HARIANSULTENG.COM, MOROWALI – Ahmad Ali meluangkan waktu berziarah ke makam sang Ibu dan beberapa keluarganya di Desa Wosu, Kecamatan Bungku Barat, Kabupaten Morowali, Selasa (26/11/2024).
Di kampung halamannya itu, Ahmad Ali juga sekaligus meminta doa restu dari ayahnya menjelang pemungutan suara Pilkada 2024.
Ahmad Ali tampak ditemani oleh putra bungsunya Muhammad Fakhri Fadlurrahman. Mereka berziarah di beberapa makam.
Usai berziarah dan memohon doa restu, Ahmad Ali terpantau kembali ke Kota Palu untuk menyiapkan diri menggunakan hak pilihnya pada 27 November 2024 besok.
Berdasarkan informasi, Ahmad Ali bakal menyalurkan suaranya di tempat pemungutan suara (TPS) 14 Kelurahan Tanamonindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu.
(Adv)