Home / Palu

Senin, 16 Desember 2024 - 22:00 WIB

Kota Palu Raih Peringkat 4 Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2024

Kota Palu menempati peringkat ke-4 dalam penganugerahan predikat penilaian kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik tahun 2024/Pemkot Palu

Kota Palu menempati peringkat ke-4 dalam penganugerahan predikat penilaian kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik tahun 2024/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALUKota Palu menempati peringkat ke-4 dalam penganugerahan predikat penilaian kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik tahun 2024.

Piagam penghargaan diterima oleh Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo dari Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih, Senin (16/12/2024).

Dalam ajang ini, Kota Palu menempati peringkat keempat se-Sulawesi Tengah dengan nilai 94,46, yang masuk dalam zona hijau kategori kualitas tertinggi.

Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih, menyampaikan bahwa predikat ini diharapkan dapat memotivasi seluruh pemerintah daerah untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Baca juga  Wakili Wali Kota Hadianto Rasyid, Usman Hadiri Konser Palu Cinta Palestina

Adapun peringkat pertama berhasil diraih oleh Kabupaten Banggai Laut dengan nilai 97,22, disusul Kabupaten Banggai di posisi kedua dengan nilai 95,83.

Kemudian Kabupaten Poso di peringkat ketiga dengan nilai 94,78, Kota Palu di posisi keempat dengan nilai 94,46, dan Kabupaten Tojo Una-una di posisi kelima dengan nilai 88,68.

Baca juga  Dua Siswa Asal Palu Wakili Sulteng Jadi Paskibraka di Istana Negara

“Dengan raihan ini, Kota Palu membuktikan diri sebagai salah satu daerah yang konsisten menjaga kualitas penyelenggaraan pelayanan publik, sekaligus menjadi inspirasi bagi daerah lain untuk terus berbenah dan meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat,” ujar Irmayanti mewakili Wali Kota Palu.

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Santika tersebut dihadiri langsung oleh Gubernur Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura, dan pejabat terkait lainnya.

(Rza)

Share :

Baca Juga

Koalisi Bersama Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri (BerAmal) terus menggencarkan kampanye terbatas di Kota Palu, Sulawesi Tengah/Ist

Palu

Gencarkan Kampanye di Palu, Koalisi BerAmal Kenalkan 10 Program Unggulan Ahmad Ali
Deputi Bidang Instrumentasi, Kalibrasi, Rekayasa dan Jaringan Komunikasi BMKG, Muhammad Sadly (tengah) saat berkunjung ke Kantor Gubernur Sulteng, Selasa (28/11/2023)/hariansulteng

Palu

Warga Palu Harus Siap Hidup Berdampingan dengan Bencana, BMKG: Lakeko Mae
Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura (kiri) bersama Anwar Hafid (kanan) hadiri jalan santai dan bakti sosial Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Sulawesi Tengah, Minggu (12/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Gubernur Cudy Puji Anwar Hafid di Hadapan Purna Praja: Sosok Lengkap
Bhayangkari Cabang Polresta Palu menggelar bakti sosial di panti asuhan serta menjenguk personel yang sakit, Sabtu (26/04/2025)/Ist

Palu

Bakti Sosial Warnai HUT 45 Yayasan Kemala Bhayangkari di Kota Palu
Satgas Operasi Ketupat Tinombala Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) turun langsung mengecek lokasi wisata di Pantai Talise, Kota Palu, Sabtu (13/4/2024)/Ist

Palu

Anggota Brimob Polda Sulteng Pantau Keramaian Objek Wisata Pantai di Hari Libur Lebaran
AJI Palu gelar jumpa pers catatan akhir tahun, Selasa (31/12/2024)/hariansulteng

Palu

Sederet Kasus Kekerasan terhadap Jurnalis Sepanjang 2024, AJI Palu Beri Pernyataan Sikap
Anggota DPRD Sulteng, Moh Faizal Lahadja menjadi pembicara dalam kegiatan diskusi yang diselenggarakan oleh pemuda dan mahasiswa asal Tolitoli di Kota Palu, Sabtu malam (20/7/2024)/hariansulteng

Palu

Diskusi Malam Minggu, Faizal Lahadja Dengar Keluhan Pemuda dan Mahasiswa Perantau Asal Tolitoli
Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Pasar Modern Bumi Serpong Damai (BSD) City, Tangerang, Jumat (23/05/2025)/Pemkot Palu

Palu

Wakil Wali Kota Palu Kunker ke Pasar BSD City Tangerang