Home / Palu

Minggu, 11 Februari 2024 - 22:02 WIB

Masuk Masa Tenang Pemilu 2024, Bawaslu-Satpol PP Terus Bersihkan APK di Kota Palu

Memasuki masa tenang, Bawaslu bersama Satpol PP terus membersihkan APK di Kota Palu, Minggu (11/2/2024)/hariansulteng

Memasuki masa tenang, Bawaslu bersama Satpol PP terus membersihkan APK di Kota Palu, Minggu (11/2/2024)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Palu terus membersihkan alat peraga kampanye (APK) di hari pertama masa tenang Pemilu 2024.

Ketua Bawaslu Palu, Agussalim Wahid ikut turun langsung dalam penertiban APK di sepanjang Jalan Abdurrahman Saleh menuju Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu, Minggu sore (11/2/2024).

Bersama Satpol PP, Bawaslu Palu membersihkan APK yang terpasang di billboard dengan mengerahkan mobil crane dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

Baca juga  Bawaslu Kota Palu Puji Hasil Penetapan DPT Pemilu 2024

“Proses (penertiban APK) ini terjadwal sejak tadi malam. APK yang mudah terjangkau dulu yang kami tertibkan,” ujar Agussalim.

Agussalim mengatakan bahwa pembersihan APK masih terus berjalan. Pihaknya mengutamakan penertiban APK yang berada di jalan-jalan utama.

Bawaslu dan Satpol PP berupaya agar APK di Kota Palu bersih 100 persen sebelum pencoblosan pada 14 Februari 2024.

Baca juga  KPU Sulteng Terima Laporan Adanya Petugas KPPS Ikut-ikutan Turunkan Alat Peraga Kampanye

“Sebelum 14 Februari semua harus bersih. Kami juga membutuhkan informasi dari masyarakat terkait masih adanya APK yang terpasang. Untuk APK di lorong-lorong, teman-teman Panwascam ikut membantu membersihkan,” katanya.

“Terkait APK di sekretariat partai dan posko-posko pemenangan, kami terlebih dahulu memberikan imbauan agar ditertibkan secara mandiri. Tidak harus bersih, yang tersisa hanya bendera yang tidak ada nomor urut,” terang Agussalim.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid mengunjungi Pasar Bambaru, Senin (18/3/2024)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Bakal Revitalisasi Area Food Court Pasar Bambaru
Ketua HMI Cabang Palu periode 2021-2022, Rafiq/Ist

Palu

RUU TNI Tuai Kritik, Eks Ketua HMI Cabang Palu: Jalan Menuju Kembalinya Dwifungsi Militer
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid membuka sosialisasi sistematika penyusunan PPD Kota Palu 2023, Selasa (6/6/2023)/Pemkot Palu

Palu

Kepala OPD Lingkup Pemkot Palu Ikuti Sosialisasi Penyusunan LPPD 2023
Nelayan tangkap buaya sepanjang hampir empat meter di Pantai Talise, Kota Palu, Minggu (23/1/2022)/Ist

Palu

Jadi Tim Rescue Dadakan, Nelayan Tangkap Buaya Hampir 4 Meter di Pantai Talise
Ketua DPRD Sulteng, Nilam Sari Lawira hadiri peresmian Gedung Klinik Utama PKU Muhammadiyah Palu, Sabtu (26/3/2022)/hariansulteng

Palu

Ketua DPRD Sulteng Nilam Janji Beri Bantuan Rp 100 Juta untuk Klinik PKU Muhammadiyah Palu
Sejumlah pemusik band maupun penyanyi solo mengikuti Aksi Musik Anak Bangsa atau Asik Bang di Kota Palu, Sulawesi Tengah/Pemkot Palu

Palu

BNPT dan FKPT Sulteng Ajak Generasi Muda Kota Palu Tangkal Radikalisme Lewat Musik
Kantor Ditressiber Polda Sulteng di Jalan Teratai, Kelurahan Besusu Tengah, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu/Ist

Palu

Ditressiber Polda Sulteng Hadir di Jalan Teratai Palu, Siap Tangani Tindak Pidana di Ruang Digital
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo membuka even budaya bertajuk "Posalia Ri Kampu Lere” di Kelurahan Lere, Kota Palu, Kamis malam (17/10/2024)/Pemkot Palu

Palu

Sekkot Palu Buka Event Budaya Posalia Ri Kampu Lere