Home / Palu

Senin, 12 Mei 2025 - 17:40 WIB

Tanam Bibit Bawang di Lagarutu, Wali Kota Palu Apresiasi Inisiatif Laskar Pamotara dan CPM

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melaksanakan penanaman bibit bawang di lahan pertanian di Jalan Lagarutu, Kota Palu, Senin (12/05/2025)/Pemkot Palu

Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melaksanakan penanaman bibit bawang di lahan pertanian di Jalan Lagarutu, Kota Palu, Senin (12/05/2025)/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid melaksanakan penanaman bibit bawang di lahan pertanian di Jalan Lagarutu, Kota Palu, Senin (12/05/2025).

Kegiatan tersebut merupakan inisiatif dari para pemuda yang tergabung dalam Laskar Pamotara, yang bekerja sama dengan PT Citra Palu Minerals (CPM).

“Saya awalnya mengira ini penanaman pohon, ternyata penanaman bawang oleh para pemuda Laskar Pamotara bersama PT CPM. Saya hadir bukan karena CPM, tapi karena undangan para pemuda yang menunjukkan inisiatif luar biasa. Pemerintah wajib memberikan dukungan penuh terhadap semangat seperti ini,” ungkap Hadianto.

Hadianto menyampaikan apresiasi terhadap perhatian yang diberikan CPM dalam mendukung kegiatan masyarakat.

Baca juga  Sekkot Palu Ikuti Zoom Meeting Bersama Mendagri Bahas Jadwal Pelantikan Kepala Daerah

Ia menyebut keberhasilan operasional perusahaan tambang tersebut tidak semata bergantung pada hubungan dengan pemerintah, melainkan pada kedekatannya dengan masyarakat.

“Saya beberapa kali sampaikan kepada jajaran direksi CPM, jika ingin beroperasi dengan baik, maka yang harus dijaga adalah hubungan dengan masyarakat. Kepercayaan masyarakat itu harus dibina dan dipelihara,” ujarnya.

Selain itu, Hadianto menekankan pentingnya memanfaatkan bantuan atau dukungan yang diberikan CPM dengan bijak dan produktif.

Dirinya tidak ingin potensi yang ada justru tidak termanfaatkan secara optimal karena kurangnya pengelolaan yang baik.

Baca juga  4 Hari Jelang Penutupan, Pendaftar Wisuda Untad Angkatan 112 Capai 1.300 Peserta

“Kalau lahan seluas 19 hektare ini dikelola dengan baik, saya yakin hasilnya akan sangat bermanfaat. Saya minta Dinas Pertanian mendampingi para petani, bantu kebutuhan teknologi agar lahan ini benar-benar menjadi produktif,” imbuhnya.

Menutup sambutannya, Hadianto mengajak seluruh pihak untuk menjaga sinergi dan komunikasi yang baik, menghindari konflik, serta membangun kepercayaan yang saling menguntungkan.

“Manfaatkan hubungan baik kita sebaik-baiknya. Jangan cari-cari kesalahan. Jika ada masalah, komunikasikan dengan baik. Jangan mudah terprovokasi. Selalu pikirkan jalan terbaik, agar tidak terjadi kebuntuan hanya karena kita kehilangan rasa percaya,” ucap Hadianto.

(Lam)

Share :

Baca Juga

Direktorat Lalu Lintas Polda Sulawesi Tengah berikan Surat Ijin Mengemudi (SIM) Reward Bagi masyarakat yang lahir tanggal 01 juli 2022/istimewa

Palu

Ditlantas Polda Sulteng berikan SIM Reward Masyarakat yang Lahir 1 Juli
Disperindag dan Korem 132/Tadulako gelar pasar murah jelang Idulfitri/Pemkot Palu

Palu

Jelang Idulfitri, Disperindag dan Korem 132/Tadulako Gelar Pasar Murah Selama 2 Hari
Lokasi penemuan mayat lelaki di Jalan Langsat, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu jadi tontonan warga, Senin (20/6/2022) sore/hariansulteng

Palu

Lokasi Penemuan Mayat Lelaki di Drainase Jalan Langsat Palu Jadi Tontonan Warga
Hidayat-Anca resmi mendaftar ke KPU Palu, Rabu (28/8/2024)/hariansulteng

Palu

Hidayat-Anca Jadi Pasangan Pertama Daftar Pilwalkot Palu 2024
Sejumlah pekerja mendirikan tenda jelang wisuda offline Universitas Tadulako, Senin (13/12/2021)/hariansulteng

Palu

Persiapan Capai 90 Persen, Untad Gelar Gladi Bersih Wisuda Besok
Wakil Wali Kota Palu, Reny A Lamadjido menghadiri puncakhalal bihalal Polresta Palu dan masyarakat pada Minggu (7/5/2023)/Pemkot Palu

Palu

Wakil Wali Kota Reny Lamadjido Hadiri Puncak Halal Bihalal Polresta Palu
Forkopimda Sulteng sambut kedatangan Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Deni Gunawan, Sabtu (7/9/2024)/Ist

Palu

Tiba di Palu, Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Deni Gunawan Disambut Tarian Mokambu
Aliansi Jurnalis Independen (AJI) didukung Google News Initiative (GNI) menyelenggarakan workshop Digital Fundamental Tools for Journalists/Ist

Palu

Puluhan Jurnalis di Palu Dilatih Gunakan Tools Google