Home / Sulteng

Jumat, 6 Desember 2024 - 23:28 WIB

Pimpin Anev Usai Pilkada, Kapolda Sulteng Minta Anggota Tetap Waspada Meski Situasi Kondusif

Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho memimpin analisa dan evaluasi (anev) situasi kamtibmas usai pemungutan Pilkada 2024, Jumat (6/12/2024)/Ist

Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho memimpin analisa dan evaluasi (anev) situasi kamtibmas usai pemungutan Pilkada 2024, Jumat (6/12/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM – Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho memimpin analisa dan evaluasi (anev) situasi kamtibmas usai pemungutan Pilkada 2024, Jumat (6/12/2024).

Pada kesempatan itu, Agus mengingatkan jajarannya untuk tetap waspada meski situasi kambtimas di Sulteng relatif kondusif setelah hari pencoblosan.

“Saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran karenatahap rekapitulasi di PPK dan KPU kabupaten dan kota berlangsung aman, tertib dan lancar,” katanya.

Agua berpesan, apabila ada pihak yang keberatan terhadap hasil Pilkada 2024, agar melakukan langkah gugatan baik kepada Bawaslu atau lembaga lain sesuai ketentuan undang-undang.

Baca juga  Aksi Ahmad Ali Naik Vespa Sapa Warga di Poso: Tempat Saya Mendapatkan Jodoh

Jenderal bintang dua itu meminta para pendukung paslon tidak melakukan euforia yang berlebihan ketika jagoannya dinyatakan unggul berdasarkan hasil perhitungan sementara.

Imbauan ini termasuk tidak melakukan pawai atau konvoi yang bisa berpotensi menimbulkan ketersinggungan dengan pendukung paslon lain.

“KPU Kabupaten yang belum selesai melakukan rekapitulasi agar tetap dilakukan pengamanan hingga selesai pleno. Selanjutnya logistik pilkada kawal hingga ke KPU Provisi,” pintanya.

Agus pun menginstruksikan agar pengamanan tetap dilakukan secara ketat di tiap kantor kabupaten/kota meski telah merampungkan rekapitulasi suara.

Dalam mengelola kondisi kamtibmas, Agus memerintahkan seluruh kapolres untuk melakukan kegiatan Kepolisian yang bersifat preemtif dan preventif

Baca juga  Prajurit Yonif 711/Raksatama Sabet Medali Perak Lari Lintas Alam di PON Aceh-Sumut 2024

“Ajak masyarakat untuk menjadi Polisi bagi dirinya sendiri, sehingga dapat membantu Kepolisian dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif,” ujarnya

Tidak hanya membahas perkembangan situasi kamtibmas dan update perkembangan rekapitulasi suara pilkada tingkat KPU kabupaten/kota, Agus juga meminta jajarannya untuk mempersiapkan pengamanan natal dan tahun baru

“Natal dan tahun baru sudah didepan mata, jajaran agar mulai mempersiapkan rencana pengamanan Operasi Lilin Tinombala, lakukan komunikasi dan koordinasi dengan stakeholder terkait,” ucapnya.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin secara simbolis meresmikan Kantor Kecamatan Palu Barat, Jumat (18/04/2025)/Pemkot Palu

Palu

Resmikan Kantor Kecamatan Palu Barat, Imelda Tekankan Transparansi dalam Pelayanan Publik
Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah/hariansulteng

Palu

Tunda Gelar Halal Bihalal, Kapolresta Palu Pastikan Rangkaian Acara Tidak Berubah
Ahmad Ali melakukan kampanye dialogis di Desa Kayu Agung, Kecamatan Mepanga, Kabupaten Parigi Moutong, Selasa (8/10/2024)/Ist

Parigi Moutong

Hadiri Kampanye Ahmad Ali, Warga Kayu Agung Keluhkan Kelangkaan Pupuk
Koordinator Presidium MN KAHMI, Ahmad Doli Kurnia Tandjung hadiri pelantikan pengurus MD KAHMI Palu, Minggu (28/8/2022)/hariansulteng

Palu

Presidium MN KAHMI Ungkap Alasan Sulteng Jadi Tuan Rumah Musyawarah Nasional
Trinusa Group tanam ribuan pohon peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia/Ist

Morowali Utara

Trinusa Group Tanam Ribuan Pohon Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Poso

Tolak Penamaan Nama Jembatan Yondo Pamona, Puluhan Anak Muda Gelar Aksi ProtesĀ 
Suasana rapat konsolidasi TKD Pravowo-Gibran Provinsi Sulawesi Tengah, Minggu (17/12/2023)/hariansulteng

Sulteng

Arus Abdul Karim, Longki Djanggola hingga Anwar Hafid Hadiri Konsolidasi TKD Prabowo-Gibran di Sulteng
Ilustrasi pelaku kejahatan/Ist

Palu

Polisi Tangkap 7 Preman Berkedok Juru Parkir Liar di Palu