Home / Palu

Kamis, 3 Agustus 2023 - 18:03 WIB

Aliansi Pemuda Sulteng Bergerak Sebut Rocky Gerung ‘Intelektual yang Tidak Berakal Sehat’

Aksi protes terhadap Rocky Gerung di DPRD Sulteng/hariansulteng

Aksi protes terhadap Rocky Gerung di DPRD Sulteng/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Ucapan Rocky Gerung yang menyebut Presiden Jokowi ‘Bajingan Tolol’ memicu aksi demonstrasi di Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng).

Aksi protes kali ini datang dari Aliansi Sulteng Bergerak (APSB) yang menggelar aksi di depan Gedung DPRD Sulteng di Jalan Sam Ratulangi, Kota Palu, Kamis (3/8/2023).

Pantauan HarianSulteng.com, massa berorasi sambil membentangkan spanduk bertuliskan ‘Rocky Gerung Intelektual yang Tidak Berakal Sehat’.

“Saya salah satu pemuda penggemar Rocky Gerung, biasa nonton video-videonya di YouTuhe. Namun karena ucapannya ini, kekaguman saya menurun,” kata Moh Fhadel, salah seorang massa aksi.

Baca juga  Ujian SBMPTN Dimulai, Rektor Untad Pastikan Peserta Ketahuan Curang Langsung Gugur

Fhadel menilai ucapan Rocky Gerung di hadapan buruh dalam rekaman video telah menghina Presiden Jokowi sebagai kepala negara.

Namun, mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Tadulako menduga kelemahan dari segi regulasi menjadi penyebab pengamat politik tersebut tak kunjung diproses hukum.

“Delik hukum perkataan ‘bajingan’ dan ‘tolol’ tidak ada dalam KUHP, dan juga termasuk delik aduan. Olehnya hukum pidana kita masih belum kuat. Rocky Gerung tokoh intelektual di negara ini. Tetapi dari segi adab dan moral, beliau adalah orang tidak berakal sehat,” terang Fhadel.

Baca juga  4 Tahun Ditunggu, Akhirnya Huntap Tondo II Segera Dibangun

Sehari sebelumnya, DPRD Sulteng menerima massa Aliansi Pemuda Bela Negara (APBN) menggelar demonstrasi mengecam ucapan pengamat politik sekaligus akademisi Rocky Gerung.

Rocky dituding telah menghina Presiden Jokowi saat berbicara di depan massa buruh dengan menyebut orang nomor satu di Indonesia itu ‘Bajingan Tolol’ hingga viral di media sosial. (Mrj)

Share :

Baca Juga

Kepala BNN, Komjen Martinus Hukom memimpin konferensi pers pengungkapan kasus narkoba di Sulawesi Tengah (Sulteng), Kamis (21/11/2024)/Ist

Palu

BNN Ungkap Kasus Narkoba Jaringan Internasional di Sulteng, Sita 19,8 Kg Sabu
Gerimis iringi malam penutupan Haul Guru Tua ke-55 di Palu, Rabu malam (3/5/2023)/hariansulteng

Palu

Gerimis Iringi Malam Penutupan Haul Guru Tua ke-55 di Palu
Huntara di Jalan Buvu Kulu, Kelurahan Kabonena, Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Palu

Cerita Penyintas Gempa Palu Mulai Bayar Sewa Huntara Rp 150 Ribu Per Bulan Usai Pilkada 2020
Kapolsek Palu Barat, AKP Rustang/hariansulteng

Palu

Bentrok Antarkelompok di Pasar Inpres Manonda, Polisi Bantah Ada Korban Meninggal
Warga menyerbu pasar murah di Lapangan THU, Kelurahan Ujuna, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Selasa (7/2/2023)/hariansulteng

Palu

Emak-emak Padati Pasar Murah di Kelurahan Ujuna Palu, Tersedia 4 Komoditas Bersubsidi
PT Citra Palu Minerals (CPM)/Ist

Palu

PT CPM Komitmen Serap Pekerja Lokal, Mayoritas Karyawan-Mitra Kerja dari Lingkar Tambang
Pengurus Pusat Ikatan Keluarga Alumni Universitas Tadulako (IKA Untad) menggelar buka puasa bersama (bukber) Ramadan 1445 Hijriah, Sabtu (23/3/2024)/hariansulteng

Palu

Bukber IKA Untad, Ahmad Ali Dorong Alumni Jadi Pencipta Lapangan Pekerjaan di Sulteng
Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho menghadiri peletakan batu pertama pemugaran gedung TK Kemala Bhayangkari 01 Cabang Pimpinan dan Staf (Pimsaf), Jumat (10/01/2025)/Ist

Palu

Dampingi Istri, Kapolda Sulteng Hadiri Peletakan Batu Pertama Pemugaran TK Kemala Bhayangkari