Home / Palu

Selasa, 13 Agustus 2024 - 14:27 WIB

Polda Sulteng Serahkan Tersangka Kurir 15 Kg Sabu ke Kejari Palu

Polda Sulteng serahkan tersangka kurir 15 kg sabu ke Kejari Palu/Ist

Polda Sulteng serahkan tersangka kurir 15 kg sabu ke Kejari Palu/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah (Polda Sulteng) menyerahkan tersangka kasus narkotika jenis sabu seberat 15 kg kepada Kejaksaan Negeri (Kejari) Palu.

Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Sulteng, AKBP Sugeng Lestari menyebut penyerahan tersangka dilakukan setelah berkas perkara dinyatakan lengkap atau P21.

“Berkas perkara diduga kurir sabu 15 kg yang ditangkap di Tawaeli, Kota Palu pada 11 Mei 2024 lalu sudah dinyatakan lengkap oleh penuntut umum,” ungkapnya, Selasa (13/8/2024).

Baca juga  Dua Truk Tabrakan di Area Penambangan Emas Ilegal Poboya

Dikatakan Sugeng, tersangka inisial IL (33) merupakan warga Desa Sunju, Kecamatan Marawola, Kabupaten Sigi.

Dengan penyerahan tersangka tersebut, maka proses penyidikan di pihak kepolisian dinyatakan telah selesai.

Baca juga  Sopir Truk Dikabarkan Tertimbun Longsor Tambang Poboya, Polisi: Tak Ada Korban Jiwa

“Tersangka dan barang bukti diserahkan pada 22 Juli 2024 lalu. Silahkan masyarakat tunggu dan ikuti pelaksanaan sidangnya setelah nantinya ada koordinasi lebih lanjut antara pihak Kejari Palu dengan Pengadilan Negeri Palu,” pungkas Sugeng.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi gerhana bulan/Ist

Palu

BMKG Palu Lakukan Pengamatan Fenomena Gerhana Bulan Total Besok
Debat kedua Pilgub Sulteng, Senin malam (4/11/2024)/Ist

Palu

Debat Kedua Pilgub Sulteng, Ahmad Ali Singgung Capaian WTP Anwar Hafid Selama Pimpin Morowali
9 orang diamankan dalam penggerebekan di tiga daerah rawan peredaran narkoba di Palu, Kamis (30/5/2024)/Instagram @info_bnnkotapalu

Palu

BNN-Brimob Gerebek 3 Daerah Rawan Peredaran Narkoba di Palu, 9 Orang Diamankan
Polisi bersenjata lengkap amankan peringatan Haul Guru Tua ke-54 di Palu, Rabu (11/5/2022)/hariansulteng

Palu

Polisi Bersenjata Lengkap Amankan Peringatan Haul Guru Tua ke-54 di Palu
Warga Palu menikmati hari libur Idulfitri 1443 Hijriah di kawasan Masjid Arkam Babu Rahman atau Masjid Apung, Rabu (4/5/2022)/hariansulteng

Palu

Hari Ketiga Lebaran, Warga Habiskan Waktu Libur di Masjid Apung Bekas Tsunami Palu
Warga memadati Lapangan Imanuel Palu di malam penutupan Semarak Sulteng Nambaso, Senin (12/05/2025)/Ist

Palu

Menanti Ujung Kisruh Pengelolaan Anggaran HUT ke-61 Sulteng
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid secara simbolis menyerahkan puluhan bantuan perahu fiber di eks pantai Tumbelaka, Kamis (28/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Serahkan Bantuan 49 Unit Perahu Fiber untuk Nelayan di 18 Kelurahan
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid mengunjungi sejumlah pos pengamanan Idulfitri 1444 Hijriah, Kamis (20/4/2023)/Pemkot Palu

Palu

Kunjungi Pos Pengamanan Idulfitri, Wali Kota Palu Berikan Bingkisan ke Personel Jaga