HARIANSULTENG.COM, PALU – Calon gubernur Sulteng nomor urut 01, Ahmad Ali menggunakan hak pilihnya di TPS 14 Kelurahan Tanamodindi, Kota Palu, Rabu (27/11/2024).
Ahmad Ali menuju TPS dengan berjalan kaki bersama sang istri Nilam Sari Lawira dan putra sulungnya Mohammad Anugrah Pratama.
Setiba di TPS, ia langsung mendaftar kepada petugas dan mengikuti tahapan pencoblosan di sana.
Politisi berusia 55 tahun itu diketahui baru saja pulang dari kampung halamannya di Morowali untuk berziarah ke makam mendiang sang ibu sekaligus meminta doa restu dari ayahnya.
Ahmad Ali merasa optimis dirinya bisa menang telak di TPS tempatnya mencoblos karena hubungannya dengan tetangga terjalin baik.
“Tadi selesai salat zuhur langsung ke TPS karena jadwal kami jam 12 siang. Mestinya bisa menang 80 sampai 90 persen karena kuncinya silaturahmi terus terjalin dengan para tetangga,” katanya.
(Red)