HARIANSULTENG.COM, NASIONAL – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengungkap sosok penemu jasad putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.
Sosok itu bernama Geraldine Beldi, seorang guru sekolah dasar (SD) di Bern, Swiss yang saat itu sedang berjalan pagi menuju tempatnya mengajar.
Hal itu disampaikan Ridwan Kamil melalui akun Instagram terverifikasi miliknya @ridwankamil, Jumat (10/6/2022).
“Mrs Geraldine Beldi namanya, @geraldine_beldi. Seorang guru SD yang menemukan jenazah Eril di Sungai Aare saat ia sedang berjalan pagi menuju tempat mengajar,” tulis Ridwan Kamil.
Gubernur akrab disapa Kang Emil itu mengatakan, Geraldine saat itu langsung menghubungi pihak kepolisian setempat.
Dari laporan Geraldine, jenazah Eril akhirnya bisa ditemukan dan diselamatkan setelah 14 hari dilaporkan hilang terseret arus Sungai Aare.
Saat tiba di Swiss, Kang Emil meminta tim untuk mencari dan mempertemukan dirinya dengan Geraldine sebelum pulang ke Indonesia.
“Alhamdulillah menunggu selesai ia mengajar, jam 11 tadi kami bertemu dan saya haturkan rasa terima kasih saya,” jelasnya.
Kepada Kang Emil, Geraldine dan warga Bern sudah mengetahui berita tentang hilangnya Eril di Sungai Aare.
“Kami warga Kota Bern, tahu semua tentang berita Eril. Jadi saya pun tiap jalan kaki, selalu melihat ke arah sungai Aare. Dan ternyata saya yang menemukannya. Turut berduka cita ya Pak,” ungkap Kang Emil menceritakan obrolannya dengan Geraldine.
Diakhir keterangan unggahannya, Kang Emil berharap Geraldine menghubungi dirinya jika sewaktu-waktu pergi ke Indonesia.
“Ibu Geraldine kalau ingin berlibur ke Indonesia, Tolong kabari saya ya. Nanti semuanya saya yang urus sebagai rasa terima kasih kami,” tulisnya. (Sub)