Home / Parigi Moutong / Poso / Sigi / Sulteng

Rabu, 12 Januari 2022 - 00:08 WIB

MUI Sulteng Minta Masyarakat Terbuka Beri Informasi Jika Melihat 3 Teroris MIT

Sisa kelompok teroris MIT/Ist

Sisa kelompok teroris MIT/Ist

HARIANSULTENG.COM – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulawesi Tengah (Sulteng) mengajak masyarakat mendukung upaya TNI-Polri dalam memberantas teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT).

Masyarakat khususnya di wilayah operasi diimbau memberikan informasi sekecil apapun kepada aparat jika mengetahui keberadaan kelompok MIT.

“Masyarakat harus bersinergi dengan aparat. Memberikan informasi secara terbuka ketika mengetahui di mana mereka (MIT, red) berada,” kata Wakil Ketua MUI Sulteng, Prof Sagaf S Pettalongi, Rabu (12/1/2022).

Kelompok teroris MIT saat ini diketahui tersisa 3 orang pascatewasnya Ahmad Gazali alias Ahmad Panjang belum lama ini.

Baca juga  Pertamina Pastikan Stok BBM dan Elpiji di Sulteng Aman saat Natal dan Tahun Baru

Mereka adalah Askar alias Alias Jaid alias Pak Guru, Nae alias Galuh alias Mukhlas dan Suhardin alias Hasan Pranata.

Prajurit TNI-Polri tergabung dalam operasi Madago Raya terus melakukan pengejaran di wilayah Kabupaten Poso, Sigi dan Parigi Moutong.

Dengan jumlah tersebut, Sagaf meyakini kondisi MIT semakin terdesak dan tak lagi memiliki kekuatan.

Di sisi lain, ia tak menampik sebagian masyarakat masih enggan membeberkan informasi karena keselamatannya terancam jika melapor.

Baca juga  Densus 88 Sita Senjata Api dan Ratusan Amunisi dari Penangkapan Pendukung Teroris di Sulteng

“Harus diakui terkait teroris ini, masih ada kelompok masyarakat yang mungkin belum terbuka ketika bertemu karena ada ancaman dan sebagainya. Khususnya warga di wilayah pelosok,” kata Sagaf.

“Ini semacam perang gerilya di hutan. Maka yang tahu pasti itu masyarakat, aparat sulit melacak secara detail. Aparat bisa mendeteksi jika ada laporan dari masyarakat,” tutur Rektor UIN Datokarama tersebut. (Agr)

Share :

Baca Juga

Tim Satgas Gabungan Pemerintah Kota Palu melakukan razia di sejumlah lokasi rawan Juru Parkir (Jukir) Liar atau ilegal pada Sabtu (19/11/2022) malam/istimewa

Palu

15 Jukir Liar Terjaring Razia Satgas Gabungan di Kota Palu
Koordinator Divisi Teknis Penyelenggara KPU Palu, Iskandar memaparkan aturan mengenai pemasangan APK dan BK, serta menyangkut biaya makan, minum dan transportasi dalam kampanye/Ist

Palu

15 Ruas Jalan di Palu Jadi Lokasi Terlarang Pemasangan APK, KPU Tampung Masukan Peserta Pemilu

Palu

Jelang Gebyar Paud 2023, Sekkot Irmayanti Matangkan Persiapan Bersama OPD
Muhammad Fakhri Fadlurrahman mendaftar sebagai calon ketua umum HIPMI Sulteng, Selasa (8/10/2024)/Ist

Palu

Resmi Daftar Calon Ketum HIPMI Sulteng, Fakhri Fokus Bangun UMKM dan Penciptaan Lapangan Kerja
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Untad, Sagaf/hariansulteng

Palu

Wakil Rektor III Untad Pastikan Beri Hukuman ke Pelaku Perpeloncoan Mahasiswa di FEB dan Fapetkan
Karo Ops Polda Sulteng, Kombes Ferdinand Maksi Pasule/Ist

Palu

Karo Ops Polda Sulteng Ingatkan Anggota Jaga Netralitas Jelang Pilkada 2024
Banjir merendam puluhan rumah di Desa Lalong, Kecamatan Tinangkung Utara, Kabupaten Banggai Kepulauan, Selasa (25/6/2024)/Ist

Banggai Kepulauan

Banjir Rendam Puluhan Rumah Warga di Desa Lalong Bangkep
Karyawan PT CPM menanam pohon di lingkungan perusahaan/Ist

Palu

PT CPM Sabet Penghargaan PROPER Biru dari Kementerian Lingkungan Hidup