Home / Palu

Senin, 22 Agustus 2022 - 12:04 WIB

Warga Kepung dan Segel Kantor Kelurahan Donggala Kodi, Desak Bu Lurah Dicopot

Warga kepung dan segel Kantor Kelurahan Donggala Kodi, Jalan Munif Rahman, Kecamatan Ulujadi, Kota Palu, Senin (22/8/2022)/Ist

Warga kepung dan segel Kantor Kelurahan Donggala Kodi, Jalan Munif Rahman, Kecamatan Ulujadi, Kota Palu, Senin (22/8/2022)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Puluhan warga mengepung dan menyegel Kantor Kelurahan Donggala Kodi, Kecamatan Ulujadi, Kota Palu, Senin (22/8/2022).

Aksi penyegelan ini dipicu rasa ketidakpuasan terhadap Lurah Donggala Kodi, Nurhaya Che Haslisa karena dianggap tidak peduli dengan persoalan warga.

Dalam aksinya, warga membeberkan sejumlah dugaan pelanggaran dan mendesak agar Bu Lurah segera dicopot.

Pertama, Lurah Donggala Kodi dianggap tidak pernah melibatkan warga dan tokoh masyarakat dalam pelaksanaan program di kelurahan.

Kedua, Bu Lurah kerap tidak menghadiri rapat maupun pertemuan sehingga dinilai telah melecehkan lembaga adat setempat.

Baca juga  Setumpuk Masalah di Balik PETI Poboya Jadi Bom Waktu Bagi Kota Palu

Selain itu, warga juga merasa kesulitan dalam mengurus dan meminta tanda tangan pengajuan proposal bantuan.

Kemudian, Lurah Donggala Kodi secara sepihak mengganti Ketua TP PKK dan memotong honor Satgas Pancasila.

Mendengar hal itu, Wakil Ketua DPRD Kota Palu, Rizal menuju Kantor Kelurahan Donggala Kodi untuk menenangkan massa.

Setiba di lokasi, Rizal berjanji bakal mengawal aspirasi masyarakat dan menyarankan Camat Ulujadi menunjuk Plt Lurah Donggala Kodi.

“Kami meminta Lurah Donggala Kodi dinonaktifkan. Kami minta Pak Camat untuk sementara menunjuk Plt sambil menunggu proses pelantikan,” katanya di hadapan masyarakat.

Baca juga  Bea Cukai Pantoloan Musnahkan Ratusan Liter Miras dan Rokok Ilegal

Tak lama berselang, Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid pun tiba di Kantor Kelurahan Donggala Kodi, Jalan Munif Rahman.

Setelah mendengar aspirasi warga, pria 47 tahun itu langsung menunjuk sekretaris kelurahan (seklur) menggantikan posisi Nurhaya Che Haslisa.

“Sementara yang jadi Plt-nya itu seklur. Saya ingatkan Pak Seklur jangan lakukan pungutan kepada masyarakat, kemudian hadiri rapat dan pertemuan dengan tokoh masyarakat,” ujar Hadianto disambut sujud syukut sejumlah warga. (Anw)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi/Ist

Palu

Sempat Menolak, Keluarga Bocah Korban Pembunuhan di Palu Siap Autopsi Dilakukan Demi Keadilan
Ilustrasi modus penipuan melalui Whatsapp/Ist

Palu

Akun WhatsApp Kasat Reskrim Polresta Palu Dibajak, Pelaku Kirim Chat Minta Dibelikan Tiket Pesawat
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid memimpin rapat koordinasi (rakor) penanggulangan kemiskinan di ruang Bappeda Kota Palu, Senin (25/11/2024)/Pemkot Palu

Palu

Wali Kota Palu Hadianto Rasyid Pimpin Rakor Penanggulangan Kemiskinan
Situasi arus lalu lintas di Jalur Kebun Kopi kembali normal, Minggu (28/11/2021)/Instagram @satlantaspolresparimo

Palu

Longsor Teratasi, Jalur Kebun Kopi Kembali Bisa Dilalui
Pjs Wali Kota Palu, Muchsin Husain Pakaya menghadiri acara launching Gerakan Wakaf Uang 'SINAR' Kemenag Palu, Jumat (11/10/2024)/Ist

Palu

Pjs Wali Kota Dukung Gerakan Wakaf Uang di Palu
Ciptakan Pengusaha Muda Baru, Hadianto Rasyid Motivasi Mahasiswa Himakes Sulteng

Palu

Ciptakan Pengusaha Muda Baru, Hadianto Rasyid Motivasi Mahasiswa Himakes Sulteng
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid/hariansulteng

Palu

Undang Nissa Sabyan di HUT Kota Palu Tuai Protes Netizen, Hadianto Minta Maaf
Ketua Dewan Kesenian Sigi Akbar Dian saat konferensi pers terkait polemik penyelenggaraan FDL 2025 (Sumber: Mawan/hariansulteng.com)

Palu

Polemik di Balik Penyelenggaraan Festival Danau Lindu 2025