Home / Palu

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:16 WIB

Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas Selama Ramadan, Kapolda Sulteng Gelar Silaturahmi dengan Ulama

Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho menggelar silaturahmi bersama para ulama dan tokoh ormas Islam di salah satu restoran di Kota Palu, Kamis malam (27/02/2025)/Ist

Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho menggelar silaturahmi bersama para ulama dan tokoh ormas Islam di salah satu restoran di Kota Palu, Kamis malam (27/02/2025)/Ist

HARIANSULTENG.COM, PALU – Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho menggelar silaturahmi bersama para ulama dan tokoh ormas Islam di salah satu restoran di Kota Palu, Kamis malam (27/02/2025).

Acara ini sengaja digelar untuk memperkuat sinergi antara kepolisian dan para tokoh masyarakat dalam menjaga kamtibmas menjelang bulan Ramadan.

“Alhamdulillah, malam ini kita bisa berkumpul dalam suasana silaturahmi yang penuh keberkahan. Kehadiran Bapak Ibu merupakan suatu kehormatan sekaligus kebaikan yang semoga Allah catat sebagai amal ibadah,” ucap Agus dalam sambutannya.

Baca juga  Ramai Isu Penculikan Anak di Kota Palu, Hadianto Perintahkan Dishub dan Satpol PP Patroli Rutin

Agus mengatakan, pertemuan silaturahmi dengan para ulama dan tokoh ormas Islam se-Sulteng merupakan agenda yang direncanakan sejak jauh hari.

Menurutnya, ulama dan tokoh agama memiliki peran sentral dalam kehidupan bermasyarakat, ibarat lentera yang menerangi jalan umat dengan ilmu yang dimiliki.

“Ulama adalah pemandu umat di jalan agama. Mereka ibarat cahaya yang menerangi kegelapan, memberikan bimbingan dan menjaga kemurnian akidah Islam. Selain itu, ulama juga berperan dalam menjaga masyarakat dari penyakit sosial dengan memberikan pencerahan melalui berbagai forum dan dakwah,” jelasnya.

Baca juga  Relawan Projo Gelar Kampanye Maraton di Palu, Targetkan Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Ia menambahkan, ulama juga menjadi simbol pemersatu umat beragama yang membawa persatuan dalam kehidupan masyarakat.

Olehnya, kata Agus, sinergitas Polri dan ulama harus terus dijaga dalam menjalankan amar ma’ruf nahi munkar.

“Kami berharap jalinan silaturahmi antara Polda Sulteng dan para tokoh agama semakin erat. Kami juga berharap Bapak dan Ibu sekalian terus memberikan dukungan dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, khususnya selama bulan Ramadan,” pungkas Agus.

(Fat)

Share :

Baca Juga

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palu menggelar aksi bersih-bersih di sepanjang Pantai Talise hingga Layana, Jumat (23/2/2024)/Pemkot Palu

Palu

Peringati Hari Peduli Sampah Nasional, Pemkot Palu Gelar Aksi Bersih-bersih di Pantai Talise
Komisioner KPU Palu temui Hadianto Rasyid, Jumat (1/9/2023)/Ist

Palu

Komisioner KPU Palu Temui Wali Kota, Bahas Anggaran Pilkada hingga Jaminan Ketenagakerjaan Badan Adhoc
Wisuda Universitas Tadulako beberapa waktu lalu/Ist

Palu

Berikut Jadwal Lengkap Wisuda Untad Periode 109 dan 110
Hadianto Rasyid saat menyerahkan 48 pick up sampah untuk 24 kelurahan/Instagram @hadiantorasyid

Palu

Wali Kota Hadianto Rasyid Akhiri Penantian Panjang Palu Raih Piala Adipura
Anwar Hafid dan Reny A Lamadjido mendaftarkan diri ke KPU Sulteng, Kamis (29/8/2024)/hariansulteng

Palu

Diiringi Ribuan Relawan, Anwar-Reny Jalan Kaki Daftar ke KPU Sulteng
Ketua Front Pemuda Kaili, Erwin Lamporo/Ist

Palu

Soroti Rencana Tambang Bawah Tanah CPM-Macmahon, FPK Bakal Gelar Aksi Jika Tuntutan Tak Dipenuhi
Aktivitas di Pasar Masomba, Jalan Tanjung Panginpuan, Kelurahan Tatura Utara, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Selasa (8/3/2022)/hariansulteng

Ekonomi

Harga Bawang Merah Hingga Cabai di Palu Naik Dua Kali Lipat
RSUD Anutapura Palu/hariansulteng

Palu

Antisipasi Caleg Depresi gegara Gagal Terpilih, RSUD Anutapura Palu Siapkan 5 Ruangan Rawat Inap