Home / Palu

Jumat, 13 Desember 2024 - 00:58 WIB

Kota Palu Raih Penghargaan di Ajang Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2024

Kota Palu meraih penghargaan dalam ajang Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2024 yang diselenggarakan di Jakarta, Kamis (12/12/2024)/Pemkot Palu

Kota Palu meraih penghargaan dalam ajang Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2024 yang diselenggarakan di Jakarta, Kamis (12/12/2024)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALUKota Palu meraih penghargaan dalam ajang Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2024 yang diselenggarakan di Jakarta, Kamis (12/12/2024).

Dalam acara bergengsi tersebut, Kota Palu dianugerahi penghargaan pada kategori Pelayanan Publik Tingkat Kota dengan Fiskal Rendah, bersama dua kota lainnya, yaitu Kota Blitar dan Kota Jayapura.

Penghargaan ini diterima langsung oleh Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid yang diserahkan oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian bersama pihak Tempo.

Penghargaan Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2024 menjadi bukti nyata keberhasilan Kota Palu dalam menghadirkan pelayanan publik yang baik, sehingga dapat menumbuhkan investasi serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Baca juga  Loyalis Sangganipa Bagikan Ribuan Paket KFC kepada Masyarakat di Palu

Seleksi Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2024 dilakukan melalui klasifikasi yang ketat, baik dari kriteria fiskal maupun pembagian wilayahnya.

Selain Kota Palu, penghargaan kategori Pelayanan Publik Tingkat Kota dengan Fiskal Tinggi berhasil diraih oleh Kota Surabaya, sementara kategori Fiskal Sedang diraih oleh Kota Denpasar.

“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras seluruh elemen pemerintah kota, masyarakat, dan pihak terkait yang terus bersinergi dalam membangun Kota Palu. Dengan semangat kolaborasi, kami berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Hadianto.

Baca juga  Cegah 'Serangan Balik' Usai Penangkapan 5 Terduga Teroris, Kapolresta Imbau Anggota Waspada

Ajang Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2024 ini diinisiasi oleh Kementerian Dalam Negeri dan Tempo sebagai bentuk pengakuan atas upaya pemerintah daerah dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Prestasi Kota Palu ini diharapkan menjadi inspirasi bagi daerah lain untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan publik.

(Rza)

Share :

Baca Juga

Gandeng Millenium Waterpark, Pemkot Palu perluas manfaat KIA, Kamis (23/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Gandeng Millenium Waterpark, Pemkot Palu Perluas Manfaat Kartu Identitas Anak
Mahasiswa berbagai kampus ramaikan pembukaan Edufair Palu 2023 di Taman GOR, Jumat (27/1/2023)/hariansulteng

Palu

Mahasiswa Berbagai Kampus Ramaikan Pembukaan Edufair Palu 2023, dari UI hingga UGM
Kedua kelompok warga yang terlibat bentrok di Pasar Inpres Manonda, Kota Palu beberapa waktu lalu sepakat berdamai/Ist

Palu

Cabut Laporan Polisi, Dua Kelompok yang Bertikai di Pasar Inpres Manonda Sepakat Damai
Pjs Wali Kota Palu, Muchsin Husain Pakaya menjadi pembina upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun 2024, Senin (28/10/2024)/Pemkot Palu

Palu

Pjs Wali Kota Palu Pimpin Upacara Hari Sumpah Pemuda, Bacakan Sambutan Tertulis Menpora
Seorang pria di Palu nyaris diterkam buaya/Ist

Palu

Viral Nekat Elus-elus Buaya, Warga di Palu Nyaris Diterkam
Massa mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa Universitas Tadulako (Untad) menggelar aksi bisu atau tutup mulut, Senin (31/7/2023)/hariansulteng

Palu

Mahasiswa Untad Gelar Aksi Bisu di Rektorat Tolak Kenaikan UKT
Pemerintah Kota (Pemkot) Palu menggelar pelatihan penyusunan analisa jabatan dan analisa beban kerja, Senin (11/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Gelar Pelatihan Penyusunan Analisa Jabatan-Beban Kerja
Benelli Big Bike Indonesia saat touring/istimewa

Palu

Benelli Big Bike Indonesia Jajal Rute Palu-Makassar