Home / Palu

Selasa, 7 November 2023 - 21:40 WIB

Asisten I Rizal Buka Jambore PKK Tingkat Kota Palu

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Muhammad Rizal secara resmi membuka Jambore PKK Tingkat Kota Palu, Selasa (7/11/2023)/Pemkot Palu

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Muhammad Rizal secara resmi membuka Jambore PKK Tingkat Kota Palu, Selasa (7/11/2023)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, Muhammad Rizal secara resmi membuka Jambore PKK Tingkat Kota Palu di Taipa Beach, Selasa (7/11/2023).

Kegiatan tersebut mengangkat tema “Melalui Jambore TP-PKK Kota Palu, Kita Tingkatkan Sinergitas, Kolaborasi, dan Kerjasama Kader PKK Menuju Kota Palu Bergerak Lebih Cepat.”

Hadir langsung dalam kesempatan ini yakni oleh Ketua TP-PKK Kota Palu, Diah Puspita serta TP-PKK tingkat kecamatan dan kelurahan di Kota Palu.

Baca juga  Hadiri Peringatan Hari AIDS Sedunia, Husaema Harap Komunitas di Palu Tak Hanya Jadi Penonton

Rizal yang membacakan sambutan tertulis wali kota menyampaikan, Jambore Tim Penggerak PKK tahun ini adalah bukti nyata bahwa semangat kebersamaan dan kolaborasi dalam memajukan Kota Palu terus berkembang.

Menurutnya, PKK sebagai garda terdepan dalam pemberdayaan perempuan dan keluarga, memiliki peran yang sangat penting dalam memajukan kesejahteraan masyarakat.

Rizal meyakini semangat gotong royong dan kerja sama yang kuat, akan mencapai banyak pencapaian positif dalam berbagai bidang.

Baca juga  Gudang Material PLN di Silae Dibobol, PLN Rugi Ratusan Juta

“Pemberdayaan keluarga adalah fondasi penting dalam pembangunan yang berkelanjutan, karena keluarga adalah inti dari masyarakat kita,” katanya.

Rizal berharap peserta Jambore akan mengambil kesempatan ini untuk belajar, berbagi pengalaman, dan memperkuat jaringan kerjasama antar PKK tingkat kota.

“Selamat mengikuti Jambore Tim Penggerak PKK tahun 2023. Semoga acara ini menjadi inspirasi dan awal yang gemilang untuk perubahan positif di kota Palu,” ungkapnya.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Fatin Shidqia Lubis hadiri konser amal di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (23/4/2022)/hariansulteng

Palu

Hadiri Konser Amal, Fatin Kenang Saat Pertama Kali Kunjungi Palu Usai Juara X Factor
Ilustrasi - PKKMB Untad 2019/Humas Untad

Palu

Wajibkan Maba Cukur Rambut 1 Cm, Panitia PKKMB Untad: Supaya Beda dengan Senior
Rektor Untad, Prof Amar resmi menutup Kejuaraan Nasional Tenis Lapangan Untad Cup I, Minggu (12/5/2024)/Ist

Olahraga

Daftar Lengkap Pemenang Kejuaraan Nasional Tenis Lapangan Untad Cup I
HMI Cabang Palu menggelar dialog publik bertajuk "Ilegal Mining di Mana-mana, Pemerintah dan Kepolisian pada Kemana?", Senin (10/03/2025)/hariansulteng

Palu

Diskusi Kasus Tambang Ilegal di Poboya dan Parimo Awali Konfercab XLVII HMI Cabang Palu
memberikan piagam penghargaan kepada belasan atlet berprestasi, Jumat (27/12/2024)/Ist

Olahraga

Harumkan Daerah di Ajang Olahraga, Kapolda Sulteng Berikan Penghargaan ke Belasan Atlet
Gubernur Sulteng, Anwar Hafid menemui massa pendemo dari Tipo dan Kalora yang menolak aktivitas tambang galian C, 10 Juni 2025 (Sumber: sultengprov.go.id)

Palu

Mengurai Benang Kusut di Balik Penghentian Tambang Galian C oleh Gubernur Anwar Hafid
Ilustrasi keringanan UKT

Palu

FKM Untad Beri Keringanan Hingga Pembebasan UKT Mahasiswa, Cek Syaratnya
Jaringan Advokasi Tambang (Jatam) menemukan dugaan aktivitas ilegal di area tambang emas Kelurahan Poboya, Kota Palu, Sulawesi Tengah/Ist

Palu

Jatam Sulteng Endus Ada Peran Petinggi Partai di Balik Dugaan Tambang Ilegal AKM