Home / Nasional

Senin, 28 Februari 2022 - 03:39 WIB

Heboh Tanah Bergerak Mirip Likuifaksi di Palu Pascagempa di Pasaman Sumbar, Ini Kata BNPB

Tangkapan layar detik-detik tanah bergerak pascagempa di Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat, Jumat (25/2/2022)/Ist

Tangkapan layar detik-detik tanah bergerak pascagempa di Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat, Jumat (25/2/2022)/Ist

HARIANSULTENG.COM, NASIONAL – Sebuah video tanah bergerak pascagempa magnitudo 6,1 di Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat (Sumbar) beredar di sosial media.

Fenomena tanah bergerak itu disebut-sebut mirip likuifaksi seperti saat gempa di Palu, Sulawesi Tengah pada tahun 2018.

Dalam video berdurasi 59 detik diterima HarianSulteng.com, tampak tanah berwarna kecoklatan bergerak dari arah ketinggian.

Tanah layaknya lumpur tersebut turun dengan pergerakan cepat hingga merobohkan sebuah pohon kelapa
di hadapannya.

Baca juga  Bahas Program IDRIP, Sekkot Palu Hadiri Rakor Bersama BNPB di Bali

Terkait kejadian ini, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pun memberikan penjelasan.

Berdasarkan pemetaan melalui udara, didapatkan adanya beberapa titik longsoran di hulu Tamalau yang kemudian masuk ke sungai dan terbawa ke hilir.

Dari hasil pengamatan tersebut, BNPB memastikan bahwa kejadian itu merupakan banjir lumpur dan bukan likuifaksi.

Baca juga  Banjir Bandang Terjang 2 Desa di Parigi Moutong, 1 Lansia Tewas dan 2 Orang Hilang

Hal itu disampaikan BNPB melalui akun terverifikasi @bnpb_indonesia, Minggu (27/2/2022).

Dalam unggahannya, BNPB juga mengimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya dengan informasi yang belum diketahui pasti kebenarannya.

“Dari temuan fakta hasil kaji cepat dan pemetaan tersebut, maka fenomena yang terjadi di Pasaman bukanlah likuifaksi, tetapi banjir lumpur akibat longsor yang terjadi di hulu,” tulis @bnpb_indonesia. (Amd)

Share :

Baca Juga

All New Honda BR-V mulai di kirim ke konsumen di seluruh Indonesia, Sabtu (22/1/2022)/Ist

Industri

All New Honda BR-V Mulai di Kirim ke Konsumen Hari Ini, Pemesanan Capai 3.200 Unit
Ridwan Kamil bersama Geraldine/Instagram @ridwankamil

Nasional

Ridwan Kamil Sebut Jenazah Putranya Ditemukan Seorang Guru SD di Bern Swiss
Partai Solidaritas Indonesia (PSI) resmi mendukung pasangan Ahmad Ali (AA) dan Abdul Karim Aljufri (AKA) di Pilgub Sulteng 2024/Instagram @psi_id

Nasional

PSI Resmi Dukung Ahmad Ali Maju Pilgub Sulteng, Kaesang: Beliau Calon Terkuat
Detik-detik rombongan pengantar jenazah melakukan pengrusakan dan pengeroyokan terhadap seorang dosen ATIM di Jl Sunu Raya, Kota Makassar/Ist

Nasional

Viral Dosen di Makassar Dikeroyok Pengantar Jenazah karena Lambat Meminggirkan Kendaraan
Ilustrasi - aksi demo mahasiswa di Kantor DPRD Sulteng terkait insiden penembakan di Parigi Moutong, Selasa (15/2/2022)/hariansulteng

Nasional

Sambut Kedatangan Jokowi di Palu, Mahasiswa Bakal Demo Tuntut Cabut IUP PT Trio Kencana
Operator SPBU melayani pengisian BBM ke kendaraan konsumen/Ist

Nasional

BBM dan Elpiji Kembali Naik, Berikut Daftar Harganya di Sulawesi Tengah
Ilustrasi - Aktifitas Organisasi Keadaan Darurat (OKD) level 1 dalam simulasi pemadaman kebakaran di Fuel Terminal Parepare/Ist

Nasional

Peringatan Bulan K3, Pertamina Patra Niaga Sulawesi Tekankan Kesehatan dan Keselamatan Kerja
Alvin Faiz (kiri) mendampingi sang adik, Ameer Azzikra (kanan) di acara pernikahannya/Instagram @alvin_411

Nasional

Minta Dijenguk Sebelum Meninggal, Alvin Menyesal Tak Bisa Besuk Ameer di RS