Home / Sulteng

Selasa, 16 Agustus 2022 - 20:02 WIB

Jadi Calo Penerimaan Bintara Polri, Oknum Polisi di Sulteng Raup Rp 4,4 Miliar Usai Tipu 18 Peserta

Ilustrasi - institusi Polri/Ist

Ilustrasi - institusi Polri/Ist

HARIANSULTENG.COM – Seorang polisi berpangkat brigadir satu (briptu) di Sulawesi Tengah (Sulteng) ditangkap karena diduga menjadi calo penerimaan anggota Polri.

Dari aksinya, ia meraup miliaran rupiah setelah menipu 18 peserta dengan menjanjikan lolos seleksi pendidikan pembentukan Bintara Polri tahun anggaran 2022.

“Ini merupakan komitmen Polda Sulteng untuk memberantas praktik percaloan dalam penerimaan anggota Polri,” ucap Kabidhumas Polda Sulteng, Kombes Didik Supranoto, Selasa (16/8/2022).

Baca juga  Anwar Hafid Maju Pilgub Sulteng 2024, Sosok Ini Digadang-gadang Jadi Suksesornya di Senayan

Perwira menengah itu mengungkapkan, kasus percaloan ini bermula dari adanya laporan masyarakat ke Polda Sulteng.

Setelah memastikan kebenaran laporan tersebut, petugas kemudian melakukan penangkapan terhadap Briptu D.

Hasilnya, ditemukan barang bukti uang senilai Rp 4,4 miliar di dalam mobil milik Briptu D yang diduga sebagai hasil percaloan.

Akibat perbuatannya, Briptu D kini menjalani pemeriksaan oleh Propam Polda Sulteng terkait pelanggaran kode etik Polri.

Baca juga  Perindo Bakal Gelar Konferensi Pers soal Kabar Bergabungnya Mantan Ketua DPW NasDem Sulteng

Sementara itu, 18 peserta yang memberikan uang terpaksa digugurkan karena dianggap melanggar pakta integritas dalam proses seleksi.

“18 peserta seleksi yang memberikan uang kepada Briptu D pun digugurkan oleh panitia. Perkaranya masih dalam penyelidikan Propam Polda Sulteng. Pemeriksaan sementara Briptu D bermain sendiri. Dalam waktu dekat pada kesempatan pertama akan disidangkan perkara kode etik Polri,” ujar Kombes Didik. (Anw)

Share :

Baca Juga

Ustad Abdul Somad hingga Pendeta Rinaldy Damanik dukung Ahmad Ali maju Pilgub Sulteng/Ist

Sulteng

Sejumlah Tokoh Agama Dukung Ahmad Ali di Pilgub Sulteng 2024
Calon anggota DPD RI terpilih Dapil Sulteng 2024-2029: Febriyanthi Hongkiriwang, Abcandra Muh Akbar Supratman, Rafiq Al-Amri, Andhika Mayrizal Amir (kiri ke kanan)/hariansulteng

Sulteng

Rekapitulasi DPD RI Dapil Sulteng: Istri Bupati Morut Raup Suara Terbanyak, Putra Wagub Isi Kursi Terakhir
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid kembali menemui anak-anak muda dari berbagai komunitas, Jumat (17/3/2023)/Pemkot Palu

Palu

Kembali Temui Para Komunitas, Hadianto Rasyid Sampaikan Progres Pembangunan Gedung Kesenian
Sri Indraningsih Lalusu (kiri), Sakinah Aljufri (tengah), dan Reny A Lamadjido (kanan)/Ist

Sulteng

3 Figur Perempuan Masuk Bursa Bakal Calon Wakil Gubernur Sulawesi Tengah
YLK Sulteng gelar konferensi pers menyongsong peringatan Hari Konsumen Nasional (Harkonas), Jumat (8/4/2022)/Ist

Sulteng

Sambut Peringatan Hari Konsumen Nasional, YLK Sulteng: Momen Pemulihan Ekonomi

Morowali Utara

Situasi di PT GNI Semakin Kondusif, Aktivitas Perusahaan Berjalan Normal
ATR/BPN Parimo Gelar Rakor Siman dan Sosialisasi Aplikasi Layanan Pertanahan

Parigi Moutong

ATR/BPN Parimo Gelar Rakor Siman dan Sosialisasi Aplikasi Layanan Pertanahan
Bung Jeff raih dukungan komunitas motor untuk maju Pilkada Morut 2024/Ist

Morowali Utara

Bung Jeff Raih Dukungan Komunitas Motor untuk Maju Pilkada Morut 2024