Home / Palu

Minggu, 11 Februari 2024 - 22:02 WIB

Masuk Masa Tenang Pemilu 2024, Bawaslu-Satpol PP Terus Bersihkan APK di Kota Palu

Memasuki masa tenang, Bawaslu bersama Satpol PP terus membersihkan APK di Kota Palu, Minggu (11/2/2024)/hariansulteng

Memasuki masa tenang, Bawaslu bersama Satpol PP terus membersihkan APK di Kota Palu, Minggu (11/2/2024)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Palu terus membersihkan alat peraga kampanye (APK) di hari pertama masa tenang Pemilu 2024.

Ketua Bawaslu Palu, Agussalim Wahid ikut turun langsung dalam penertiban APK di sepanjang Jalan Abdurrahman Saleh menuju Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu, Minggu sore (11/2/2024).

Bersama Satpol PP, Bawaslu Palu membersihkan APK yang terpasang di billboard dengan mengerahkan mobil crane dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

Baca juga  Kenang 5 Tahun Bencana Gempa, Pemkot Palu Ziarah dan Tabur Bunga di Pantai Talise dan Bekas Likuifaksi

“Proses (penertiban APK) ini terjadwal sejak tadi malam. APK yang mudah terjangkau dulu yang kami tertibkan,” ujar Agussalim.

Agussalim mengatakan bahwa pembersihan APK masih terus berjalan. Pihaknya mengutamakan penertiban APK yang berada di jalan-jalan utama.

Bawaslu dan Satpol PP berupaya agar APK di Kota Palu bersih 100 persen sebelum pencoblosan pada 14 Februari 2024.

Baca juga  Gagalkan Penyelundupan 24 Kg Sabu, Polda Sulteng Buru Bandar Narkoba Jaringan Internasional

“Sebelum 14 Februari semua harus bersih. Kami juga membutuhkan informasi dari masyarakat terkait masih adanya APK yang terpasang. Untuk APK di lorong-lorong, teman-teman Panwascam ikut membantu membersihkan,” katanya.

“Terkait APK di sekretariat partai dan posko-posko pemenangan, kami terlebih dahulu memberikan imbauan agar ditertibkan secara mandiri. Tidak harus bersih, yang tersisa hanya bendera yang tidak ada nomor urut,” terang Agussalim.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Kakanwil Kemenkumham Sulteng, Budi Argap Situngkir usai serah terima jabatan di kantornya, Senin (7/3/2022)/hariansulteng

Palu

Kakanwil Kemenkumham Sulteng Lilik Sujandi Pindah Tugas, Ini Penggantinya
Kobaran api melalap sebuah rumah di Jalan Padanjakaya, Kelurahan Pengawu, Kota Palu, Selasa (20/12/2022)/hariansulteng

Palu

Terdengar Ledakan, Rumah Tua dan Satu Unit Motor di Jalan Padanjakaya Palu Hangus Terbakar
Kota Palu kembali berhasil meraih Penghargaan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Award 2024 untuk kategori pratama terbaik III/Pemkot Palu

Palu

Satu-satunya dari Sulteng, Kota Palu Sabet Penghargaan STBM Award 2024
Pemerintah Kota Palu melaksanakan kegiatan ziarah dan tabur bunga mengenang 5 tahun bencana alam gempa, tsunami, dan likuifaksi, Kamis (28/9/2023)/Pemkot Palu

Palu

Kenang 5 Tahun Bencana Gempa, Pemkot Palu Ziarah dan Tabur Bunga di Pantai Talise dan Bekas Likuifaksi
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid temui warga Kelurahan Besusu Barat, Sabtu (20/11/2021)/Ist

Infrastruktur

Pemerintah Target Huntap Kelurahan Talise Palu Mulai Dibangun Desember
Wali Kota Hadianto Rasyid mengukuhkan 54 anggota Paskibraka Kota Palu, Sabtu (16/8/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Hadianto Rasyid Kukuhkan 54 Anggota Paskibraka Kota Palu 2025
Puluhan stand UMKM akan memeriahkan Festival Media (Fesmed) 2022 mulai 9 Desember 2022 besok/hariansulteng

Palu

Besok, 29 Stand UMKM Ramaikan Festival Media di Jodjokodi Convention Center Palu
Gubernur Sulteng, Anwar Hafid menemui massa pendemo dari Tipo dan Kalora yang menolak aktivitas tambang galian C, 10 Juni 2025 (Sumber: sultengprov.go.id)

Palu

Mengurai Benang Kusut di Balik Penghentian Tambang Galian C oleh Gubernur Anwar Hafid