Home / Palu

Senin, 22 Mei 2023 - 19:49 WIB

Central Celebes Coffee Tantang Barista di Palu Ikuti Lomba Seduh Kopi Manual Brewing

Central Celebes Coffee tantang barista di Kota Palu ikuti lomba seduh kopi manual brewing/Ist

Central Celebes Coffee tantang barista di Kota Palu ikuti lomba seduh kopi manual brewing/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALULomba seduh kopi bertajuk “Liga Tarkam” sesi pertama oleh Central Celebes Coffee (CCC) resmi berakhir pada 21 Mei 2023.

Lomba ini diikuti 15 peserta atau barista dari berbagai kedai kopi yang ada di Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Komunitas kopi CCC menggelar lomba seduh kopi dengan metode manual brew untuk membangkitkan potensi-potensi barista khususnya di Kota Palu.

Hal tersebut tidak terlepas lantaran pertumbuhan usaha kedai kopi di Sulawesi Tengah khususnya wilayah ibu kota kian pesat.

Baca juga  Koalisi Organisasi Pers Kecam Tindakan Represif Polisi Tangani Unjuk Rasa Mahasiswa di Palu

“Tujuan kami sangat sederhana, yaitu meingkatkan mental dan pengetahuan bara barista di Kota Palu, makanya kami gelar lomba-lomba kecil-kecilan seperti ini,” ujar David, salah satu Founder CCC Komunitas, Senin (22/5/2023).

Dikatakan David, pihaknya akan kembali mengadakan lomba serupa sekaligus menantang para barista saling beradu skill dalam penyajian seduhan kopi.

Adapun lomba seduh kopi manual brewing ini merupakan salah satu rangkaian dari agenda lomba utama CCC Komunitas yaitu Palu Brewers Cup.

Jadi istilahnya ini pemanasan, untuk mereka supaya bisa tampil maksinal dilomba puncak, karena akan dinilai oleh juri yang berkompeten,” imbuhnya.

Baca juga  Ribuan Surat Suara Pemilu 2024 Rusak, KPU Palu Minta Segera Diganti

Melalui lomba tersebut, David berharap dapat menjadi pemicu para penggiat kopi bersama-sama memperkenalkan Kopi asal Sulteng, dan melahirkan barista yang bisa berlaga di ajang-ajang nasional maupun intenasional.

“Rencananya akan digelar sebanyak 2 kali dan diakhiri dengan lomba Close Season. Saya rasa kami hanya bagian kecil. Tapi mudah mudahan dengan adanya kegiatan ini bisa jadi pemicu untuk bangkitnya industri kopi,” katanya. (Bal)

Share :

Baca Juga

Polisi membongkar peredaran narkoba yang dikendalikan seorang narapidana (napi) Lapas Kelas IIA Palu berinisial IL alias Illang alias Beb (33)/Ist

Palu

Raup Rp 42 Miliar, Napi Lapas Palu Libatkan Istri dan Mertua Kendalikan Bisnis Narkoba dari Balik Penjara
Para pecinta sepak bola di Kota Palu menggelar aksi seribu lilin dan doa bersama sebagai wujud belasungkawa atas tragedi Kanjuruhan, Senin (3/10/2022)/hariansulteng

Palu

Hujan Iringi Aksi Seribu Lilin dan Doa Bersama untuk Korban Tragedi Kanjuruhan di Palu
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid didampingi sejumlah pejabat melakukan kunjungan ke Pasar Inpres Manonda, Senin (21/8/2023)/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Tinjau Kondisi Pasar Inpres Manonda Pascabentrok
Ilustrasi - Aksi mahasiswa di depan Gedung DPRD Sulteng/hariansulteng

Palu

Tolak Kenaikan Harga BBM, Mahasiswa di Palu Bakar Ban Hingga Tutup Jalan Sam Ratulangi
Ketua Pimpinan Wilayah Himpunan Pemuda Alkhairaat (PW-HPA) Dedi Irawan

Palu

PW-HPA Tegaskan Tolak Paham Radikalisme dan Terorisme
Staf Ahli Menkumham RI, Luki Agung Winarto saat memberi sambutan secara virtual di acara serah terima jabatan Kakanwil Kemenkumham Sulteng, Senin (7/3/2022)/hariansulteng

Palu

Staf Ahli Menkumham Salah Sebut Rusdy Mastura Sebagai Gubernur Sulawesi Tenggara
Relawan Banuata bersama influencer turun door to door kampanyekan program pasangan BerAmal, Minggu (13/10/2024)/Ist

Palu

Relawan Banuata Bersama Influencer Turun Door to Door Kampanyekan Program Pasangan BerAmal
Pemandangan dari atas keramaian di Jalan Sis Aljufri, Kota Palu pada peringatan Haul Guru Tua ke-54, Jumat (13/5/2022) malam/hariansulteng

Palu

Ribuan Orang Padati Jalan Sis Aljufri Palu di Hari Ketiga Haul Guru Tua