Home / Palu

Senin, 22 Mei 2023 - 11:30 WIB

Pimpin Upacara Hari Kebangkitan Nasional, Wawali Palu Kenang Organisasi Pemuda Budi Utomo

Ratusan ASN lingkup Pemkot Palu mengikuti upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (HKN) ke-115, Senin (22/5/2023)/hariansulteng

Ratusan ASN lingkup Pemkot Palu mengikuti upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (HKN) ke-115, Senin (22/5/2023)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Ratusan ASN lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Palu mengikuti upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (HKN) ke-115, Senin (22/5/2023).

Pelaksanaan upacara dipimpin langsung Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido lapangan Kantor Wali Kota Palu, Senin (22/5/2023).

Reny mengatakan, tema HKN bertajuk “Semangat untuk Bangkit” tahun ini sebagai seruan agar jajaran pemerintah bisa bangkit bersama.

“Presiden Soekarno menetapkan hari lahirnya Perkumpulan Budi Utomo sebagai hari bangkitnya nasionalisme Indonesia,” ucapnya.

Kala itu, kata Reny, terdapat ancaman perpecahan antar golongan dan ideologi di tengah perjuangan Indonesia mempertahankan kemerdekaan dari Belanda.

Baca juga  Pemkot Palu Kerahkan Puluhan Armada Sampah Sterilkan Area Haul Guru Tua

Olehnya, semangat persatuan yang digagas oleh Budi Utomo diharapkan menjadi spirit dalam menghimpun kekuatan dan mencegah perpecahan bangsa.

“Budi Utomo adalah organisasi pertama di Indonesia yang bersifat nasional dan modern dalam sejarah pergerakan kemerdekaan,” jelas Reny.

Organisasi Budi Utomo ini didirikan oleh dr Soetomo beserta para mahasiswa School Tot Opleiding Van Indische Artsen (STOVIA) pada 1908.

Menurutnya, semangat Budi Utomo masih relevan untuk diimplementasikan pada kehidupan berbangsa saat ini.

“Selama banteng-banteng Indonesia masih mempunyai darah merah yang dapat membikin secarik kain putih menjadi Merah dan Putih, selama itu kita tidak akan mau menyerah kepada siapa pun juga,” ujar Reny mengutip perkataan Budi Utomo kala itu.

Baca juga  Asisten Setda Kota Palu Hadiri Seminar ISEI tentang Prospek Ekonomi Sulteng 2025

Pada kesempatan itu, ia juga menyampaikan bahwa Pemkot Palu akan membuka pagelaran olahraga Palu Sport Event (PSE) 2023 malam ini.

PSE merupakan ajang olahraga tahunan berskala nasional yang pertama kalinya digelar di Sulawesi Tengah oleh Pemerintah Kota Palu.

“Mohon maaf atas situasi upacara berubah karena Insya Allah sebentar malam kita akan melaksanakan Palu Sport Event,” ujar Reny. (Mrj)

Share :

Baca Juga

Rektor Untad, Mahfudz saat meninjau lokasi pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022, Selasa (17/5/2022)/Ist

Palu

Ujian SBMPTN Dimulai, Rektor Untad Pastikan Peserta Ketahuan Curang Langsung Gugur
JPMB dan PMII menggelar FGD Penguatan Moderasi Beragama, Sabtu (24/2/2024)/hariansulteng

Palu

Dialog Moderasi Beragama JPMB-PMII di Palu Diikuti Ratusan Pemuda
Surat CPM menyikapi tuntutan penciutan wilayah kontrak karya. (Foto: Istimewa)

Palu

Tarik Ulur Penciutan Konsesi Tambang: Warga dan CPM Saling Berbalas Sikap
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo simbolis meresmikan rumah produksi kelor PT Kelo 'I Mangge Palu di Jalan Uwe Tombua, Kelurahan Kayumalue, Kota Palu, Senin (20/11/2023)/Pemkot Palu

Palu

Sekkot Palu Resmikan Rumah Produksi Kelor di Kelurahan Kayumalue
Lokasi gempa bumi yang melanda kota Palu dan Kabupaten Sigi, Jumat (27/5/2022) tepatnya pukul 00.55 Wita/istimewa

Palu

Warga Kota Palu dan Sigi Dikagetkan Gempa Berkekuatan 3 Magnitudo Saat Menjelang TidurĀ 
eLSAM Fakum Untad bersama Dinkes Kota Palu, PKBI Daerah Sulteng dan YLBH-APIK di BT 20 Fakum menggelar penyuluhan HIV dan tes VCT, Senin (20/6/2021).

Palu

eLSAM Fakultas Hukum Untad Gelar Penyuluhan HIV dan Tes VCT
Kementerian PUPR gelar lokakarya jurnalisme kebencanaan di Palu, Jumat (26/5/2023)/hariansulteng

Palu

Jelang 5 Tahun Pascabencana, PWI Sulteng Serukan Jurnalis Suarakan Hak Penyintas
Grup band cadas Jamrud menjadi pengisi acara di malam puncak Taipa Fest, Minggu (15/1/2023)/hariansulteng

Palu

Tampil Selama Satu Setengah Jam, Band Cadas Jamrud Guncang Malam Puncak Taipa Fest