Home / Palu

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 18:30 WIB

Buntut Demo Ricuh, Presma Untad Tuntut Kapolresta Palu Dicopot

Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah memimpin pengamanan aksi kawal putusan MK di depan Kantor DPRD Sulteng, Jumat (23/8/2024)//Ist

Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah memimpin pengamanan aksi kawal putusan MK di depan Kantor DPRD Sulteng, Jumat (23/8/2024)//Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Presiden Mahasiswa Universitas Tadulako (Presma Untad), Irvan mengutuk tindakan kekerasan aparat kepolisian saat mengawal aksi kawal putusan MK di Kota Palu.

Diketahui, ribuan mahasiswa menggelar demonstrasi di depan Kantor DPRD Sulawesi Tengah (Sulteng) pada Jumat (23/8/2024).

Namun aksi yang awalnya berlangsung damai seketika ricuh ketika mahasiswa berusaha memaksa masuk menemui anggota dewan.

Ratusan personel Polri anti huru-hara yang berjaga memukul mundur mahasiswa dengan melepaskan water cannon dan gas air mata.

Baca juga  Heboh Pemilihan Presma Untad Dua Kali Ditunda, Sekretariat Majelis Mahasiswa Kosong

Akibat kejadian ini, Irvan mengalami lebam di bagian kepala karena terkena pukulan oleh oknum anggota polisi.

“Kepala saya lebam akibat terkena pukulan aparat. Bukan hanya itu, dilaporkan ada 5 korban lagi yang terluka hingga dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut,” kata Irvan, Sabtu (24/8/2024).

Irvan meminta Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah memberikan sanksi kepada anggotanya yang menggunakan cara-cara kekerasan menghadapi demo mahasiswa.

Baca juga  Jelang Haul Guru Tua, Arus Kendaraan dari Timur Menuju Jalan Sis Aljufri Palu Dialihkan

Ia pun memastikan mahasiswa akan kembali turun ke jalan apabila orang nomor satu di Polresta Palu itu tak bersikap tegas.

“Ada beberapa bukti video maupun foto yang bisa menjadi bukti kuat tindakan represif aparat terhadap saya sendiri dan korban luka lainnya. Kapolresta harus copot anggota yang melakukan tindakan represif. Kalau tidak ada tindakan tegas dari kapolresta ke anggotanya, maka kapolresta harus dicopot dari jabatannya,” imbuh Irvan.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi gempa bumi

Palu

Gempa M 4,9 Guncang Kota Palu, Terasa hingga Sigi
Rusdy Mastura bersama Ko Aceo/Ist

Palu

500 Relawan dan Simpatisan Sangganipa Hadiri Jumat Berkah
Aksi warga lingkar tambang Poboya tutup akses jalan menuju Kantor PT CPM, Selasa (20/05/2025)/hariansulteng

Palu

Dewan Adat Dukung Aksi Warga Lingkar Tambang Tuntut Kepastian IPR di Poboya
Jaringan Advokasi Tambang (Jatam) menemukan dugaan aktivitas ilegal di area tambang emas Kelurahan Poboya, Kota Palu, Sulawesi Tengah/Ist

Palu

Fraksi NasDem Dinilai Tebang Pilih Sikapi Kisruh Tambang Emas Poboya, Lupa Kasus AKM?
Mako Polda Sulteng, Jalan Soekarno Hatta, Kota Palu/hariansulteng

Palu

Hakim Kabulkan Gugatan Praperadilan Jurnalis Heandly Mangkali, Ini Tanggapan Polda Sulteng
Pemkot Palu gelar upacara peringatan Hari Kesehatan Nasional tahun 2024, Selasa (12/11/2024)/hariansulteng

Palu

Pemkot Palu Gelar Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional Tahun 2024
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara resmi meletakkan batu pertama pembangunan gedung kantor DPC PKB Kota Palu, Jumat (19/7/2024)/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Hadianto Rasyid Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kantor DPC PKB Kota Palu
Ketua DPRD Palu Moh Ikhsan Kalbi/Ist

Palu

Dimakamkan Usai Shalat Ashar, Jenazah Ikhsan Kalbi Akan Dilepas di Kantor DPRD Palu