Home / Palu

Minggu, 12 Januari 2025 - 16:02 WIB

Jalan Santai IKAPTK, Sekkot Palu Puji Kiprah Lulusan IPDN di Sulteng

Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri jalan santai dan bakti sosial Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Sulawesi Tengah, Minggu (12/01/2025)/Pemkot Palu

Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri jalan santai dan bakti sosial Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Sulawesi Tengah, Minggu (12/01/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Palu, Irmayanti Pettalolo menghadiri jalan santai dan bakti sosial Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Sulawesi Tengah, Minggu (12/01/2025).

Kegiatan jalan santai yang dimeriahkan Drum Band Gita Abdi Praja (GAP) Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) ini, mengambil start dari depan Kantor Wali Kota Palu menuju Jalan Moh Yamin dan kembali finish di tempat yang sama.

Jalan santai tersebut dilepas langsung oleh Gubernur Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura didampingi sejumlah pejabat.

Dalam sambutannya, Irmayanti menyampaikan salam hangat

Sekkot Irmayanti dalam sambutannya, menyampaikan salam hangat Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid yang berhalangan hadir.

Atas nama masyarakat dan Pemerintah Kota Palu, Irmayanti menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang kepada Dewan Pengurus IKAPTK Sulteng, panitia pelaksana serta seluruh purna praja atas terlaksananya jalan santai dan bakti sosial.

Baca juga  Terima Kunjungan ADB dan Bank Dunia, Wali Kota Palu Bahas Rehab Rekon Pascagempa 2018

“Harapan kita bersama, yakni ingin sehat, yang pada ujungnya adalah bahagia,” kata Irmayanti.

Ia pun sangat mengapresiasi kegiatan hari ini yang mengusung tema sehat dan bugar bersama purna praja.

Hal ini menandakan bahwa purna praja yang ada di Sulawesi Tengah, peduli dengan masyarakat, punya empati terhadap orang lain, serta aktif mendukung seluruh program pemerintah.

Irmayanti mengungkapkan bahwa eksistensi purna praja di Sulteng sudah tidak diragukan lagi. Beragam jabatan strategis dan tugas serta fungsi yang berhubungan dengan masyarakat telah diemban.

Baca juga  Asisten I Rizal Buka Jambore PKK Tingkat Kota Palu

“Ketua DPRD Sulawesi Tengah dan Insya Allah gubernur Sulawesi Tengah periode 2025-2030 adalah purna praja, APDN. Serta masih banyak purna praja lainnya yang memiliki jabatan strategis di Sulawesi Tengah, Kota Palu dan di kabupaten se-Sulawesi Tengah,” tuturnya.

Olehnya, imbuh Irmayanti, purna praja harus jadi perekat dan pemersatu bangsa, pembuat dan pelaksana kebijakan yang profesional, serta menjadi pelayan publik yang dirindukan masyarakat.

“Ayo kita bergerak bersama, mari jaga Sulawesi Tengah. Akhirnya, saya menyampaikan selamat mengikuti jalan santai dan bakti sosial lintas generasi purna praja. Dapat sehatnya, juga dapat bahagianya,” pungkasnya.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Penjualan kedua Gerakan Sosial Pilah Sampah Plastik DLH Kota Palu tembus 4.700 Kilogram/Ist

Palu

Penjualan Kedua Gerakan Sosial Pilah Sampah Plastik DLH Kota Palu Tembus 4.700 Kilogram
Ketua Komisi A DPRD Kota Palu, Mutmainah Korona/Instagram @mutmainahkorona

Palu

Anggota DPRD Kota Palu Soroti Kasus Pencabulan Anak di Ujuna “Dicuekin” Polisi

Palu

Sengketa Aset Perusahaan Otobus Jawa Indah Masuk Babak Baru
Wakil Wali Kota Palu Imelda Liliana Muhidin resmi membuka lomba paduan suara lagu Indonesia Raya 3 stanza dan lagu daerah Kaili, Selasa (12/8/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

18 Sekolah di Palu Ikuti Lomba Nyanyi Indonesia Raya 3 Stanza dan Lagu Kaili
Sekkot Palu, Irmayanti Pettalolo membuka secara resmi Musrenbang RPJPD Kota Palu 2025-2045, Selasa (30/4/2024)/Pemkot Palu

Palu

Sekkot Irmayanti Buka Musrenbang RPJPD Kota Palu 2025-2045
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara resmi membuka Ekspresi Seni Budaya/Pemkot Palu

Palu

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Palu Gelar Ekspresi Seni Budaya

Palu

Sebelum Tinggalkan Palu, Presidium KAHMI Serahkan Bantuan Rp 100 Juta ke Pesantren Putera Muhammadiyah
Sekjen Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Bayu Wardhana resmi membuka Konferensi Kota (Konferta) IX AJI Palu, Sabtu (7/9/2024)/hariansulteng

Palu

Buka Konferta IX AJI Palu, Sekjen Bayu Wardhana: Temanya Agak Nakal