Home / Sulteng

Rabu, 8 Februari 2023 - 21:41 WIB

Gubernur Rusdy Mastura Diisukan Beralih ke Gerindra, Nasdem Sulteng: Beliau Masih Kader

Gubernur Sulteng Rusdy Mastura/Ist

Gubernur Sulteng Rusdy Mastura/Ist

HARIANSULTENG.COM – Situasi politik di Sulawesi Tengah (Sulteng) kian memanas jelang pelaksanaan Pemilu 2024.

Baru-baru ini, Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura santer diisukan beralih ke Partai Gerindra besutan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Hal itu berawal dari sambutan Prabowo saat peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-15 Partai Gerindra pada 6 Februari 2023 lalu.

“Pak Longki terima kasih. Saya dengar dapat Ketua Dewan Penasihat baru Gerindra Sulteng,” kata Prabowo melalui tayangan Zoom.

Meski tak menyebut secara gamblang siapa sosoknya, muncul spekulasi bahwa ketua baru Dewan Penasihat Gerindra Sulteng itu adalah Rusdy Mastura.

Baca juga  Sulawesi Tengah Sabet Penghargaan dari Badan Pangan Nasional RI

Sementara posisi Rusdy Mastura diketahui sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Sulteng.

Sekretaris DPW NasDem Sulteng, Aristan enggan berkomentar lebih jauh terkait isu tersebut. Namun ia memastikan Rusdy Mastura saat ini masih berstatus kader NasDem.

“Karena belum tau juga kepastiannya, jadi kami belum bisa kasih tanggapan panjang. Beliau kader NasDem dan masih menjabat sebagai Ketua Dewan Pertimbangan DPW. Sampai saat ini beliau belum pernah menyatakan diri keluar dari NasDem,” ungkap Aristan, Rabu (8/1/2023).

Baca juga  Dapat Nomor Urut 14, Demokrat Daftar Bakal Caleg ke KPU Sulteng Besok Pukul 14.00 Wita

Jika Rusdy Mastura di berlabuh ke partai lain, Arsitan meyakini pria akrab disapa Cudy itu pasti berkomunikasi dengan NasDem.

“Sebagai tokoh politik yang paham etika politik, saya kira, kalaupun akan pindah partai, Kak Cudy pasti akan berkomunikasi dengan NasDem. Kecuali kalau Kak Cudy merasa bukan kader partai selama ini, sehingga beliau mengabaikan etika politik,” ujarnya.

Hingga saat ini, Rusdy Mastura belum memberikan pernyataan resmi terkait isu perpindahan dirinya ke Partai Gerindra. (Sub)

Share :

Baca Juga

Prosesi wisuda offline angkatan 107-108 di Lapangan Upacara Untad Jl Soekarno Hatta, Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (15/12/2021)/hariansulteng

Palu

Untad Akan Gelar Wisuda Offline Angkatan 109-110 Menjadi Dua Sesi
Tim SAR melakukan pencarian terhadap seorang warga yang hilang diduga diterkam buaya di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, Kamis (06/02/2025)/Ist

Morowali Utara

Tim SAR Cari Warga di Morowali Utara yang Hilang Diterkam Buaya
Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Agus Nugroho memimpin analisa dan evaluasi (anev) situasi kamtibmas usai pemungutan Pilkada 2024, Jumat (6/12/2024)/Ist

Sulteng

Pimpin Anev Usai Pilkada, Kapolda Sulteng Minta Anggota Tetap Waspada Meski Situasi Kondusif
Kapolresta Palu, Kombes Barliansyah menyisir Untad pascatawuran mahasiswa Fakultas Teknik vs Kehutanan, Rabu (31/5/2023)/hariansulteng

Palu

Pascatawuran Mahasiswa, Kapolresta Palu Sisir Area Fakultas Teknik dan Kehutanan Untad
Kapolda Sulteng, Irjen Agus Nugroho memberikan piagam penghargaan kepada satker dan personel yang berprestasi di bidang administrasi keuangan Polri, Senin (06/01/2025)/Ist

Palu

Awali Tahun 2025, Kapolda Sulteng Beri Penghargaan ke Satker dan Personel Berprestasi
Hadianto Rasyid mengunjungi sejumlah gereja di Kota Palu, Kamis (25/12/2025). (Foto: Pemkot Palu)

Advertorial

Hadianto Kunjungi Gereja di Palu, Pastikan Perayaan Natal Berjalan Aman
Pengacara Heandly Mangkali, Muslimin Budiman/Ist

Morowali Utara

Pengacara Jurnalis Heandly Sebut Penerapan UU ITE terhadap Kliennya Terkesan Dipaksakan
Jatam Sulteng gugat DLH Parimo ke Komisi Informasi Sulteng/Ist

Sulteng

Permintaan Data Tak Direspon DLH Parimo, Jatam Gugat ke Komisi Informasi