Home / Palu

Rabu, 7 Juni 2023 - 22:02 WIB

Kesal Pelayanan Lambat, Hadianto Ancam Ganti Pegawai Puskesmas Mamboro Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi melakukan inspeksi mendadak (sidak) di UPTD Puskesmas Mamboro, Rabu (7/6/2023)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi melakukan inspeksi mendadak (sidak) di UPTD Puskesmas Mamboro, Rabu (7/6/2023)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Hadianto Rasyid didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kota Palu, dr Rochmat Jasin melakukan inspeksi mendadak (sidak) di UPTD Puskesmas Mamboro, Rabu (7/6/2023).

Sidak ini dilakukan setelah banyaknya laporan yang masuk dari masyarakat terkait dengan sistem pelayanan Puskesmas Mamboro yang dinilai lamban.

Menanggapi hal ini, Hadianto menekankan bahwa suka atau tidak suka, sudah konsekuensi sebagai pelayan untuk memberikan pelayanan yang cepat apalagi terhadap orang sakit.

Baca juga  Sekkot Palu Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-73 Kabupaten Donggala

“Kalau misalnya metode digital lambat dan bermasalah, maka kita lari ke metode konvensional. Pokoknya harus cepat,” ujarnya.

Hadianto meminta agar dilakukan pergantian atau pengunduran diri apabila terdapat petugas sedang dalam keadaan psikologi tidak baik atau kurang sehat

Sebab, kata dia, pelayanan itu tidak hanya secara cepat tetapi keramahtamahan dari petugasnya juga dibutuhkan.

“Kalau sudah ramah tamah dan cepat, sudah nomor satu itu,” ucap Hadianto

Baca juga  Dipimpin Wakil Wali Kota, Pengurus KAHMI Palu Periode 2022-2027 Resmi Dilantik

Pria berusia 47 tahun itu meminta kepada Kepala Puskesmas Mamboro untuk jeli memperhatikan masalah tersebut.

Jangan karena ketidakmampuan petugas, kemudian dipaksakan akhirnya berpengaruh terhadap pelayanan.

“Laporan terkait Puskesmas Mamboro ini berulang-ulang, sampai akhirnya kepala puskesmasnya saya ganti. Ini masuk lagi laporan. Jangan ada lagi laporan-laporan seperti itu, tidak mau saya. Ini menjadi perhatian bagi kita semua. Layani masyarakat dengan sebaik-baiknya dan secepat-cepatnya,” tegas Hadianto. (Mrj)

Share :

Baca Juga

Pemerintah Kota Palu melaksanakan kegiatan ziarah dan tabur bunga mengenang 5 tahun bencana alam gempa, tsunami, dan likuifaksi, Kamis (28/9/2023)/Pemkot Palu

Palu

Kenang 5 Tahun Bencana Gempa, Pemkot Palu Ziarah dan Tabur Bunga di Pantai Talise dan Bekas Likuifaksi
Sekretaris Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti Pettalolo memimpin rapat final check jelang peringatan Haul Habib Idrus bin Salim Aljufri atau Guru Tua ke-55/Pemkot Palu

Palu

H-2, Pemkot Palu Gelar Rapat Final Check Jelang Haul Guru Tua ke-55
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan kunjungan ke Pemerintah Kota Gorontalo, Senin (16/10/2023)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Gorontalo Terima Kunjungan Wali Kota Palu
Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu menggelar Apel Penutupan Siaga SAR Khusus Lebaran Tahun 2022/1443 Hijriah pada Kamis (12/5), bertempat di halaman Kantor/humas basarnas

Palu

Apel Penutupan Siaga SAR Khusus Lebaran Kantor Pencarian dan Pertolongan
Puluhan pelaku usaha meriahkan Sulteng UMKM Syariah Expo, Jumat (15/7/2022)/hariansulteng

Palu

Digelar Hingga 17 Juli, Sulteng UMKM Syariah Expo Tawarkan Minyak Goreng Murah
Pemeriksaan kesehatan gratis/ilustrasi

Palu

Pemkot Palu Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis, Berikut Titik-titiknya
Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin mengikuti pelaksanaan Salat Idulfitri 1446 H di halaman Sriti Convention Hall Palu, Senin (31/03/2025)/Pemkot Palu

Palu

Wawali Palu Salat Idulfitri Bersama Ratusan Warga di Sriti Convention Hall
Ilustrasi bus sekolah/Ist

Palu

Bus Sekolah di Palu Mulai Beroperasi Tahun Depan, Berikut Rutenya