HARIANSULTENG.COM, DONGGALA – Kelompok relawan pendukung Ahmad Ali (AA) mulai menggencarkan sosialisasi jelang Pemilihan Gubernur Sulawesi Tengah (Pilgub Sulteng) 2024.
Relawan Kawan Ahmad Ali melakukan pengenalan tentang sosok Ahmad Ali sebagai bakal calon gubernur Sulteng di Desa Ujung Bou, Kecamatan Sirenja, Kabupaten Donggala, Rabu (19/6/2024).
Selain Ahmad Ali, mereka juga menyosialisasikan figur Abdul Karim Aljufri (AKA) sebagai bakal calon wakil gubernur. Sosialisasi digelar di kediaman Ferdi, salah satu relawan Kawan Ahmad Ali.
Kegiatan tersebut dihadiri puluhan warga Desa Ujung Bou. Setelah mendengar materi sosialisasi, warga memutuskan menyatakan dukungan kepada AA-AKA di Pilgub Sulteng 2024.
Pernyataan dukungan ini dipandu langsung oleh Ferdi. “Kami masyarakat Ujung Bou, siap memenangkan Pasangan H Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri, sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur Sulawesi Tengah tahun 2024-2029,” ucap warga serentak.
Setelah menyampaikan dukungan, kegiatan ditutup dengan foto bersama warga sambil membentangkan spanduk Kawan Ahmad Ali bertuliskan ‘H Ahmad Ali Gubernurku’.
(Red)