Home / Palu

Jumat, 3 Februari 2023 - 17:40 WIB

Geledah Kamar Hunian Rutan Palu, Kadivpas Kemenkumham Sulteng: Waspada Jangan-jangan

Divisi Pemasyarakatan dan Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal Pemasyarakatan (Satopspatnal) melakukan razia di Rutan Kelas IIA Palu/Ist

Divisi Pemasyarakatan dan Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal Pemasyarakatan (Satopspatnal) melakukan razia di Rutan Kelas IIA Palu/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Divisi Pemasyarakatan dan Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal Pemasyarakatan (Satopspatnal) melakukan razia di Rutan Kelas IIA Palu.

Dipimpin Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kemenkumham Sulteng, petugas menggeledah seluruh area gedung penjara yang berlokasi di Jalan Bali, Kecamatan Palu Selatan tersebut

Selain kamar dan area blok hunian, petugas juga turut menggeledah tubuh para tahanan dan narapidana.

“Operasi razia ini sebagai tindakan nyata dan bentuk keseriusan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah untuk memberantas handphone, pungli dan narkoba,” ucap Kadivpas Kemenkumham Sulteng Ricky Dwi Biantoro, Kamis (2/2/2023).

Baca juga  Keluarga Witan Sulaeman di Palu Gelar Nobar Semifinal Indonesia vs Singapura

Ricky menambahkan, penggeledahan tersebut sebagai salah satu untuk mewujudkan 3 kunci pemasyarakatan + 1 back to basic, yakni deteksi dini, pemberantasan narkoba, dan meningkatkan sinergitas dengan aparat penegak hukum (APH) lainnya.

Ricky mengingatkan jajaran Rutan Palu tidak lengah dan selalu memaksimalkan pengawasan dengan melakukan pemetaan permasalahan yang ada di lingkungan kerja.

Baca juga  Ramai Protes Kebijakan Besaran UKT, Sejumlah BEM Fakultas Soroti Kinerja Presma Untad

“Selalu waspada jangan-jangan, pastikan agar seluruh jajaran pemasyarakatan khususnya Rutan Kelas IIA Palu untuk selalu menjaga integritas. Tetap konsisten melaksanakan tugas pengamanan, lakukan pengawasan dan kontrol keliling setiap saat, yang terpenting selalu memegang teguh Standar Operasional Prosedur yang ada,” tegas Ricky.

‘Waspada Jangan-jangan’ merupakan kalimat semboyan bagi setiap penjaga tahanan di rutan maupun lapas. (Sub)

Share :

Baca Juga

Pendeta dan penyuluh agama Islam di Palu pimpin doa untuk kesembuhan remaja korban asusila, Minggu malam (4/6/2023)/hariansulteng

Palu

Pendeta dan Penyuluh Agama Islam di Palu Pimpin Doa untuk Kesembuhan Remaja Korban Asusila
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid gelar apel bersama petugas Padat Karya/Pemkot Palu

Palu

Tahun Depan, Wali Kota Palu Naikkan Gaji Petugas Padat Karya Jadi Rp1 Juta
Ribuan penumpang antre sejak subuh di Pelabuhan Pantoloan pada puncak arus mudik, Sabtu (23/4/2022)/hariansulteng

Palu

Puncak Mudik di Pelabuhan Pantoloan 23 April, 1.521 Penumpang Antre Sejak Subuh
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu menggelar rapar koordinasi (rakor) fasilitasi kampanye Pemilu 2024, Minggu (19/11/2023)/hariansulteng

Palu

KPU Palu Ingatkan Peserta Pemilu Segera Setor Daftar Tim Kampanye, Paling Lambat 25 November
Wawali Palu, Reny A Lamadjido menghadiri perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-39 Kerukunan Keluarga Moritas di Kota Palu/Pemkot Palu

Palu

Hadiri HUT Kerukunan Keluarga Moritas, Wawali Palu Puji Kebersihan Gereja Oikumene Yerussalem
Gerakan Cepat Dinsos Palu Bangun Dapur Umum Bagi Warga Terdampak Banjir

Palu

Gerakan Cepat Dinsos Palu Bangun Dapur Umum Bagi Warga Terdampak Banjir
Warga membeli cabai di Pasar Tavanjuka, Kota Palu/hariansulteng

Palu

Harga Cabai di Palu Tembus Rp 95 Ribu Per Kilo, Pemerintah Minta Warga Tak Panic Buying
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido menghadiri pertemuan pelaksanaan penilaian kinerja percepatan penurunan stunting Kampung Nelayan Resto, Senin (6/3/2023)/Pemkot Palu

Palu

Wawali Palu Serukan Penurunan Stunting: Sekali Layar Berkembang, Pantang Kita Surut