Home / Nasional

Jumat, 11 Maret 2022 - 22:08 WIB

Dokter Terduga Teroris Ditembak Mati Densus 88, Polri: Sudah Sesuai Prosedur

Ilustrasi Densus 88/Ist

Ilustrasi Densus 88/Ist

HARIANSULTENG.COM, NASIONAL – Mabes Polri menyatakan penembakan terhadap dokter pelaku teroris bernama Sunardi oleh Densus 88 Antiteror sudah sesuai prosedur.

Dokter Sunardi tewas ditembak saat anggota Densus 88 hendak melakukan penangkapan di Sukoharjo, Jawa Tengah pada 9 Maret 2022.

“Tindakan yang dilakukan oleh anggota kepolisian dalam hal ini Densus sudah sesuai prosedur,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan dalam keterangannya, Jumat (11/3/2022).

Baca juga  3 Tokoh Agama Jadi Tersangka Terorisme, Seruan Jihad Lawan Densus 88 Beredar

Jenderal bintang satu itu menjelaskan, tindakan itu sesuai KUHP, KUHAP dan Undang-undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Polri.

Ia menyebut penembakan juga mengacu pada Peraturan Kapolri Nomor 1 Tahun 2009 tentang penggunaan kekuatan dalam tindakan kepolisian.

Dokter Sunardi diketahui telah ditetapkan sebagai tersangka tindak pidana terorisme sebelum dilakukan penangkapan oleh Densus 88.

Baca juga  Bowo Timumun Wakili PKB Terima Penghargaan Parpol Informatif

Namun saat hendak ditangkap, Dokter Sunardi melakukan perlawanan sehingga petugas melepaskan tembakan yang mengakibatkan tersangka tewas.

“Yaitu melakukan tindakan tegas terukur dengan alasan tindakan tersebut dilakukan, karena tindakan tersangka sudah membahayakan atau mengancam keselamatan jiwa masyarakat dan petugas Polri,” terang Brigjen Ramadhan. (Sub)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi penembakan/Ist

Nasional

Komnas HAM Soroti Penyelesaian Kasus 3 Warga di Poso Diduga Jadi Korban Salah Tembak
Tangkapan layar detik-detik saat rombongan Presiden Jokowi menepi dan memberikan jalan untuk ambulans, Rabu (5/1/2022)/Ist

Nasional

Viral Rombongan Presiden Jokowi Menepi dan Beri Jalan untuk Ambulans
Ilustrasi - Aksi mahasiswa di depan Kantor DPRD Sulawesi Tengah, Senin (11/4/2022)/hariansulteng

Nasional

Pasal 273 RKUHP: Demo Tanpa Izin Dipenjara Satu Tahun
Sekretaris Badan Penanggulangan Ekstrimisme dan Terorisme MUI, Muh Najih Arromadloni di acara Indonesia Lawyers Club (ILC), Jumat (26/11/2021) malam/Ist

Nasional

Sebut 30 Personel TNI-Polri Terlibat Aksi Teror, MUI: Termasuk dengan MIT Poso
Tungku milik PT ITSS di kawasan IMIP Morowali meledak, Minggu (24/12/2023)/Ist

Morowali

Ledakan Smelter Tewaskan Puluhan Pekerja, Menaker Siap Sanksi Tegas PT ITSS Jika Tak Patuhi K3
Tangkapan layar saat mobil Bamsoet terbang dan salto di Kejurnas Sprint Rally, Jumat (27/11/2021)/Instagram @bambang.soesatyo

Nasional

Mobil Terbang dan Salto, Ketua MPR Bambang Soesatyo Alami Kecelakaan di Meikarta
Dirut TVRI Cup akan hadir dalam ajang game mobile legends yang dipusatkan di Kota Makassar, Sulawesi Selatan/Ist

Nasional

Mobile Legends Dirut TVRI Cup se-Indonesia Timur Meriahkan Kota Makassar
Aparat gabungan mendirikan tenda darurat untuk warga korban gempa di Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, Jumat (25/2/2022)/Instagram Humas Polda Sumbar

Nasional

Korban Gempa Pasaman Barat Bertambah Jadi 11 Orang, 4 Warga Masih Hilang