Home / Palu / Parigi Moutong

Jumat, 29 April 2022 - 20:07 WIB

Puncak Arus Mudik Jalur Kebun Kopi Sulteng Diprediksi H-2 dan H-1 Lebaran

Arus lalu lintas di Jalur Kebun Kopi ramai lancar jelang Idulfitri 1443 Hijriah, Jumat (29/4/2022)/hariansulteng

Arus lalu lintas di Jalur Kebun Kopi ramai lancar jelang Idulfitri 1443 Hijriah, Jumat (29/4/2022)/hariansulteng

HARIANSULTENG.PARIMO – Puncak arus mudik di Jalur Kebun Kopi, Sulawesi Tengah (Sulteng) diprediksi bakal terjadi pada H-2 dan H-1 Lebaran.

Jalur Kebun Kopi merupakan jalan pegunungan yang menghubungkan antara Kota Palu dan Kabupaten Parigi Moutong (Parimo).

Berdasarkan pantauan HarianSulteng.com, Jumat (29/4/2022), situasi arus lalu lintas di Jalur Kopi masih kondusif meskipun telah menunjukkan peningkatan volume kendaraan.

“Kalau untuk puncak arus mudik diperkirakan pada H-2 atau H-1 Lebaran,” kata Kapolres Parimo, AKBP Yudy Arto Wiyono.

Baca juga  FOTO: Festival Produk Daur Ulang di Huntap Duyu, Ada Tumbler Bambu Hingga Sofa Botol Plastik

AKBP Yudy menjelaskan, pihaknya telah mendirikan satu pos lalu lintas untuk memastikan kelancaran arus mudik di Jalur Kebun Kopi.

Sejumlah petugas disiagakan untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan khususnya di titik penyempitan jalan.

Selain itu, kepolisian juga menyediakan 2 pos pelayanan dan pos pengamanan di sepanjang Jalan Trans Sulawesi di wilayah Parimo.

Pos pelayanan didirikan masing-masing di Desa Toboli, Kecamatan Parigi Utara dan Desa Sejoli, Kecamatan Moutong.

Baca juga  Jokowi Tiba di Kota Palu Sore Ini, Menginap di Hotel Santika

Pos pelayanan di Desa Toboli berada di perbatasan Kabupaten Parimo dan Kota Palu, sedangkan Desa Sejoli berada di perbatasan Kabupaten Parimo dan Gorontalo.

Selama beroperasi, pos pelayanan ini bisa digunakan para pemudik untuk beristirahat maupun melakukan vaksinasi baik dosis pertama, kedua maupun ketiga.

“Di pos pelayanan kami menyediakan pelayanan kesehatan. Jadi tim medis bersiaga untuk menangani jika ada pemudik yang sakit atau mengeluh terkait kondisi kesehatannya,” ujar AKBP Yudy. (Rjb)

Share :

Baca Juga

Andi, pedagang siomay di Kawasan Huntap Duyu, Senin (13/6/2022)/hariansulteng

Palu

Harga Cabai Tembus Rp 100 Ribu Per Kilo, Pedagang Siomay di Palu Kurangi Level Kepedasan
Gubernur Sulteng dan ribuan jemaah salat Idulfitri di Makorem 132/Tadulako, Rabu (10/4/2024)/Ist

Palu

Gubernur Sulteng dan Ribuan Jemaah Salat Idulfitri di Makorem 132/Tadulako
Kadisdikbud Palu, Hardi menghadiri acara pelepasan siswa-siswi kelas IX SMPN 2 Palu, Senin (26/05/2025)/Pemkot Palu

Palu

Pesan Kadisdikbud saat Hadiri Pelepasan Siswa Kelas IX SMPN 2 Palu: Hormati Guru dan Orang Tua
Ketua DPD Gerindra Sulteng Longki Djanggola (kanan) bersama Sekretaris DPD Gerindra Sulteng Abdul Karim Aljufri (kiri)/Ist

Parigi Moutong

PSU Pilkada Parimo: Gerindra Sulteng Instruksikan Kader All Out Menangkan Erwin-Sahid
Ilustrasi - PKKMB Untad 2019/Humas Untad

Palu

Wajibkan Maba Cukur Rambut 1 Cm, Panitia PKKMB Untad: Supaya Beda dengan Senior
Satgas K5 Kelurahan Lolu Selatan membubarkan aksi tawuran anak muda/istimewa

Palu

Reaksi Cepat Satgas K5 Lolu Selatan Bubarkan Aksi Tawuran di Bantaran Sungai
Yonif 711/Raksatama mengadakan bazar murah bekerja sama dengan Koperasi Produsen Arsy Berkah Cahaya Sulteng/Ist

Palu

Sambut Idulfitri, Yonif 711/Raksatama Gelar Bazar Murah
Seolah tak kapok masuk penjara, seorang pria berinisial MA kembali dibekuk Unit Reserse Kriminal Polsek Palu Timur Polresta Palu/Ist

Palu

Belum Genap 2 Bulan Bebas dari Penjara, Residivis Curanmor di Palu Kembali Ditangkap