Home / Palu

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 23:11 WIB

Kasus Dugaan Penyalahgunaan Data Pribadi Tiga Remaja di Palu Naik Penyidikan

Ilustrasi penyalahgunaan data pribadi. (Foto: Istimewa)

Ilustrasi penyalahgunaan data pribadi. (Foto: Istimewa)

HARIANSULTENG.COM, PALU – Penanganan dugaan penyalahgunaan data pribadi yang melibatkan PT Chubb Life Insurance Indonesia dan Bank Mayapada Cabang Palu resmi naik ke tahap penyidikan.

Berdasarkan surat nomor: SP2HP/13/X/RES.1.24./2025/Ditreskrimsus yang diterima kuasa hukum korban, penyidik rencananya akan kembali melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi.

Kenaikan tahap status perkara ini juga telah disampaikan kepada Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah (Kejati Sulteng) yang tertuang dalam surat nomor: SPDP/42/X/RES.1.24./2025/Ditreskrimsus per 15 Oktober 2025.

Baca juga  Modus Lowongan Kerja Menjadi Agen Asuransi yang Berujung Rekening Fiktif

Kuasa hukum korban, Rukly Chahyadi menyebut langkah hukum yang diambil Polda Sulteng merupakan wujud nyata hadirnya negara dalam melindungi setiap warga negara dari ancaman penyalahgunaan data pribadi.

“Kasus ini bukan sekadar persoalan pribadi antara pelapor dan terlapor, tetapi merupakan ujian serius terhadap implementasi Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2022 tentang Perlindungan Data Pribadi,” ujarnya, Sabtu (18/10/2025).

Ia menegaskan bahwa tindakan terlapor hingga dugaan keterlibatan lembaga keuangan telah menimbulkan kerugian moral, sosial, dan psikologis bagi korban.

Baca juga  Besaran Zakat Fitrah 2024 di Kota Palu Naik 23 Persen Dibanding 2023

“Pelanggaran atas data pribadi bukan sekadar kealpaan, ini adalah bentuk pelanggaran martabat dan hak konstitusional seseorang,” katanya.

Rukly pun memberikan apresiasi kepada penyidik Ditreskrimsus Polda Sulteng yang telah menindaklanjuti laporan ini secara profesional dan berintegritas.

“Kami juga berharap pihak Kejati Sulteng dapat mengawal proses hukum ini hingga tuntas, demi tegaknya keadilan dan efek jera bagi setiap pelanggar hukum,” pungkasnya.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi/iStock

Palu

KPU Palu Rampungkan Pelipatan Surat Suara Pemilihan Presiden, DPD, DPR RI dan DPRD Provinsi
Berkunjung ke Palu, Presiden PKS, Ahmad Syaikhu ngopi bareng jurnalis, Jumat malam (5/1/2024)/hariansulteng

Palu

Presiden PKS Bicara Gagasan Perubahan hingga Tanggapi Ledakan Tungku Smelter di Morowali
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid menjadi khatib salat Jumat perdana di tahun 2024 bertempat di Masjid An-Namira, Jalan Paramedis Raya Palupi, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, Jumat (5/1/2024)/Pemkot Palu

Palu

Salat Jumat Perdana Tahun 2024, Wali Kota Palu Jadi Khatib di Masjid An-Namira Palupi
Tim SAR menyusuri sungai mencari seorang warga yang hilang usai melompat dari Jembatan Lalove, Selasa (14/5/2024)/Ist

Palu

Basarnas Terjunkan 10 Personel Cari Orang Hilang Usai Lompat dari Jembatan Lalove Palu
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido secara resmi meluncurkan Kantin Halal dan Depot Air Minum Al-Hadi di MTs Negeri 2 Kota Palu, Jalan Labu, Senin (12/4/2024)/Pemkot Palu

Palu

Reny Lamadjido Launching Kantin Halal dan Depot Air Minum Al-Hadi MTs Negeri 2 Palu
Bintang Cafe and Resto di Jalan Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Palu

Intip Menu Bintang Cafe and Resto di Palu, Ada Teh Corona hingga Iga Bakar
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, kembali mengumpulkan para pengusaha tambang galian C di ruang kerjanya, Senin (20/01/2025)/Pemkot Palu

Palu

Masih Ada Pengusaha Galian C yang Bandel, Pemkot Palu Beri Waktu hingga Juli
Oi BPKel keseimbangan gelar lomba domino untuk memperingati HUT RI dan komunitas Oi/istimewa

Palu

Meriahkan HUT RI, Komunitas Oi Kota Palu Gelar Pekan Olahraga