Home / Palu

Jumat, 6 Mei 2022 - 00:11 WIB

Berkah Lebaran, Pedagang Suvenir Kayu Eboni di Pelabuhan Pantoloan Raup Untung Saat Mudik

Tasman Abdullah, pedagang suvenir kayu eboni di Pelabuhan Pantoloan raup untung selama mudik dan libur Lebaran, Kamis (5/5/2022)/hariansulteng

Tasman Abdullah, pedagang suvenir kayu eboni di Pelabuhan Pantoloan raup untung selama mudik dan libur Lebaran, Kamis (5/5/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALUMudik Lebaran 2022 membawa berkah bagi pedagang di Pelabuhan Pantoloan, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Setelah dua tahun vakum, Pemerintah akhirnya kembali melonggarkan mudik pada Idulfitri 1443 Hijriah.

Hal ini turut memberi keuntungan bagi para pedagang kayu hitam atau eboni yang berada di kawasan pelabuhan.

Eboni termasuk jenis kayu langka asal Sulawesi dan kerap menjadi incaran hingga di pasar ekspor internasional.

Seorang pedagang suvenir kayu eboni, Tasman Abdullah mengaku meraup keuntungan selama masa mudik dan arus balik Lebaran.

Baca juga  Polres Parigi Moutong Imbau Warga Tak Gelar Takbir Keliling

“Usai Lebaran ini baru ada satu kapal yang masuk, orang belum terlalu ramai. Namun sudah ada sedikit keuntungan didapat,” katanya, Kamis (5/5/2022).

Tasman sudah berjualan suvenir kayu eboni di Pelabuhan Pantoloan selama kurang lebih 17 tahun.

Ia menjual suvenir kayu eboni secara offline maupun online dengan beragam bentuk, seperti gantungan kunci, jam dinding, lampu tidur, kaligrafi, papan nama, tempat tisu, talang dan lainnya.

Baca juga  Balai POM Palu Temukan Makanan Rusak Hingga Kedaluwarsa Jelang Lebaran

Kerajinan tangan buatannya ini dibanderol mulai dari harga Rp 5 ribu hingga Rp 250 ribu tergantung ukuran dan tingkat kesulitan dalam pembuatan.

“Gantungan kunci itu 5 ribu per picis, sedangkan yang paling besar harganya itu 200 sampai 250 ribu. Kalau untuk pesanan banyak seperti suvenir pernikahan atau lainnya itu beda lagi harganya, tergantung model dan besarnya,” ujar Tasman. (Rmd)

Share :

Baca Juga

Pemerintah Kota (Pemkot) Palu memastikan stok bahan pokok di pasar tradisional cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Pastikan Stok Bahan Pokok Aman Jelang Ramadan
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid/hariansulteng

Palu

Sampaikan Duka Cita Atas Tragedi Kanjuruhan Malang, Wali Kota Palu: Tak Ada Sepakbola Seharga Nyawa
JPMBN berkolaborasi dengan MAN 1 Palu menyelenggarakan dialog moderasi beragama, Jumat (8/3/2024)/hariansulteng

Palu

JPMBN Sulteng Ajak Pelajar di Palu Tanamkan Nilai Moderasi Beragama
Asisten bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Usman secara simbolis menyalurkan zakat, infak, dan sedekah (ZIS), Selasa (20/05/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Salurkan Dana ZIS Sebesar Rp188 Juta
Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri (kiri), Anwar Hafid-Reny A Lamadjido (kanan)/hariansulteng

Palu

Mendaftar di Hari Terakhir, Pasangan BERAMAL dan BERANI Tantang Petahana di Pilgub Sulteng
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid meninjau Pasar Masomba menyikapi isu ikan mengandung formalin/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Bantah Isu Ikan Berformalin di Pasar Masomba
Kapolsek Palu Timur, AKP Stefanus Sanam/hariansulteng

Palu

Buntut Jurnalis Perempuan di Palu Jadi Korban Begal Payudara, Polisi Gencarkan Patroli
Wakapolda Sulteng, Brigjen Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf berkesempatan menjadi dosen praktisi di Universitas Tadulako (Untad), Rabu (07/05/2025)/Ist

Palu

Jadi Dosen Praktisi di Untad, Wakapolda Sulteng Ajak Mahasiswa Perangi Praktik Korupsi