Home / Nasional

Sabtu, 11 Juni 2022 - 00:43 WIB

Ridwan Kamil Sebut Jenazah Putranya Ditemukan Seorang Guru SD di Bern Swiss

Ridwan Kamil bersama Geraldine/Instagram @ridwankamil

Ridwan Kamil bersama Geraldine/Instagram @ridwankamil

HARIANSULTENG.COM, NASIONAL – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengungkap sosok penemu jasad putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.

Sosok itu bernama Geraldine Beldi, seorang guru sekolah dasar (SD) di Bern, Swiss yang saat itu sedang berjalan pagi menuju tempatnya mengajar.

Hal itu disampaikan Ridwan Kamil melalui akun Instagram terverifikasi miliknya @ridwankamil, Jumat (10/6/2022).

“Mrs Geraldine Beldi namanya, @geraldine_beldi. Seorang guru SD yang menemukan jenazah Eril di Sungai Aare saat ia sedang berjalan pagi menuju tempat mengajar,” tulis Ridwan Kamil.

Baca juga  Pamit Balik ke Indonesia, Istri Ridwan Kamil: Mama Titipkan Eril dalam Penjagaan Allah

Gubernur akrab disapa Kang Emil itu mengatakan, Geraldine saat itu langsung menghubungi pihak kepolisian setempat.

Dari laporan Geraldine, jenazah Eril akhirnya bisa ditemukan dan diselamatkan setelah 14 hari dilaporkan hilang terseret arus Sungai Aare.

Saat tiba di Swiss, Kang Emil meminta tim untuk mencari dan mempertemukan dirinya dengan Geraldine sebelum pulang ke Indonesia.

“Alhamdulillah menunggu selesai ia mengajar, jam 11 tadi kami bertemu dan saya haturkan rasa terima kasih saya,” jelasnya.

Baca juga  PDIP Deklarasikan Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar Pranowo

Kepada Kang Emil, Geraldine dan warga Bern sudah mengetahui berita tentang hilangnya Eril di Sungai Aare.

“Kami warga Kota Bern, tahu semua tentang berita Eril. Jadi saya pun tiap jalan kaki, selalu melihat ke arah sungai Aare. Dan ternyata saya yang menemukannya. Turut berduka cita ya Pak,” ungkap Kang Emil menceritakan obrolannya dengan Geraldine.

Diakhir keterangan unggahannya, Kang Emil berharap Geraldine menghubungi dirinya jika sewaktu-waktu pergi ke Indonesia.

Share :

Baca Juga

Ilustrasi - Pemerintah Indonesia resmikan 3 provinsi baru/Ist

Nasional

Pemerintah Resmikan 3 Provinsi Baru dan Lantik Penjabat Gubernur
Anggota Komisi III DPR RI, Sarifuddin Sudding/Ist

Nasional

3 Teroris MIT Belum Tertangkap, Anggota DPR RI Angkat Bicara
Anggota Komisi XI DPR RI, Sihar Sitorus mengingatkan masyarakat berhati-hati terhadap pinjaman online (pinjol) ilegal/Ist

Nasional

Anggota DPR RI Sihar Sitorus Ingatkan Masyarakat Waspada Jeratan Pinjol Ilegal
Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Mohamad Hekal dalam rapat bersama Mendag Lutfi, Kamis (17/3/2022)/DPR RI

Nasional

Soroti Pemerintah Usai Cabut HET Minyak Goreng, DPR RI: Kok Bisa Angkat Bendera Putih?
Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi/Biro Humas Kemendag

Nasional

Mendag Lutfi Minta Maaf Usai 2 Kali Mangkir dari Rapat DPR Soal Minyak Goreng
Tangkapan layar detik-detik oknum Satpol PP menampar wanita hamil saat razia PPKM di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, beberapa waktu lalu/Ist

Nasional

Pemilik Warkop Korban Pemukulan Satpol PP di Gowa Resmi Ditahan Kasus Hoaks Kehamilan
Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka/Instagram @prabowo

Nasional

KPU Resmi Tetapkan Prabowo-Gibran Jadi Presiden dan Wakil Presiden RI Terpilih
Tangkapan layar video call terakhir Brigadir J dengan kekasihnya/Facebook Kamaruddin Hendra Simanjuntak

Nasional

Terungkap Video Call Terakhir dengan Kekasih, Brigadir J Menangis karena Mau Dibunuh