Home / Palu

Selasa, 26 Maret 2024 - 21:22 WIB

Resmikan Bandara Mutiara Sis Aljufri, Jokowi Kenang Sulitnya Kirim Bantuan saat Gempa Palu 2018

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengawali kunjungannya ke Kota Palu dengan meresmikan Bandara Mutiara Sis Aljufri, Selasa (26/3/2024)/hariansulteng

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengawali kunjungannya ke Kota Palu dengan meresmikan Bandara Mutiara Sis Aljufri, Selasa (26/3/2024)/hariansulteng

HARIANSULTENG.COM, PALU – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengawali kunjungannya ke Kota Palu dengan meresmikan Bandara Mutiara Sis Aljufri, Selasa (26/3/2024).

Bandara Mutiara Sis Aljufri merupakan salah satu infrstruktur yang direhabilitasi akibat mengalami kerusakan pascagempa Palu 2018 silam.

Kedatangan Jokowi disambut langsung Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura sambil dikenakan Siga berwarna kuning, sebuah aksesoris kepala khas Suku Kaili.

Diketahui, proses rehabilitasi dan rekonstruksi Bandara Mutiara Sis Aljufri menghabiskan anggaran sekitar Rp 567 miliar.

Baca juga  Terusir Setelah 4 Tahun Bertahan di Huntara Layana Palu, Penyintas Gempa Demo di DPRD Sulteng

“Kita tahu beberapa tahun lalu di Palu terjadi gempa. Kerusakan Bandara Mutiara Sis Aljufri sangat berat saat itu. Runway dan terminalnya rusak sehingga dilakukan rehabilitasi dan rekonstruksi,” kata Jokowi.

Dengan selesainya proses rehabilitasi dan rekonstruksi, diharapkan Bandara Mutiara Sis Aljufri dapat digunakan sebagaimana mestinya.

Jokowi menekankan pentingnya kehadiran bandara sebagai salah satu sarana untuk menunjang mobilitas barang dan orang, termasuk ketika terjadi bencana.

Baca juga  12 Penyintas Gempa Sulteng Meninggal di Huntara, Celebes Bergerak Sentil Komnas HAM

Ia pun mengingat betapa sulitnya pemerintah pusat mengirimkan bantuan di awal-awal pascagempa magnitudo 7,4 yang meluluntakkan daratan Palu dan sekitarnya pada 28 September 2018.

“Saat gempa itu kita merasakan betapa pentingnya sebuah airport untuk mobilitas orang, barang dan logistik. Semuanya menjadi terganggu. Saya ingat saat mau kirim bantuan saja tidak bisa masuk karena bandaranya tidak bisa dipakai saat itu,” ungkap Jokowi.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Karangan bunga dari Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura di rumah duka Habib Shaleh bin Muhammad Aljufri/hariansulteng

Palu

Karangan Bunga Banjiri Rumah Duka Habib Shaleh, dari Gubernur Sulteng Hingga Anies Baswedan
Ratusan relawan milenial BERANI beralih dukungan ke Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri/Ist

Palu

Ratusan Relawan Milenial BERANI Pindah Dukungan ke Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri
PT Citra Palu Minerals (CPM) menggelar buka puasa bersama warga lingkar tambang, Senin (17/03/2025)/Ist

Palu

Pererat Silaturahmi di Bulan Ramadan, PT CPM Buka Puasa Bersama Warga Lingkar Tambang
Rukly Chahyadi/Ist

Palu

Polisi Sudah Periksa 10 Saksi di Kasus Pengeroyokan Mahasiswa Teknik Geologi Untad
Tim Jaguar Sat Samapta Polresta Palu bubarkan remaja yang nongkrong hingga larut malam, Minggu dini hari, (16/02/2025)/Ist

Palu

Patroli Cegah Tawuran Geng Motor, Polresta Palu Bubarkan Remaja Nongkrong hingga Larut Malam
Mahasiswa Fakultas Teknik dan Kehutanan Universitas Tadulako (Untad), Kota Palu kembali terlibat tawuran, Kamis (8/6/2023)/hariansulteng

Palu

BREAKING NEWS: Mahasiswa Teknik dan Kehutanan Untad Tawuran Lagi, Polisi Lepaskan Gas Air Mata
Warga Kelurahan Boyaoge di Jalan Beringin, Kota Palu menyegel kantor kelurahan setempat, Selasa (30/5/2023)/Ist

Palu

Protes Pengelolaan Anggaran Tak Transparan, Warga Segel Kantor Kelurahan Boyaoge Palu
Ketua KPU Kota Palu, Idrus/hariansulteng

Palu

Belajar dari Pemilu 2019, Ketua KPU Palu Imbau Petugas KPPS Jaga Kesehatan