Home / Palu

Selasa, 10 September 2024 - 07:07 WIB

Kapolda Sulteng Terima Kunjungan Danrem 132/Tadulako, Bahas Sinergitas TNI-Polri

Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho menerima kunjungan silaturahmi Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Deni Gunawan, Senin (9/9/2024)/Ist

Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho menerima kunjungan silaturahmi Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Deni Gunawan, Senin (9/9/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho menerima kunjungan silaturahmi Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Deni Gunawan, Senin (9/9/2024).

Kunjungan ini merupakan bentuk perkenalan resmi Deni sebagai Danrem 132 Tadulako menggantikan Brigjen TNI Dody Triwinarto.

Keduanya sebelumnya Sebelumnya telah melaksanakan serah terima jabatan di Markas Kodam XIII/Merdeka di Manado, Sulawesi Utara pada 6 September 2024.

Dalam pertemuan itu, Deni dan Agus berdiskusi terkait sinergitas TNI-Polri di Sulteng khususnya dalam menghadapi Pilkada 2024.

Baca juga  Kecelakaan Truk di Tanjakan Vavolapo Menambah Daftar Panjang Insiden di Area PETI Poboya

“Pentingnya menjaga hubungan baik dan kerja sama antara TNI dan Polri dalam mendukung tugas masing-masing institusi demi menciptakan stabilitas keamanan yang kondusif di wilayah Sulawesi Tengah,” ungkapnya.

Sebagai Danrem 132/Tadulako yang baru, Brigjen TNI Deni Gunawan berkomitmen untuk melanjutkan kerja sama yang solid dengan jajaran Polda Sulteng.

“Kami akan terus bersinergi dengan Polri untuk mewujudkan keamanan dan kedamaian bagi masyarakat, khususnya jelang Pilkada serentak di tingkat Provinsi, 12 Kabupaten dan 1 Kota,” ujarnya.

Baca juga  Jelang Ramadan dan Idulfitri, Polda Sulteng Siap Gelar Operasi Keselamatan Tinombala

Sementara itu, Kabid Humas Polda Sulteng, Kombes Djoko Wienartono mengatakan bahwa kunjungan dua pimpinan Polri dan TNI di Sulteng ini merupakan wujud komitmen bersama dalam mempererat hubungan antara kedua institusi.

“Dengan pergantian kepemimpinan di Korem 132 Tadulako, diharapkan kolaborasi antara TNI dan Polri di Sulawesi Tengah dapat terus terjaga dan semakin kuat dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” imbuh Djoko.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara simbolis menyerahkan 5 ambulans kepada 5 kelurahan, Senin (26/6/2023)/Pemkot Palu

Palu

Serahkan Ambulans ke 5 Kelurahan, Wali Kota Palu Ingatkan Jangan Sembarang Ganti Sopir
Demonstrasi warga Warga Tipo dan Kalora menolak aktivitas tambang Galian C, Selasa, 10 Juni 2025 (Sumber: Mawan/hariansulteng.com)

Palu

Kemenangan Warga Tipo dan Kalora Menghadapi Perusahaan Tambang
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melantik Roy E Sumakul sebagai Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (Perumdam) Avo Kota Palu periode 2023 - 2027/Pemkot Palu

Palu

Hadianto Resmi Lantik Roy E Sumakul Jabat Direktur Perumdam Avo Kota Palu
Ganjar Pranowo temui anak-anak muda saat berkampanye di Kota Palu beberapa waktu lalu/hariansulteng

Palu

Tanggapan Ganjar saat Ditanya Pemuda Palu soal Intimidasi Ketua BEM UI: Jangan Baperan Kalau Dikritik
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Rabu (16/04/2025)/Pemkot Palu

Palu

Full Senyum! Momen Pertemuan Hadianto Rasyid- Anwar Hafid Usai Diterpa Isu Renggang
Ilustrasi hujan disertai petir/Ist

Palu

BMKG Ingatkan Warga Waspada Potensi Hujan Disertai Petir di Palu Siang Ini
Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Tengah (KPU Sulteng) menggelar sosialisasi pendidikan pemilih segmen masyarakat adat, Kamis (30/11/2023)/hariansulteng

Palu

KPU Sulteng Sosialisasi Pendidikan Pemilih Segmen Masyatakat Adat
Ilustrasi mayat/Ist

Palu

Dikira Boneka, Warga Temukan Mayat Pria Mengapung di Pantai Talise Palu