Home / Donggala / Palu

Minggu, 3 Desember 2023 - 22:54 WIB

Ganjar Kampanye di Palu dan Donggala Besok, Polda Sulteng Terjunkan 812 Personel

Ganjar Pranowo/Instagram @ganjar_pranowo

Ganjar Pranowo/Instagram @ganjar_pranowo

HARIANSULTENG.COMGanjar Pranowo akan melanjutkan agenda kampanye Pilpres 2024 di Sulawesi Tengah (Sulteng) pada Senin (4/12/2023).

Capres nomor urut 3 itu akan tiba di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu dari Makassar menggunakan pesawat Lion Air.

Di Kota Palu, Ganjar akan menggelar kampanye terbatas di Sriti Convention Hall dengan jumlah massa sekitar 2 ribu orang.

Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD), Muharram Nurdin menuturkan, kehadiran Ganjar sekaligus untuk mengenang kembali bencana gempa Palu, Sigi dan Donggala (Pasigala) 2018.

“Ganjar Pranowo menyempatkan diri hadir dan berbaur dengan masyarakat korban bencana ketika itu. Ganjar Pranowo ketika itu benar-benar ada di tengah-tengah masyarakat korban bencana berbagi suka dan duka,” ujar Muharram, Minggu (3/12/2023).

Baca juga  Serah Terima Jabatan KPU Kota Palu Jadi Ajang Nostalgia Tiga Generasi

Setelah kampanye terbatas, Ganjar dijadwalkan makan siang bersama 100 tokoh masyarakat di Hotel Best Western yang diisi dengan dialog interaktif.

Usai makan siang, selanjutnya Ganjar Pranowo akan ngopi bareng dengan 300 orang milenial di Warkop Tanaris Palu.

“Kegiatan ngopi bareng ini diorganisir oleh Banteng Muda Indonesia Sulteng. Tentu saja momentum ngopi bareng tersebut akan tercipta suasana dialogis yang lebih komunikatif dan santai gaya milenial Palu,” tutur Muharram.

Selain di Palu, Ganjar juga bakal berkunjung dan melakukan kampanye terbatas bersama relawan serta tim pemenangan di Kabupaten Donggala.

Polda Sulteng melalui Satgas Operasi Mantap Brata telah nenyiapkan personel untuk melakukan pengawalan dan pengamanan kampanye capres Ganjar Pranowo

Baca juga  8 Caleg Terpilih DPRD Sulteng Dapil II Parigi Moutong, NasDem Raih Dua Kursi

Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Djoko Wienartono mengatakan, terdapat 4 titik yang menjadi lokasi kampanye Ganjar.

Keempat lokasi itu di antaranya Hotel Best Western, Sriti Convention Hall dan Tanaris Cafe (Kota Palu), dan Rumah Makan Oasis (Donggala).

“812 personel disiapkan Polda Sulteng yaitu mereka yang terlibat Operasi Mantap Brata yang ada di Polda Sulteng, Polresta Palu dan Polres Donggala,” kata Djoko.

Sementara itu, Kasatgasopsda Mantap Brata Tinombala Kombes Richard B Pakpahan berpesan kepada personel agar melaksanakan pengamanan dan pengawalan secara profesional dan proporsional

“Laksanakan pengamanan dan pengawalan pelaksanaan tahap kampanye secara profesional dan proporsional,” ujarnya.

(Jmr)

Share :

Baca Juga

Seorang lansia yang hanyut terseret arus sungai di Desa Tonggolobibi, Kabupaten Donggala ditemukan meninggal dunia, Selasa (7/5/2024) pukul 12.13 Wita/Ist

Donggala

Lansia yang Hanyut di Sungai Tonggolobibi Donggala Ditemukan Meninggal
Pewarta Foto Indonesia (PFI) Palu bekerja sama dengan DOSS menggelar bincang santai bertema "Foto Jurnalistik dalam Perspektif AI: Kreativitas, Etika, dan Realita", Rabu (07/05/2025)/Ist

Palu

PFI Palu Gelar Diskusi Foto Jurnalistik dalam Perspektif AI
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melakukan pertemuan dengan seluruh pimpinan OPD di lingkup Pemerintah Kota Palu, Senin (1/5/2023)/Pemkot Palu

Palu

2 Tahun Menjabat, Wali Kota Palu Sebut Tuntutan Masyarakat Semakin Banyak
Lokasi penemuan mayat lelaki di Jalan Langsat, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu jadi tontonan warga, Senin (20/6/2022) sore/hariansulteng

Palu

Lokasi Penemuan Mayat Lelaki di Drainase Jalan Langsat Palu Jadi Tontonan Warga
Pasar murah di Lapangan Korem 132/Tadulako, Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa (26/4/2022)/Ist

Palu

Digelar Hingga Besok, Pasar Murah Korem 132/Tadulako Jual Migor Curah Rp 14 Ribu Per Liter
JPMB dan PMII menggelar FGD Penguatan Moderasi Beragama, Sabtu (24/2/2024)/hariansulteng

Palu

Dialog Moderasi Beragama JPMB-PMII di Palu Diikuti Ratusan Pemuda
Penampakan sapi berkepala dua di Kelurahan Kayumalue Ngapa, Kecamatan Palu Utara, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (9/12/2021)/Ist

Palu

Viral Penampakan Sapi Berkepala Dua di Palu Utara
Satgas OMP Tinombala kawal kedatangan surat suara Pilkada 2024 di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu, Jumat (18/10/2024)/Ist

Palu

Satgas OMP Tinombala Kawal Kedatangan Surat Suara Pilkada 2024 di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu