Home / Donggala

Minggu, 4 Agustus 2024 - 22:15 WIB

Politisi Senior di Sojol Ajak Masyarakat Menangkan Ahmad Ali-Abdul Karim di Pilgub Sulteng

Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri menggelar pertemuan bersama masyarakat di Desa Pangalasiang, Kecamatan Sojol, Kabupaten Donggala, Minggu (4/8/2024)/Ist

Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri menggelar pertemuan bersama masyarakat di Desa Pangalasiang, Kecamatan Sojol, Kabupaten Donggala, Minggu (4/8/2024)/Ist

HARIANSULTENG.COM, DONGGALA – Politisi senior Azis Rauf turut menghadiri pertemuan bersama Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri di Desa Pangalasiang, Kecamatan Sojol, Kabupaten Donggala, Minggu (4/8/2024).

Di hadapan tokoh dan masyarakat setempat, ia mengajak masyarakat memberikan dukungan dan ikut memenangkan Ahmad Ali-Abdul Karim Aljifri di Pemilihan Gubernur Sulawesi Tengah (Pilgub Sulteng) 2024.

Menurut Azis, Sulteng perlu pemimpin yang memiliki jaringan kuat secara nasional untuk mengurus daerah yang begitu luas.

“Kemampuan jaringan ini ada pada Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri. Jangan biarkan orang baik berjuang sendiri. Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri, dia bagian dari anak muda yang harus kita dukung,” kata Azis Rauf yang juga Wakil Ketua II DPRD Donggala itu.

Baca juga  Mendaftar di Hari Terakhir, Pasangan BERAMAL dan BERANI Tantang Petahana di Pilgub Sulteng

Dengan jaringan politik dan pengalamannya sebagai Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali diyakini mampu melakukan lobi-lobi dengan pemerintahan pusat untuk mendapatkan banyak dukungan dalam membangun daerah.

Apalagi, kata dia, Abdul Karim Aljufri juga merupakan politisi muda Gerindra kepercayaan presiden terpilih Prabowo Subianto.

Pada kesempatan itu, pasangan yang lekat dengan akronim AA-AKA itu sekaligus menyerap aspirasi masyarakat, termasuk terkait kesejahteraan dan pemekaran Kabupaten Donggala di wilayah pantai barat.

Baca juga  Kampanye Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri di Saloya, Komitmen Jadikan Donggala Penyangga IKN

“Semoga kami mendapat dukungan dari masyarakat Sojol, sehingga kami bisa merealisasikan apa yang menjadi aspirasi dengan melakukan lobi-lobi memanfaatkan jaringan kami di tingkat nasional,” ujar Ahmad Ali.

Hal senada juga diutarakan ditegaskan Abdul Karim Aljufri. Ia meyakini dengan jaringan politik yang kuat di tingkat nasional, mereka mampu membawa perubahan untuk Sulawesi Tengah ke depan.

“Ahmad Ali adalah sosok politisi yang punya komitmen. Sehingga apa yang menjadi janji dia kepada masyarakat, pasti akan dikerjakan. Ahmad Ali bukan seperti politisi lain yang hanya bicara manis tapi tindakannya tidak ada,” ujarnya.

(Adv)

Share :

Baca Juga

Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Djoko Wienartono/Ist

Donggala

Rugikan Negara Rp 1,8 Miliar, Polisi Tetapkan 2 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi TTG Donggala
Youth Ranger Indonesia Regional Sulawesi Tengah melaksanakan pengabdian masyarakat selama 3 hari di Desa Tamarenja, Kabupaten Donggala/Ist

Donggala

Usung Program Rantuvu, Youth Ranger Indonesia Dorong Kesadaran Pendidikan Masyarakat Donggala
Srikandi Ganjar gelar pelatihan pembuatan kue Bagea di Donggala/Ist

Donggala

Srikandi Ganjar Gelar Pelatihan Pembuatan Kue Bagea di Donggala
Sukarelawan Srikandi Dukung Ganjar menggelar pelatihan menenun kepada warga yang ada di Desa Towale, Kecamatan Banawa Tengah, Kabupaten Donggala/Ist

Donggala

Dorong Perekonomian Warga, Srikandi Ganjar Promosikan Tenun Khas Desa Towale Lewat Pelatihan
Fagih

Donggala

Laporan soal Dugaan Penyerobotan Belum Ada Kejelasan, Warga Kecewa dengan Polres Donggala
Sejumlah mahasiswa magang dari berbagai kampus menggelar aksi bertajuk "Penanaman 2024 Propagul Mangrove" di Pulau Pangalasiang, Kecamata Sojol, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Rabu (15/4/2024)/Ist

Donggala

Cegah Abrasi Pantai, Mahasiswa Gelar Aksi Penanaman 2024 Propagul Mangrove di Donggala
Persiapan Basarnas Palu dalam melakukan pencarian warga Desa Tonggolobibi yang hilang saat memancing ikan gabus/istimewa

Donggala

Warga Desa Tonggolobibi Donggala Dilaporkan Hilang Saat Pergi Memancing
Satgas Madago Raya beri Makan Bergizi Gratis (MBG) di dua desa terpencil/Ist

Donggala

Satgas Madago Raya Beri Makan Bergizi Gratis di Dua Desa Terpencil