Home / Olahraga / Palu

Sabtu, 11 November 2023 - 18:16 WIB

Palu Sport Event 2023 Batal Pertandingkan Cabor Sepak Bola

Pembukaan Palu Sport Event 2023 di Taman GOR, Kota Palu/Pemkot Palu

Pembukaan Palu Sport Event 2023 di Taman GOR, Kota Palu/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Ajang olahraga skala nasional Palu Sport Event (PSE) 2023 oleh resmi dilaksanakan di Taman GOR, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (11/11/2023).

Event tersebut secara resmi dibuka oleh Deputi III bidang Pemberdayaan Olahraga, Kementerian Pemuda Olahraga RI, Komjen Pol (Purn) Rudy Sufahriadi, yang merupakan mantan Kapolda Sulteng.

Hadir langsung dalam pembukaan di seperti Gubernur Sulteng Rusdy Mastura, Wali Kota Palu Hadianto Rasyid, Wakil Wali Kota Reny A Lamadjido serta unsur forkopimda.

Dalam sambutannya, Hadianto menyebut, PSE 2023 merupakan event olahraga pertama yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Palu dalam skala nasional.

“Tentunya yang jadi perhatian kami dalam pelaksanaan kali ini, kami melihat segala sesuatunya untuk menjadi bahan evaluasi Palu Sport Event yang lebih siap, lebih baik, dan lebih dinikmati di tahun 2024,” katanya.

Baca juga  Wali Kota Palu Tegaskan Parkir di Alfamidi dan Indomaret Gratis

Ia menjelaskan, PSE tahun ini mempertandingkan enam cabang olahraga (cabor), yaitu sepak bola, badminton, balap sepeda, lari maraton, voli dan paralayang.

Namun dikarenakan banyaknya event sepak bola yang masih berjalan seperti Liga 1, Liga 2 dan Liga 3 juga, cabor sepak bola terpaksa ditunda tahun depan.

“Sangat-sangat disayangkan. Padahal kita sudah siapkan total hadiah Rp 1,5 miliar. Karena memperhatikan event-event sepak bola tingkat nasional yang masih berjalan,” ungkap Hadianto.

Kendati demikian, pihaknya memastikan semua cabor akan diperlombakan pada ajang PSE 2024 mendatang.

Baca juga  Pemkot Palu Instruksikan Camat Segera Edarkan SPPT ke Warga Wajib Pajak

“Semoga event ini di tahun depan bisa masuk dalam agenda event nasional, sehingga betul-betul bisa mendorong dampak yang lebih positif,” imbuhnya.

Peserta yang ikut dalam gelaran PSE 2023 kali ini ada sekitar 3.000 peserta, dan memenuhi semua hotel-hotel di Kota Palu.

PSE yang akan rutin dilaksanakan setiap tahunnya tersebut diharapkan menjadi alat promosi bagi Kota Palu dan seluruh masyarakat.

“Mari kita manfaatkan dengan sebaik-baiknya event ini. Terima kasih seluruh peserta yang telah mengikuti PSE tahun ini. Semoga kami dapat memberikan yang terbaik sebagai tuan rumah,” terang Hadianto.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Karo Ops Polda Sulteng, Kombes Ferdinand Maksi Pasule/Ist

Palu

Karo Ops Polda Sulteng Ingatkan Anggota Jaga Netralitas Jelang Pilkada 2024
Hadianto Rasyid disoraki 'Sangganipa' saat Kembalikan Formulir Pilwalkot Palu 2024 di Perindo, Minggu (28/4/2024)/hariansulteng

Palu

Hadianto Rasyid Disoraki ‘Sangganipa’ saat Kembalikan Formulir Pilwalkot Palu 2024 di Perindo
Hadianto Rasyid meresmikan Masjid Sya'airulloh di Jalan Danau Talaga, Kelurahan Nunu, Kecamatan Tatanga, Jumat malam (17/3/2023)/hariansulteng

Palu

Jelang Ramadan, Wali Kota Palu Resmikan Masjid Sya’airulloh di Kelurahan Nunu
Puting beliung porak-porandakan lapak pedagang di Huntap Duyu, Rabu (4/1/2023)/Ist

Palu

Angin Puting Beliung Porak-porandakan Lapak Pedagang di Huntap Duyu Palu
Kantor DPRD Kota Palu/hariansulteng

Palu

PETI Poboya Telan Korban Lagi, DPRD Palu Minta Pemerintah Segera Bertindak
Memasuki masa tenang, Bawaslu bersama Satpol PP terus membersihkan APK di Kota Palu, Minggu (11/2/2024)/hariansulteng

Palu

Masuk Masa Tenang Pemilu 2024, Bawaslu-Satpol PP Terus Bersihkan APK di Kota Palu
Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho melakukan kunjungan ke beberapa lokasi pembangunan fasilitas kesehatan, rumah dan sekolah milik Polri di Kota Palu, Selasa (07/01/2025)/Ist

Palu

Kapolda Sulteng Tinjau Fasilitas Pendidikan dan Kesehatan Milik Polri di Palu
Hadianto Rasyid dan Imelda Liliana Muhidin menghadiri rapat paripurna bersama DPRD Kota Palu, Sabtu (08/02/2025)/Pemkot Palu

Palu

Hadianto-Imelda Hadiri Rapat Paripurna Pengusulan Pengesahan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu Terpilih