Home / Palu

Sabtu, 27 Juli 2024 - 15:02 WIB

Kota Palu Juara Umum MTQ Tingkat Provinsi 3 Kali Berturut-turut

Kota Palu juara umum MTQ tingkat provinsi 3 kali berturut-turut/Pemkot Palu

Kota Palu juara umum MTQ tingkat provinsi 3 kali berturut-turut/Pemkot Palu

HARIANSULTENG.COM, PALU – Penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Sulawesi Tengah di Universitas Tadulako, Kota Palu resmi ditutup, Jumat (26/7/2024).

Pada MTQ tahun ini, Kota Palu kembali berhasil mempertahankan predikat sebagai juara umum dengan perolehan nilai 126.

Adapun peringkat kedua diraih oleh Kabupaten Tojo Una-Una dengan nilai 62, kemudian disusul Kabupaten Morowali dengan perolehan nilai 43.

Dengan raihan juara umum, Kota Palu tercatat meraiu predikat tersebut selama tiga kali berturut-turut sejak 2020.

Selain itu, turut diumumkan stan pameran terbaik, yakni juara I Kabupaten Parigi Moutong, juara II Kabupaten Poso, dan juara III Kabupaten Tolitoli.

Baca juga  Polisi Amankan 96 Anggota Geng Motor di Palu, 84 di Antaranya Berstatus Pelajar

Sementara untuk pawai ta’aruf, pemenang pertama diraih oleh Kabupaten Morowali, pemenang kedua Kabupaten Tolitoli, dan pemenang ketiga Kabupaten Banggai Laut.

Dalam sambutannya, Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura menyampaikan bahwa pelaksanaan MTQ adalah momentum mulia untuk meningkatkan jejak-jejak peradaban.

“Lewat lantunan ayat-ayat suci Alquran yang dibaca dengan suara indah dari para peserta, kiranya berimprovisasi bagi terciptanya kehidupan masyarakat yang harmonis, berakhlak mulia, dan terhindar dari perilaku-perilaku yang tidak sejalan dengan ajaran dan tuntutan Islam,” ujar Cudy, sapaannya.

Cudy menyampaikan terima kasih kepada panitia, dewan hakim, pemerintah daerah dan masyarakat Kota Palu, serta civitas akademika Untad dan semua pihak yang turut mendukung MTQ XXX tahun 2024.

Baca juga  Kadispora Palu Buka Lomba Skyflash Let's Play Basketball di Taman GOR

Pria berusia 74 tahun itu menyebut MTQ XXX telah melahirkan para pemenang dan juara pada masing-masing cabang yang diperlombakan.

Ia berharap para pemenang jangan cepat berpuas dan lupa diri atas apa yang telah diraih. Sebab masih ada MTQ tingkat nasional yang akan digelar pada September 2024 di Kalimantan Timur.

“Teruslah memacu diri dan giat lagi berlatih pada cabang-cabang musabaqah yang ditekuni agar di MTQ nasional bisa kembali meraih prestasi,” ucap Cudy.

(Adr)

Share :

Baca Juga

Ketua TP-PKK Kota Palu, Diah Puspita menghadiri gala dinner bersama Duta Besar Republik Ceko untuk Indonesia, Jaroslav Doleček, Kamis malam (24/04/2025)/Pemkot Palu

Palu

Ketua TP-PKK Kota Palu Hadiri Gala Dinner Duta Besar Republik Ceko untuk Indonesia
Arus lalu lintas di depan Kantor PB Alkhairaat Jl Sis Aljufri, Kelurahan Siranindi, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Kamis (6/1/2022)/hariansulteng

Palu

Arus Lalu Lintas di Depan Kantor PB Alkhairaat Masih Normal Jelang Kedatangan Ma’ruf Amin
Polda Sulteng gelar konferensi pers terkait kasus kematian tahanan di Polresta Palu, Senin malam (30/9/2024)/Ist

Palu

Terancam 10 Tahun Penjara, Dua Anggota Polresta Palu Diduga Aniaya Tahanan hingga Tewas
Puting beliung porak-porandakan lapak pedagang di Huntap Duyu, Rabu (4/1/2023)/Ist

Palu

Angin Puting Beliung Porak-porandakan Lapak Pedagang di Huntap Duyu Palu
Sekjen Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Bayu Wardhana resmi membuka Konferensi Kota (Konferta) IX AJI Palu, Sabtu (7/9/2024)/hariansulteng

Palu

Buka Konferta IX AJI Palu, Sekjen Bayu Wardhana: Temanya Agak Nakal
Lalu lintas di Jalan I Gusti Ngurah Rai, Kota Palu padat merayap akibat perbaikan jalan, Sabtu (14/5/2022) sore/hariansulteng

Palu

Lalu Lintas di Jalan I Gusti Ngurah Rai Palu Padat Merayap Akibat Perbaikan Jalan
Lurah Lolu Selatan Sahdin mengimbau masyarakat agar dapat memanfaatkan lahan kosong untuk bertani/istimewa

Palu

Lurah Lolu Selatan Ajak Warga Manfaatkan Lahan Kosong Untuk Bertani
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid pimpin pelantikan pengawas dan kepala sekolah tingkat TK, SD dan SMP/Pemkot Palu

Palu

Terlambat Datang, 14 Kepala Sekolah Batal Dilantik Wali Kota Palu