Home / Palu

Sabtu, 22 Maret 2025 - 22:05 WIB

Gunakan 3 Armada Bus, Pemkot Palu Berangkatkan 100 Peserta Mudik Gratis dari Makassar

Pemerintah Kota Palu resmi memberangkatkan peserta program Mudik Gratis 2025 dari Kota Makassar menuju Kota Palu, Sabtu (22/03/2025)/Pemkot Palu

Pemerintah Kota Palu resmi memberangkatkan peserta program Mudik Gratis 2025 dari Kota Makassar menuju Kota Palu, Sabtu (22/03/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALUPemerintah Kota Palu resmi memberangkatkan peserta program Mudik Gratis 2025 dari Kota Makassar menuju Kota Palu, Sabtu (22/03/2025) pukul 16.00 Wita.

Sebanyak 100 pemudik diberangkatkan menggunakan tiga armada bus dalam program yang diinisiasi oleh Pemkot Palu.

Program mudik gratis ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang ingin merayakan Idulfitri di kampung halaman dengan aman dan nyaman.

Baca juga  Pemkot Palu Gandeng Mahasiswa Untad Jadi Fasilitator Kelurahan Cinta Statistik

Kepala Dinas Perhubungan Kota Palu, Trisno Yunianto menyampaikan bahwa seluruh peserta mudik telah diberangkatkan sesuai jadwal.

“Insya Allah, besok sore, Minggu 23 Maret 2025, rombongan mudik gratis ini akan tiba di Palu dengan selamat,” ujarnya.

Program mudik gratis ini mendapat apresiasi dari masyarakat karena memberikan solusi transportasi yang terjangkau dan aman, terutama bagi warga Palu yang merantau di Makassar.

Baca juga  Gubernur Sulteng dan Ribuan Jemaah Salat Idulfitri di Makorem 132/Tadulako

Diharapkan, program ini dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang guna memfasilitasi mobilitas warga menjelang Hari Raya.

Pemkot Palu memastikan bahwa selama perjalanan, para pemudik akan mendapatkan layanan terbaik, termasuk pengawalan dan fasilitas keselamatan guna memastikan perjalanan berjalan lancar hingga tiba di Palu.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Taman Nasional Palu/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu Sediakan WiFi Gratis 100 Mbps di Dua Titik Ini
Ilustrasi - Paskibraka Sulteng 2022 melakukan latihan di Kantor Gubernur Sulteng, Senin (18/7/2022)/hariansulteng

Palu

Dua Siswa Asal Palu Wakili Sulteng Jadi Paskibraka di Istana Negara
Pemerintah Kota (Pemkot) Palu melakukan penandatanganan MoU bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Palu, Kamis (4/1/2023)/Pemkot Palu

Palu

Pemkot Palu-BNN Siapkan Bantuan Biaya Rehabilitasi Narkoba bagi Warga Kurang Mampu

Palu

Kurang dari 1 Jam, Polisi Bekuk Pelaku Penganiayaan Mahasiswi Kedokteran Untad
Dirreskrimsus Polda Sulteng, Kombes Bagus Setiawan/Ist

Palu

Polda Sulteng Buka Suara soal Dugaan Penambangan Emas Ilegal PT AKM
Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sulawesi Tengah (KPU Sulteng) resmi meluncurkan tahapan pemiliham gubernur dan wakil gubernur 2024, Senin (27/5/2024)/hariansulteng

Palu

Usung Tagline Bahagia, KPU Sulteng Resmi Luncurkan Tahapan Pilkada 2024
Sulut United lakoni latihan di Stadion Gawalise jelang laga kontra Persipal Palu/Instagram @sulutunited.fc

Olahraga

Liga 2: Sulut United Bertekad Pecundangi Persipal Palu di Hadapan Suporter Sendiri
Kapolresta Palu pimpin apel pasukan pengamanan pergantian malam tahun baru, Sabtu (31/12/2022)/hariansulteng

Palu

Polresta Palu Terjunkan 417 Personel Amankan Malam Pergantian Tahun Baru