalani tes kesehatan,” kata Michael The.

Diketahui, katarak adalah kondisi lensa mata yang seharusnya jernih, untuk meneruskan cahaya dari iris dan pupil menuju retina, mengalami kekeruhan.

Layaknya kita memakai kacamata yang jernih, lalu ada penghalang warna putih. Otomatis, penglihatan jadi terhalang bahkan bisa merambah pada kondisi buta.

Sedangkan pterigium merupakan penyakit mata, yang ciri khasnya adalah pertumbuhan selaput putih atau kekuningan di selaput bening mata (konjungtiva). Penyakit yang juga disebut Surfer’s eye ini biasanya menyerang salah satu mata saja.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Komisi Pemilihan Umum Sulawesi Tengah (KPU Sulteng) menggelar coffee morning bersama puluhan jurnalis, Minggu (28/7/2024)/Ist

Palu

KPU Sulteng Gelar Coffee Morning bersama Jurnalis, AJI Palu Ingatkan Media Hati-hati Liput Tim Survei
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid mengunjungi sejumlah pos pengamanan Idulfitri 1444 Hijriah, Kamis (20/4/2023)/Pemkot Palu

Palu

Kunjungi Pos Pengamanan Idulfitri, Wali Kota Palu Berikan Bingkisan ke Personel Jaga
Asisten I dan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Palu Hadiri Sulteng Ekonomi Syariah Expo/Pemkot Palu

Palu

Asisten I dan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Palu Hadiri Sulteng Ekonomi Syariah Expo
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menerima kunjungan pengurus Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kota Palu, Selasa (29/04/2025)/Pemkot Palu

Olahraga

Sahuti Aspirasi ISSI, Pemkot Palu Segera Siapkan Lahan untuk Bangun Arena BMX
Habib Rotan hadiri mediasi dengan Polsek Palu Barat terkait penyelesaian konflik antarwarga di Pasar Inpres Manonda/hariansulteng

Palu

Hadiri Mediasi, Habib Rotan Turun Tangan Redakan Konflik Antarwarga di Pasar Inpres Manonda
Dekan Fakultas Teknik Untad, Andi Rusdin/hariansulteng

Palu

Buntut Aksi Tawuran, Untad Bakal Bekukan Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil dan Mesin
Kantor Bank Mayapada Cabang Palu di Jalan Wolter Monginsidi. (Foto: hariansulteng.com)

Palu

Polisi Bakal Periksa Lagi Pegawai Chubb dan Bank Mayapada Palu Terkait Penyalahgunaan Data Pribadi
Ditreskrimum Polda Sulteng Tangkap 3 Pelaku Curanmor yang Beraksi di 47 TKP

Palu

Ditreskrimum Polda Sulteng Tangkap 3 Pelaku Curanmor yang Beraksi di 47 TKP