Home / Palu

Jumat, 14 Oktober 2022 - 11:50 WIB

Ormas Pemuda Pancasila Ranting Maesa Resmi Dilantik, Ini Program Kedepannya

Ormas Pemuda Pancasila Ranting Maesa Resmi Dilantik, Ini Program Kedepannya

Ormas Pemuda Pancasila Ranting Maesa Resmi Dilantik, Ini Program Kedepannya

HARIANSULTENG.COM, PALU – Sebanyak 135 orang pengurus Organisasi Masyarakat Pemuda Pancasila ranting Maesa yang baru resmi dilantik.

Berlangsung di Hotel Merry Glow, Kelurahan Lolu Utara, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Kamis (13/10/2022) malam.

Wakil Ketua Satu Ormas Pemuda Pancasila Ranting Maesa yang baru saja dilantik, Denny Supit mengatakan, pelantikan yang digelar ini merupakan upaya untuk mempersatukan kembali kekompakkan antar warga, khususnya para pemuda.

Dengan harapan, tidak ada lagi isu SARA, kekerasan maupun kepentingan kelompok yang dapat memecah belah warga disekitar Jl Maesa.

“Karena kita tahu walaupun kita di masa lingkup Mahesa ini tercerai-berai dari mulai dari wilayah Pattimura, Maluku dan Sulawesi tidak saling kenal, sebenarnya kompak, satu suara, satu bergerak bergerak semua,” terang Denny Supit.

Baca juga  Warga Palu Kini Bisa Periksa Kesehatan Secara Gratis

Melalui Ormas Pemuda Pancasila ini, Denny Supit mengungkapkan, sering menggelar kegiatan bakti sosial yang tentunya berdampak positif bagi lingkungan sekitar.

Tepat pada peringatan 28 Oktober nanti, yang diperingati sebagai Hari Sumpah Pemuda, Ormas Pemuda Pancasila ranting Maesa akan menggelar Pekan Olahraga.

“Di Pekan Olahraga yang akan digelar nanti, kita buat lomba Volly, takraw dan cabang olahraga lainnya untuk Pemuda Pancasila,” bebernya.

Denny Supit menjelaskan, masa bakti para pengurus Ormas Pemuda Pancasila ranting Maesa hanya dua tahun saja.

Hal itu dilakukan untuk meregenerasi para penerus dan pemuda di Maesa.

“Kita akan fokus pada keluarga besar yang ada di Maesa yang mengalami kesusahan,” kata adik dari Hengky Supit tersebut.

Baca juga  Musim Penghujan, Wawali Palu Paparkan Cara Penanganan DBD

Kedepan, Ormas Pemuda Pancasila ranting Maesa akan berfokus pada bantaran sungai.

Karena, menurutnya bantaran sungai mempunyai nilai lebih jika dikembangkan menjadi destinasi wisata ataupun kuliner.

“Untuk sementara kita belum kepikiran mau dibuat seperti apa bantaran sungai ini, kita masih fokus untuk buat bakti sosial saja,” terangnya.

Selain melakukan bakti sosial, Ormas Pemuda Pancasila ranting Maesa juga berfokus menurunkan pengguna obat-obat terlarang.

Denny Supit menuturkan, cara yang akan dilakukan oleh Ormas Pemuda Pancasila berbeda dengan instansi pemerintah.

Mereka akan berfokus pada pendekatan persuasif dan pembinaan.

“Nantinya, akan dibentuk Satgas khusus penanganan narkoba tersebut,” terang Denny Supit. (Slh)

Share :

Baca Juga

Penyintas bencana 2018 berunjuk rasa di depan Kantor BP2P Sulawesi II Satuan Kerja Penyediaan Perumahan Sulteng Jl Rajawali, Kelurahan Lolu Utara, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Selasa (4/1/2022)/hariansulteng

Nasional

Wapres Ma’ruf Amin Diminta Temui Penyintas Bencana Saat Berkunjung ke Palu Besok
Satu pohon besar tumbang dan menimpa satu unit mobil merek avanza di Jl Balai Kota Palu, Kelurahan Tanamonindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Rabu (17/11/2021) sore/hariansulteng

Palu

Pohon Tumbang Timpa Mobil di Balai Kota Palu
Ilustrasi - Waspada penipuan mengatasnamakan instansi lingkup Pemkot Palu/Ist

Palu

Waspada Penipuan Catut Bappeda Kota Palu, Modus Order Makanan
Kapolsek Palu Timur, AKP Umar bersama Dekan FISIP Untad, Prof Muhammad Khairil menemui massa aksi terkait kasus perusakan sekretariat mahasiswa, Kamis (16/12/2021)/hariansulteng

Palu

Dua Bulan Berlalu, Pelaku Perusakan Sekretariat Mahasiswa Untad Belum Terungkap
700 penumpang dari Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara tiba di Pelabuhan Pantoloan pada arus balik Lebaran, Selasa (2/5/2023)/hariansulteng

Palu

Puncak Arus Balik di Pelabuhan Pantoloan Dimulai Hari Ini, 700 Penumpang Tiba Gunakan KM Lambelu
Ahmad Ali hadiri Rakerwil DPW PAN Sulteng, Jumat (8/11/2024)/Ist

Palu

DPW PAN Sulteng Gelar Rakerwil di Tengah Protes Mosi Tidak Percaya
apolresta Palu, Kombes Barliansyah meresmikan perubahan nomenklatur Polsek Palu Timur dan Polsek Palu Urara, Kamis (2/5/2024)/Ist

Palu

Kapolresta Palu Resmikan Perubahan Nomenklatur Polsek Palu Timur dan Palu Utara
Muhammad J Wartabone-Rizal Dg Sewang resmi mendaftar ke KPU Kota Palu, Kamis (29/8/2024)/hariansulteng

Palu

KPU Terima 3 Bapaslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu, Wartabone-Rizal Jadi Pendaftar Terakhir