Home / Palu

Sabtu, 1 Juni 2024 - 23:03 WIB

Irmayanti Pettalolo Pimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Halaman Mako Polresta Palu

Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menjadi inspektur upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di halaman Mako Polresta Palu, Sabtu (1/6/2024)/Ist

Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menjadi inspektur upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di halaman Mako Polresta Palu, Sabtu (1/6/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti Pettalolo menjadi inspektur upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di halaman Mako Polresta Palu, Sabtu (1/6/2024).

Upacara yang dimulai pukul 08.00 Wita itu diikuti oleh unsur TNI-Polri dan stakeholder lainnya di lingkup Kota Palu.

Dalam sambutannya, Irmayanti menekankan pentingnya memahami dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

“Pancasila adalah dasar negara kita, yang mengajarkan kita untuk hidup rukun dan saling menghormati di tengah keberagaman. Momentum peringatan Hari Lahir Pancasila ini harus kita jadikan pengingat untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” katanya.

Ia enambahkan bahwa peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini memiliki makna khusus mengingat tantangan bangsa yang semakin kompleks di era globalisasi.

Baca juga  Antisipasi Caleg Depresi gegara Gagal Terpilih, RSUD Anutapura Palu Siapkan 5 Ruangan Rawat Inap

“Kita harus tetap solid dan bekerja sama untuk menghadapi berbagai tantangan, baik itu dari dalam negeri maupun dari luar negeri. Dengan semangat Pancasila, kita yakin Indonesia bisa terus maju dan berkembang,” ungkap Irmayanti.

Selain upacara bendera, rangkaian acara juga diisi dengan pembacaan teks Pancasila, UUD 1945, serta ikrar kesetiaan terhadap Pancasila dan NKRI.

Selain itu, terdapat pertunjukan seni budaya dari berbagai daerah di Sulawesi Tengah yang memeriahkan suasana upacara.

“Pemerintah Kota Palu sangat mendukung setiap kegiatan yang bertujuan untuk memperkuat nilai-nilai kebangsaan. Upacara seperti ini bukan hanya sekedar seremonial, tapi juga momentum untuk merefleksikan kembali nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan kita sehari-hari,” ujat Irmayanti.

Baca juga  BNPB Sebut Gempa dan Tsunami Palu Bisa Kembali Terulang

Wakapolresta Palu, AKBP Andi Batara menyampaikan apresiasinya terhadap penyelenggaraan upacara.

Menurutnya, kolaborasi antara TNI-Polri dan berbagai elemen masyarakat sangat penting untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa.

“Diharapkan semangat kebangsaan dan cinta tanah air semakin terpatri dalam hati setiap peserta, sehingga dapat menjadi teladan bagi masyarakat luas dalam mengamalkan Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa Indonesia,” imbuhnya.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Ancam kerusakan lingkungan dan rugikan negara, aktivis-pakar soroti penanganan PETI di Sulteng/Ist

Palu

Ancam Kerusakan Lingkungan dan Rugikan Negara, Aktivis-Pakar Soroti Penanganan PETI di Sulteng
Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) usai libur Idulfitri, Rabu (09/04/2025)/Pemkot Palu

Palu

Wawali Palu Sidak Kehadiran Pegawai Usai Libur Lebaran
KPU Kota Palu melakukan simulasi penggunaan aplikasi Sirekap dalam rangkaian persiapan Pilkada 2024/Ist

Palu

Jelang Pemungutan Suara Pilkada 2024, KPU Palu Gelar Simulasi Penggunaan Sirekap
Pemungutan suara pemilihan presma dan wapresma Universitas Tadulako, Senin (13/6/2022)/hariansulteng

Palu

Majelis Mahasiswa Untad Sebut Hasil Pemilihan Presma Tidak Sah
Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Palu bakal membuka pos posko pengaduan pembayaran Tunjangan Hari Raya (THR) bagi jurnalis/Ist

Palu

Buka Posko Pengaduan, AJI Palu Siap Laporkan Perusahaan Pers yang Langgar Pembayaran THR
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid ikut bagikan ribuan paket Ramadan bareng SIF dan YKMI/Ist

Palu

Wali Kota Palu Ikut Bagikan Ribuan Paket Ramadan Bareng SIF dan YKMI
Antrean kendaraan di SPBU RE Martadinata, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah beberapa waktu lalu/hariansulteng

Energi

Antrean Panjang di SPBU Kota Palu, Pertamina: Bukan karena Kelangkaan
Hadianto Rasyid disoraki 'Sangganipa' saat Kembalikan Formulir Pilwalkot Palu 2024 di Perindo, Minggu (28/4/2024)/hariansulteng

Palu

Hadianto Rasyid Disoraki ‘Sangganipa’ saat Kembalikan Formulir Pilwalkot Palu 2024 di Perindo