Home / Sulteng

Sabtu, 25 Februari 2023 - 20:59 WIB

Lusa, Ketua Umum Demokrat AHY Lantik Pengurus DPC se-Sulawesi Tengah

Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)/Instagram @agusyudhoyono

Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)/Instagram @agusyudhoyono

HARIANSULTENG.COM – Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dijadwalkan melantik seluruh jajaran DPC di Sulawesi Tengah pada Senin lusa (27/2/2023).

Prosesi pelantikan rencananya dilaksanakan di Gedung Gelora Bumi Kaktus (GBK) di Jalan Hang Tuah, Kelurahan Talise, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu.

AHY di Sulawesi Tengah selama dua hari didampingi sang istri Anissa Pohan. Selain bertemu para kader, mantan perwira TNI AD itu akan berdialog dengan masyarakat pada 28 Februari 2023.

Baca juga  AHY Serahkan 655 Sertifikat Tanah Bagi Warga Terdampak Bencana Likuifaksi di Palu

“Saat pelantikan diperkirakan enam ribu orang akan hadir. Suatu kebanggaan bagi kader Partai Demorkat di Sulawesi Tengah dengan kehadiran AHY,” ucap Ketua DPD Demokrat Sulteng, Anwar Hafid, Sabtu (25/2/2023).

Anggota Komisi V DPR RI itu tak menampik bahwa kehadiran AHY juga berkaitan dengan persiapan menghadapi Pemilu 2024.

Baca juga  Masuk Tahap Penyampaian Visi Misi, Senat Bakal Tetapkan 3 Calon Rektor Untad Besok

Bagi Anwar Hafid, AHY merupakan suatu simbol perjuangan sekaligus simbol menuju kemenangan Partai Demokrat di Sulawesi Tengah.

“Bagaimana kader-kader Partai Demokrat bersemangat dan memang menantikan momen kunjungan AHY. Kami butuh wejangan dari AHY, bagaimana strategi kemenangan pemilu 2024 mendatang,” jelas Anwar Hafid. (Anw)

Share :

Baca Juga

Ketua DPRD Sulteng, Nilam Sari Lawira menemui pendemo dari Aliansi Mahasiswa se-Kota Palu, Senin (11/4/2022)/hariansulteng

Palu

Ketua DPRD Sulteng Tegaskan Siap Sampaikan Tuntutan Mahasiswa ke Pemerintah
PT Halmahera Internasional Resources (HIR) memastikan perbaikan lingkungan di aliran Sungai Ance Ombo, Desa Ganda-Ganda, Kecamatan Petasia, Kabupaten Morowali Utara/Ist

Morowali Utara

Tindaklanjuti Usulan DPRD Morut, PT HIR Komitmen Perbaiki Kualitas Air Bersih SPAM Petasia
KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman berkunjung ke Korem 132/Tadulako Jl Jenderal Sudriman, Kelurahan Besusu Barat, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Jumat (26/11/2021)/hariansulteng

Nasional

Pesan KSAD ke TNI di Wilayah Operasi Poso: Jangan Berpikir Bunuh DPO Teroris
Risharyudi Triwibowo. (Foto: Istimewa)

Sulteng

Wasekjen PKB Imbau Pemerintah Gencarkan Sosialisasi Penyakit ‘Demam Keong’ di Sulteng
Penyintas bencana berunjuk rasa di depan Kantor BP2P Sulawesi II Satuan Kerja Penyediaan Perumahan Sulteng Jl Rajawali, Kelurahan Lolu Utara, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Selasa (4/1/2022)/hariansulteng

Sulteng

Tak Kunjung Dapat Huntap, Korban Gempa Sulteng 2018 Bakal Gelar Aksi Jelang Puasa
46 atlet asal Untad dan 3 perguruan tinggi di Sulteng siap berlaga di POMNAS Kalsel/Ist

Sulteng

46 Atlet Asal Untad dan 3 Perguruan Tinggi di Sulteng Siap Berlaga di POMNas Kalsel
Ahmad Ali bertemu Presiden Jokowi, Rabu (11/9/2024)/Ist

Sulteng

Presiden Jokowi kepada Ahmad Ali: Tidak Perlu Capek-capek Jalan, Survei Sudah Tinggi
Antrean kendaraan di SPBU Jalan Diponegoro, Kota Palu, Sulawesi Tengah usai kenaikan harga BBM/hariansulteng

Palu

Harga BBM Naik, Antrean Kendaraan di SPBU Kota Palu Tetap Terjadi