HARIANSULTENG.COM, PALU – Masyarakat Kelurahan Siranindi, Kota Palu menggelar event tahunan bernama Festival Tangga Banggo.
Acara yang berlangsung mulai 7 – 10 September 2023 itu dibuka langsung oleh Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido.
Seperti tahun sebelumnya, Festival Tangga Banggo dimeriahkan dengan berbagai rangkaian acara, seperti parade budaya, pentas seni Kaili dan Jawa, aneka lomba seni dan budaya, zumba, pentas musik, hingga pasar murah.
Festival ini juga dirangkaikan dengan pameran usaha mikro, kecil dana menengah (UMKM) di kawasan seputaran Jalan Siranindi.
Kedatangan Renny A Lamadjido di sambut dengan Tari Peule Cinde, tari tradisional Sulawesi Tengah dan atraksi barongsai.
Dalam sambutannya, Reny atas nama Pemerintah Kota Palu menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Festival Tangga Banggo ke-4.
“Saya sangat mengapresiasi penuh atas keberlangsungan Festival Tangga Banggo. Terlihat sangat meriah yang di hadiri oleh warga Palu Barat khusunya warga Kelurahan Siranindi dan Kamonji,” ujarnya, Jumat (8/9/2023).
Dalam momen tersebut, Politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) turut mengenang masa kecilnya di Kelurahan Siranindi.
“Kelurahan Siranindi tempat bermain pada masa sekolah. Karena setiap pulang dari sekolah, saya melewati Jalan Siranindi dan Kamonji,” ucap Reny. (Mrj)