Home / Nasional

Senin, 4 Juli 2022 - 22:50 WIB

Trending Usai Disebut Selewengkan Dana, Presiden ACT Minta Maaf

Presiden ACT, Ibnu Khajar/Ist

Presiden ACT, Ibnu Khajar/Ist

HARIANSULTENG.COM, NASIONAL – Lembaga kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Indonesia.

Hal itu menyusul pemberitaan Majalah Tempo soal dugaan penyelewengan dana donatur oleh para petinggi ACT hingga menjadi viral.

Permohonan maaf itu disampaikan langsung Presiden ACT, Ibnu Khajar dalam konferensi pers, Senin (4/7/2022).

“Kami sampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya kepada masyatakat. Mungkin beberapa masyarakat kurang nyaman terhadap pemberitaan yang terjadi saat ini,” ucap Ibnu.

Baca juga  Viral Dosen di Makassar Dikeroyok Pengantar Jenazah karena Lambat Meminggirkan Kendaraan

Ibnu menjelaskan, pihaknya telah melakukan perbaikan internal jauh sebelum pemberitaan sekarang atau sejak Januari 2022.

Perbaikan dilakukan dengan menata dan merestrukturisasi lembaga termasuk manajemen dengan mengganti Ketua Pembina ACT.

Ia mengatakan, pergantian manajemen ini merupakan titik balik momentum perbaikan organisasi dengan peningkatan kinerja dan produktifitas.

Baca juga  Gubernur Sulteng Rusdy Mastura Pingsan Saat Ikuti Ritual di IKN Bersama Jokowi

“SDM kita saat ini juga dalam kondisi terbaik, tetap fokus dalam pemenuhan amanah yang diberikan ke lembaga,” ungkap ibnu.

Diketahui, sesaat setelah Majalah Tempo, tagar #JanganPercayaACT menjadi trending topic di Twitter.

Selain itu, ACT juga menutup alias menonaktifkan kolom komentar di akun Instagramnya @actforhumanity.en (Anw)

Share :

Baca Juga

KSAD, Jenderal TNI Dudung Abdurachman (tengah) berkunjung ke Korem 132/Tadulako Jl Jenderal Sudriman, Kelurahan Besusu Barat, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Jumat (26/11/2021)/hariansulteng

Nasional

Tinjau Operasi di Poso, KSAD Dudung Ingatkan Jangan Ada Prajurit Kekurangan Bekal dan Peralatan
Bursa Efek Indonesia/Ist

Nasional

Road to CMSE 2025 Dimulai: Sinergi dan Kolaborasi Dukung Pertumbuhan Pasar Modal Indonesia
Presiden Jokowi/Sekretariat Negara

Nasional

Presiden Jokowi Akan Kunjungi Sulteng Pekan Ini, Berikut Agendanya
Pratama Arhan/Instagram @pratamaarhan8

Nasional

Bakal Direnovasi, Begini Potret Rumah Pratama Arhan Berdinding Papan dan Berlantai Tanah
Ilustrasi/Instagram @actforhumanity

Nasional

ACT Matikan Komentar Instagram Usai Diduga Selewengkan Dana Umat
Ridwan Kamil (kiri) dan putranya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril (kanan)/Instagram @emmerilkahn

Nasional

BREAKING NEWS: Jenazah Putra Ridwan Kamil Ditemukan
Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi/Biro Humas Kemendag

Nasional

Mendag Lutfi Minta Maaf Usai 2 Kali Mangkir dari Rapat DPR Soal Minyak Goreng
Rakyat Bergerak lewat Musyawarah Rakyat Indonesia/istimewa

Nasional

Rakyat Bergerak lewat Musyawarah Rakyat Indonesia.