Home / Sulteng

Kamis, 25 April 2024 - 06:04 WIB

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Udara di Sulawesi Tengah Tercemar Gas SO2

Gunung Ruang mengalami erupsi pada 16 April 2024/Ist

Gunung Ruang mengalami erupsi pada 16 April 2024/Ist

HARIANSULTENG.COM – Erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara pada 16 April 2024 memunculkan risiko pelepasan gas sulfur dioksida (SO2) yang menyebar ke sejumlah daerah termasuk Sulawesi Tengah (Sulteng).

Dalam keterangan resminya, pihak BMKG Stasiun Pemantau Atmosfer Global Lore Lindu Bariri menyebutkan bahwa sebaran SO2 masih berada di rentang 0-50 mg/m² pada 16 April 2024.

Sebaran nilai SO² mulai terlihat mengalami peningkatan pada 17 April 2024 di bagian utara Pulau Sulawesi (Sulawesi Utara dan Gorontalo) dengan nilai SO2 <200 mg/m².

Baca juga  Jagokan Prancis, Ketua Bawaslu Sulteng Prediksi Skuad Ayam Jantan Menang Tipis atas Maroko

Pada tanggal 18 April 2024, sebaran polutan semakin meluas dengan nilai SO2 yang kian meningkat dan masuk sebagian kecil wilayah di Sulteng.

Adapun sejumlah daerah terdampak di antaranya Buol, Tolitoli, Donggala dan Parigi Moutong. Sebaran SO2 terus meluas hingga 20 April 2024 dengan nilai polutan lebih dari 400 mg/m².

Sebaran polutan SO2 masuk secara merata di Sulteng sejak 21 April 2024 dengan rentang nilai 50-300 mg/m².

Baca juga  Wakil Ketua DPD Demokrat Sulteng Buka Suara soal Dukungannya kepada Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri

Angka ini semakin mengalami penurunan jumlah nilai SO2 pada level permukaan hingga atmosfer sejak 23 April 2024 dengan nilai <100 mg/m².

Terdapat nilai SO2 yang lebih dari 301 mg/m² pada 22 April 2024 di sebagian kecil wilayah Donggala dan Kota Palu. Kondisi ini kemungkinan ketambahan efek dari aktivitas manusia di daerah tersebut.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura memberi sambutan di acara Gala Dinner Munas XI KAHMI, Kamis (24/11/2022)/hariansulteng

Palu

Hadiri Gala Dinner Munas XI KAHMI, Gubernur Rusdy Mastura: Yakin Usaha Sampai
Bupati Buol Risharyudi Triwibowo. (Foto: Istimewa)

Buol

Risharyudi Triwibowo Ungkap Alasan Tak Hadiri Rakor di KPK
Ahmad Ali/hariansulteng

Palu

Ahmad Ali Minta TNI Tindak Tegas Prajurit Pelaku Penembakan Warga di Palu
Kantor KPU Palu di Jalan Selatan Nomor 6, Kelurahan Tanamodindi, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Sulawesi Tengah/hariansulteng

Palu

KPU Palu Rekrut 7.504 Petugas KPPS Pemilu 2024, Buka Peluang Bagi Mahasiswa
Dhei tengah mendapat perawatan di RSUD Undata akibat mengalami luka bakar, Rabu (6/4/2022)/hariansulteng

Palu

Bocah Kelas 5 SD Alami Luka Bakar Gegara Teman Sepermainan di Poboya Palu
Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Didik Supranoto/Ist

Palu

Polda Sulteng Angkat Bicara Soal Dugaan 6 Oknum Polisi Keroyok Presma Untad
Fraksi Bersih-bersih Sulteng menggelar aksi memperingati Hari Perempuan Sedunia atau International Women’s Day 2025, Minggu (09/03/2025)/Ist

Palu

Aksi Peringatan International Women’s Day, Fraksi Bersih-bersih Sulteng Suarakan Hak Perempuan
Hamka Hamsa (21), warga Desa Bungayo, Kecamatan Togean Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) yang dilaporkan hilang diterkam buaya ditemukan meninggal dunia, Selasa (30/4/2024)/Ist

Tojo Una-Una

Hilang Diterkam Buaya, Warga Desa Bungayo Touna Ditemukan Tewas Terapung